Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menyebar ke Seluruh Dunia, Ini Kata Epidemiolog Unsoed tentang Penyakit Cacar Monyet

Menyebar ke Seluruh Dunia, Ini Kata Epidemiolog Unsoed tentang Penyakit Cacar Monyet Cacar Monyet. ©CDC's Public Health Image Library

Merdeka.com - Tak hanya penyakit hepatitis misterius, ada satu lagi penyakit yang mulai merebak ke seluruh dunia, namanya penyakit cacar monyet. Walau berasal dari hewan, namun ternyata penyakit ini bisa menular ke manusia. Tak heran, hingga pagi ini (27/5), sudah ada 21 negara yang diserang penyakit itu.

Mengenai merebaknya cacar monyet, Epidemiolog Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) dr. Yudhi Wibowo mengingatkan perlu adanya edukasi sedini mungkin guna meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat.

“Terkait dengan sosialisasi dan edukasi penyakit ini, menurut saya pemerintah sudah belajar banyak dari pandemi COVID-19 sehingga akan berjalan dengan sangat baik. Termasuk juga antisipasi beredarnya hoaks atau berita bohong, ini perlu diperhatikan,” kata dr. Yudhi dikutip dari ANTARA pada Kamis (26/5). Berikut penjelasan selengkapnya:

Harus Ada Antisipasi

antisipasi cacar monyet di bandara soekarno hatta

©Liputan6.com/Faizal Fanani

Dr. Yudhi berharap, perlu langkah antisipasi sejak dini untuk mencegah penyebaran virus cacar monyet di Indonesia. Salah satu hal yang menurutnya harus diwaspadai adalah risiko penularan yang dibawa oleh para pelaku perjalanan baik domestik maupun mancanegara.

Selain itu, ia berharap pemerintah juga harus memperkuat surveilans kewaspadaan dini dan respon cepat serta koordinasi yang terpadu.

“Pada intinya meskipun belum ada kasus cacar monyet di tanah air namun langkah antisipasi harus menyeluruh dan perlu diintensifkan,” terang dr. Yudhi dikutip dari ANTARA.

Mirip Cacar Manusia

cacar monyet

©CDC Public Health Image Library

Sementara itu, virolog dari Unsoed Dr. Daniel Joko Wahyono MBoimed mengatakan virus cacar monyet sebenarnya mirip dengan cacar manusia.

Namun penyakit ini tergolong baru karena mampu menular pada inang baru yaitu dari inang asal monyet ke manusia. Lebih lanjut, dia mengatakan penularan penyakit ini disebabkan adanya manusia dengan monyet yang sakit.

“Sementara penularan antar manusia bisa terjadi jika melakukan kontak erat dengan penderita cacar monyet melalui cairan dari saluran pernafasan, terkena luka cacar penderita, maupun menyentuh badan yang terkontaminasi virusnya,” kata Dr. Daniel.

(mdk/shr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Mencegah Polio yang Wajib Diketahui, Kenali Gejalanya

Cara Mencegah Polio yang Wajib Diketahui, Kenali Gejalanya

Dengan upaya pencegahan, diharapkan dapat mengurangi kasus polio dan melindungi anak-anak dari penyakit yang dapat menyebabkan kelumpuhan ini.

Baca Selengkapnya
4 Penyakit yang di Masa Lalu yang Sering Dikira Disebabkan oleh Sihir

4 Penyakit yang di Masa Lalu yang Sering Dikira Disebabkan oleh Sihir

Keterbatasan pengetahuan masyarakat di masa lalu menyebabkan sejumlah penyakit kerap dikira sebagai hasil perbuatan sihir.

Baca Selengkapnya
Penyakit Sepele yang Mematikan, Salah Satunya biasa Dialami Banyak Orang

Penyakit Sepele yang Mematikan, Salah Satunya biasa Dialami Banyak Orang

Penyakit yang tampaknya tidak berbahaya sekalipun dapat menimbulkan konsekuensi yang parah jika tidak ditangani atau diabaikan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Saran untuk Pemerintah Tengah Susun Aturan Turunan UU Kesehatan, Terutama Soal Produk Tembakau

Saran untuk Pemerintah Tengah Susun Aturan Turunan UU Kesehatan, Terutama Soal Produk Tembakau

Pemerintah disarankan memperbanyak pasal tentang edukasi dan sosialisasi agar penguatan sistem kesehatan nasional dapat dilakukan.

Baca Selengkapnya
Penyebab Selesma dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai, Kenali Cara Mencegahnya

Penyebab Selesma dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai, Kenali Cara Mencegahnya

Selesma adalah infeksi virus yang menyerang saluran pernapasan bagian atas, seperti hidung dan tenggorokan.

Baca Selengkapnya
Apa Penyebab Orang Terjangkit HIV?

Apa Penyebab Orang Terjangkit HIV?

Banyak orang belum memahami penyebab HIV. Yuk, simak hal-hal yang bisa jadi penyebab seseorang terjangkit HIV!

Baca Selengkapnya
Mitos di indonesia Terkait Kesehatan yang Banyak Dipercaya Masyarakat Hingga Turun-temurun

Mitos di indonesia Terkait Kesehatan yang Banyak Dipercaya Masyarakat Hingga Turun-temurun

Sejumlah masyarakat di Indonesia memiliki mitos kesehatan yang aneh dan tidak terbukti secara ilmiah.

Baca Selengkapnya
Viral Kemenkes Wajibkan Masyarakat Pakai Masker Mulai 15 Desember, Cek Faktanya

Viral Kemenkes Wajibkan Masyarakat Pakai Masker Mulai 15 Desember, Cek Faktanya

Beredar Surat Edaran (SE) Kementerian Kesehatan mewajibkan masyarakat pakai masker, benarkah?

Baca Selengkapnya
Empat Strategi Menkes Hadapi Potensi Pandemi Selanjutnya

Empat Strategi Menkes Hadapi Potensi Pandemi Selanjutnya

Dari semua perang yang dihadapi manusia, melawan patogen mencatatkan kematian yang paling banyak.

Baca Selengkapnya