Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Marak Penipuan Bermodus Petugas BPJS di Gunungkidul, Begini Kronologinya

Marak Penipuan Bermodus Petugas BPJS di Gunungkidul, Begini Kronologinya Penipuan bermodus petugas BPJS di Gunung Kidul. ©2021 Liputan6.com

Merdeka.com - Modus penipuan bisa dilakukan dengan berbagai cara. Asal ada niat, selalu saja ada cara untuk menipu.

Di Gunung Kidul misalnya, seorang lansia asal Desa Ngoro, Kapanewon Patuk, Gunungkidul, kehilangan uang untuk kebutuhan hidup dan persiapan lebaran setelah dicuri orang yang mengaku sebagai petugas BPJS Gunungkidul.

Hal inilah yang diungkapkan oleh Kasubbag Humas Polres Gunungkidul Iptu Suryanto. Bahkan, dia mengungkapkan modus penipuan seperti itu sedang marak di wilayahnya. Berikut selengkapnya:

Kronologi Kejadian

penipuan bermodus petugas bpjs di gunung kidul

©2021 Liputan6.com

Suryanto menceritakan peristiwa itu terjadi pada Jumat (7/5) sekitar pukul 12.00 WIB. Saat itu korban didatangi seorang lelaki menggunakan sepeda motor dan mengaku sebagai petugas BPJS.

Setelah beberapa saat mengobrol, pelaku mengatakan akan mendapatkan bantuan subsidi dari BPJS sebesar Rp500 ribu.

“Saat itu korban disuruh mengambil kartu BPJS dan uang Rp100 ribu. Korban kemudian difoto menggunakan handphone dengan memegang kartu BPJS dan uang tunai tersebut,” ungkap Suryanto dikutip dari Liputan6.com pada Minggu (9/5).

Pelaku Kabur

ilustrasi pencurian

©2014 Merdeka.com

Setelah sesi pemotretan itu, pelaku minta dibuatkan air minum teh panas. Korban kemudian pergi ke dapur untuk membuatkan air minum buat pelaku. Namun saat kembali ke ruang tamu dengan membawa air minum, pelaku sudah tidak ada.

“Saat membuka isi dompet yang berada di ruang tamu, ternyata uang sejumlah Rp 1.222.000 di dalamnya sudah tidak ada,” kata Suryanto.

Marak Terjadi

Adanya peristiwa semacam itu telah tersebar di Grup WhatsApp Siaga Patuk. Petugas polisi kemudian langsung melakukan penyidikan atas informasi tersebut.

Menurut Suryanto, kejadian yang dialami Tuminah (80) itu merupakan kasus yang kesekian kalinya. Motif dalam menipu korbannya pun hampir sama. Oleh karena itu dia mengimbau pada masyarakat untuk lebih berhati-hati.

“Saya berharap peran serta masyarakat agar meningkatkan keamanan di wilayah masing-masing,” ungkap Suryanto.

(mdk/shr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Saat Ngobrol dengan Petani di Magelang, Ganjar Malah Dimintai Uang Oleh Ibu-ibu

Saat Ngobrol dengan Petani di Magelang, Ganjar Malah Dimintai Uang Oleh Ibu-ibu

Ganjar Pranowo bertemu dengan para petani di Dusun Gunung Bakal, Desa Sumberarum, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (17/12).

Baca Selengkapnya
33 Petugas Penyelenggara Pemilu di Jateng Meninggal Dunia, Paling Banyak KPPS

33 Petugas Penyelenggara Pemilu di Jateng Meninggal Dunia, Paling Banyak KPPS

Pemberian uang santunan akan diurus secepatnya dan diberikan KPU masing-masing kabupaten kota.

Baca Selengkapnya
KPU: 71 Petugas Pemilu Meninggal, 4.567 Sakit

KPU: 71 Petugas Pemilu Meninggal, 4.567 Sakit

Rinciannya, 136 orang di tingkat kecamatan atau PPK. Di tingkat PPS desa kelurahan ada 696 orang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
BPJS Ketenagakerjaan Beri Santunan untuk Petani di Sijunjung yang Meninggal Tersambar Petir

BPJS Ketenagakerjaan Beri Santunan untuk Petani di Sijunjung yang Meninggal Tersambar Petir

5 orang petani dikabarkan meninggal dunia akibat tersambar petir saat sedang berteduh di sebuah pondok.

Baca Selengkapnya
Penerima Ganti Rugi Lahan Tol Getaci di Garut Dipungli 2,5 Persen dari Nilai Uang yang Diterima

Penerima Ganti Rugi Lahan Tol Getaci di Garut Dipungli 2,5 Persen dari Nilai Uang yang Diterima

Warga Kecamatan Leuwigoong, Garut, Jawa Barat mengaku menjadi korban pungutan liar (pungli) pihak desa saat menerima uang ganti rugi pembangunan Tol Getaci.

Baca Selengkapnya
Satu Warga Gunungkidul Suspeks Antraks, Kini Dirawat di RS

Satu Warga Gunungkidul Suspeks Antraks, Kini Dirawat di RS

Dinkes & Peternakan Gunungkidul menemukan adanya dugaan tiga hewan ternak milik warga Kayoman, Serut yang mati diduga karena terkena antraks.

Baca Selengkapnya
Petugas PPS dan Linmas di Bali Meninggal Dunia Dapat Santunan Rp46 Juta

Petugas PPS dan Linmas di Bali Meninggal Dunia Dapat Santunan Rp46 Juta

20 orang petugas penyelenggara Pemilu 2024 di Bali sebelumnya jatuh sakit dan satu orang petugas Satuan Perlindungan Masyarakat.

Baca Selengkapnya
Perempuan Muda Asal Nganjuk Ini Bersikeras Jadi Petani, Beli Sawah Pakai Uang Tabungan Kini Omzetnya Puluhan Juta per Hari

Perempuan Muda Asal Nganjuk Ini Bersikeras Jadi Petani, Beli Sawah Pakai Uang Tabungan Kini Omzetnya Puluhan Juta per Hari

Sejak lulus SMK, ia merantau ke kota besar agar bisa menabung dari penghasilannya

Baca Selengkapnya
Segini Santunan Untuk Petugas KPPS yang Dibayarkan BPJS Ketenagakerjaan

Segini Santunan Untuk Petugas KPPS yang Dibayarkan BPJS Ketenagakerjaan

BPJS Ketenagakerjaan akan memberikan santunan kepada ahli waris petugas KPPS meninggal dunia, cacat, ataupun luka-luka.

Baca Selengkapnya