Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kasus Positif COVID-19 di Cilacap Melonjak 100 Persen, Ini 4 Faktanya

Kasus Positif COVID-19 di Cilacap Melonjak 100 Persen, Ini 4 Faktanya Ruang Isolasi Corona. ©2020 Merdeka.com/klikdokter.com

Merdeka.com - Pertumbuhan penyebaran virus Corona terjadi secara tidak menentu. Kadang pada suatu hari tidak ada pertambahan pasien positif, tetapi di hari berikutnya pertumbuhan bisa melonjak drastis.

Hal inilah yang terjadi di Cilacap, Jawa Tengah. Pada Selasa (5/5), terjadi lonjakan pasien COVID-19 di wilayah kabupaten itu melebihi 100 persen. Jika sebelumnya pasien positif hanya 20 orang, dengan penambahan mencapai sebanyak 21 pasien, jumlahnya menjadi 41 orang.

Melalui siaran videonya, Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji mengatakan lonjakan kasus itu terjadi karena adanya penumpukan sampel yang harus diperiksa di Laboratorium B2P2VRP Salatiga. Kasus positif COVID-19 yang diumumkan itu merupakan hasil tes swab yang dilakukan pada 21 April 2020. Berikut selengkapnya:

Persebaran Kasus Positif Terbaru

pasien covid 19 anak anak

©2020 liputan6.com

Dalam lonjakan kenaikan kasus itu, tercatat ada 21 kasus positif COVID-19 baru di Cilacap. Dari jumlah itu, tujuh di antaranya merupakan pemudik yang datang dari Jakarta yang beralamat di Kecamatan Cimanggu; tiga orang eks jemaah Gowa yang beralamat di Kecamatan Dayeuhluhur, Kecamatan Cilacap Selatan, dan Kecamatan Cilacap Tengah; lima orang berasal dari Kecamatan Majenang, dan dua orang berasal dari Kecamatan Wanareja.

Sementara itu, ada satu orang dari Desa Gombolharjo Kecamatan Adipala, satu orang dari Slarang Kecamatan Kesugihan, satu orang dari Tritih Kulon Kecamatan Cilacap Utara, dan satu orang lagi berasal dari Gunung Simping Kecamatan Cilacap Tengah.

Tujuh Penumpang Travel Terkonfirmasi Positif Berdasarkan Tes Swab

jelang psbb di jabar warga sukabumi padati pusat perbelanjaan

Humas Kota Sukabumi ©2020 Merdeka.com

Sebelumnya, delapan orang penumpang travel dinyatakan positif COVID-19 dari hasil rapid test. Setelah itu, baru dilakukan tes swab kepada delapan penumpang itu. Namun, hasil tes swab juga menunjukkan tujuh di antaranya positif COVID-19.

Namun, Kepala Dinas Kesehatan Cilacap, Pramesti Griana Dewi mengatakan keluarga ketujuh pasien itu telah melakukan isolasi mandiri sejak 22 April dan telah dilakukan tracing kontak kepada ketujuh pasien tersebut.

“Tadi dilakukan tracing kontak. Karantina keluarga sudah dilakukan sejak tanggal 22 April,” ujar Pramesti dilansir Liputan6.com pada Rabu (6/5).

Semua Orang yang Pernah Berkontak Lakukan Isolasi Mandiri

Setelah orang yang pernah berkontak dengan ketujuh pasien itu berhasil dideteksi, langkah selanjutnya mereka semua diminta untuk melakukan isolasi mandiri. Hal itu dilakukan untuk mencegah terjadinya penularan yang lebih meluas lagi.

Satu Pasien Meninggal Diduga Tertular dari Penumpang Travel

proses pemakaman jenazah covid 19 di solo

©jatengprov.go.id

Para penumpang travel itu sebenarnya telah pulang dari Jakarta pada 8 April 2020 lalu. Pada awalnya semuanya baik-baik saja sampai ada satu warga dengan gejala COVID-19 meninggal dunia. Hal ini sungguh mengherankan karena pasien itu tidak pernah sekalipun keluar dari desa sebelum meninggal.

Dilansir dari Liputan6.com pada Rabu (6/5), kesimpulan kemudian mengarah kepada satu anggota keluarganya yang baru pulang dari Jakarta menggunakan travel. Diduga almarhum tertular dari anggota keluarga tersebut. 

(mdk/shr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
61 Kasus Positif Covid-19 Ditemukan di DIY

61 Kasus Positif Covid-19 Ditemukan di DIY

Lonjakan kasus Covid-19 terjadi di DIY. Berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY saat ini sudah tercatat 61 kasus positif Covid di provinsi itu.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen

Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen

Tjandra mengatakan, data WHO menunjukkan, ada kenaikan 255 persen perawatan Covid-19 di rumah sakit Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen

Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen

Saat ini tercatat ada 300 warga yang terpapar covid dari sebelumnya 100 kasus.

Baca Selengkapnya
Kalapas Cibinong: Warga Binaan Rentan Kena Penyakit, Berhak Mendapatkan Pelayanan Kesehatan Memadai

Kalapas Cibinong: Warga Binaan Rentan Kena Penyakit, Berhak Mendapatkan Pelayanan Kesehatan Memadai

Untuk itu melalui kerja sama ini diharapkan dapat membantu layanan kesehatan di Lapas Cibinong menjadi lebih optimal.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman

Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman

Peningkatan kasus Covid-19 terlihat di Depok, Jawa Barat, dan sejumlah wilayah lainnya.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Terkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng

Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng

Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengungkapkan kenaikan kasus Covid-19 di wilayahnya.

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Menkes soal Kenaikan Kasus Covid-19 JN.1

Blak-blakan Menkes soal Kenaikan Kasus Covid-19 JN.1

Hingga 19 Desember 2023, jumlah kasus Covid-19 JN.1 mencapai 41 kasus.

Baca Selengkapnya