Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Doa Selamat dari Dajjal dan Amalannya, Perlu Diketahui

Doa Selamat dari Dajjal dan Amalannya, Perlu Diketahui ilustrasi berdoa. © pexels.com/Thirdman

Merdeka.com - Dalam ajaran agama Islam, dajjal merupakan salah satu ancaman akhir zaman yang dihindari oleh setiap umat Muslim. Dajjal adalah sebuah untuk untuk sosok penipu besar yang akan muncul sebelum kiamat dan membawa kebohongan dan kekacauan.

Bukan hanya kebohongan, dajjal dikatakan akan membawa fitnah yang dapat menyesatkan seluruh umat manusia di akhir zaman. Dalam tradisi Islam, dajjal dianggap sebagai musuh besar dari kebenaran dan akan dikalahkan oleh Imam Mahdi dan Isa (Yesus) a.s. pada akhir zaman.

BACA JUGA : Doa selamat dari dajjal pada hari kiamat kelak

Dengan begitu, dianjurkan bagi setiap umat Muslim untuk memohon perlindungan pada Allah dari fitnah dajjal yang sesat. Ini bisa dilakukan dengan membaca beberapa doa selamat dari dajjal sebagai amalan sehari-hari. Secara umum, doa selamat dari dajjal telah diajarkan Rasulullah di lafal terakhir bacaan tahiyyat saat sholat.

Selain doa selamat dari dajjal dalam bacaan tahiyyat, dianjurkan pula bagi setiap umat Muslim untuk mengamalkan surat khusus dalam Al-Qur'an yang dikatakan dapat memberikan perlindungan dari dajjal. Surat Al-Qur'an ini juga memiliki beberapa keutamaan tersendiri, sehingga baik untuk diamalkan sehari-hari.

Dikutip dari NU Online, berikut kami merangkum doa selamat dari dajjal dan amalan suratnya, bisa Anda praktikkan.

BACA JUGA: Doa agar kita dijauhkan dari fitnah dajjal beserta artinya

Pengertian Dajjal dan Ciri-Cirinya

Sebelum mengetahui bacaan doa selamat dari dajjal, perlu dipahami terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan dajjal. Dajjal dalam ajaran islam adalah sebutan singkat dari dajjala yang berarti pembohong besar. Ini adalah sosok orang yang menutupi kebenaran dan membawa fitnah. Dajjal juga dikatakan sebagai orang yang paling berdusta.

Dalam beberapa hadist riwayat, Rasulullah SAW telah menjelaskan keberadaan dajjal. Salah satunya hadist riwayat Abdullah ibu Umar, di mana Rasulullah SAW bersabda, “Aku mengingatkanmu dan tidaklah setiap nabi kecuali mengingatkan kaumnya, tetapi akan aku katakan padamu perkataan yang tidak pernah dikatakan oleh para nabi kepada kaumnya. Sesungguhnya Dajjal itu bermata satu dan sesungguhnya Allah tidak bermata satu,”

Selain itu, dalam hadist riwayat Abu Dawud, Rasulullah SAW juga menjelaskan sosok atau ciri-ciri dajjal, “Sesungguhnya Dajjal adalah seorang laki-laki, pendek, jarak antara kedua betisnya berjauhan, keriting, buta sebelah, mata yang terhapus tidak terlalu menonjol, tidak pula terlalu ke dalam, maka jika dia melakukan kerancuan (mengaku sebagai Rabb) kepadamu, maka ketahuilah sesungguhnya Rabb kalian tidak buta sebelah.”

Doa Selamat dari Dajjal

Setelah memahami pegertian dan ciri-ciri dajjal, berikutnya akan dijelaskan beberapa bacaan doa selamat dari dajjal yang bisa diamalkan. Seperti disebutkan, Rasulullah SAW telah mengajarkan beberapa doa yang bisa dibaca untuk memohon pertolongan dan perlindungan pada Allah dari fitnah dajjal yang sesat.

Doa selamat dari dajjal ini telah tercantum dalam bacaan doa tahiyyat di akhir sholat. Doa ini dibaca setelah selesai sholawat dan sebelum salam. Berikut bacaan doa dan artinya:

Allâhumma innî a’ûdzubika min adzâbil qabri wa min ‘adzâbin nar, wa min fitnatil mahyâ wal mamât wa min fitnatil masîhid Dajjâl.

Artinya: “Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari siksaan kubur, siksa api neraka, fitnah kehidupan dan kematian, serta berlindung dari fitnah dajjal”

Selain itu, ada pula doa lain yang dapat dibaca sebelum salam untuk memohon perlindungan dari dajjal. Berikut lafal doa dan artinya:

Allâhumma innî zhalamtu nafsî zhulman katsîran kabîran wa lâ yaghfirudz dzunûba illâ anta, faghfir lî maghfiratan min ‘indika, warhamnî innaka antal ghafûrur rahîm.

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku telah menzalimi diriku dengan kezaliman yang banyak, tidak ada yang mengampuni dosa selain engkau. Ampunilah aku dengan ampunan di sisi-Mu dan kasihilah aku, sesungguhnya Engkau Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”

Amalan Surat untuk Memohon Perlindungan Dajjal

Setelah mengetahui bacaan doa selamat dari dajjal yang tercantum dalam doa tahiyyat sholat, terakhir terdapat amalan surat yang bisa dibaca untuk memohon perlindungan dari fitnah dajjal. Tidak lain adalah Surat Al Kahfi, yaitu surat ke 18 dalam kitab suci Al-Qur'an.

Bagi setiap umat Muslim, Rasulullah telah menganjurkan untuk membaca surat Al Kahfi setiap hari Jumat atau malam Jumat. Selain memberikan perlindungan dari dajjal, terdapat beberapa keutamaan yang bisa didapatkan dari amalan Surat Al Kahfi, yaitu:

  • Memberikan cahaya dan pengampunan dosa sampai hari Jumat berikutnya.
  • Para Malaikat berdoa untuk memohon rahmat kepada Allah pada orang yang mengamalkan surat ini, agar terhindar dari penyakit panas, penyakit yang tidak bisa disembuhkan, serta fitnah dan segala tipu daya setan.
  • Mendapatkan hati yang tenang dan kehidupan yang tentram dari Allah.
  • Selain itu, dianjurkan pula bagi umat Muslim, untuk memperbanyak bacaan zikir sholawat, tahlil, serta bersedekah. Beberapa amalan ini dapat membantu Anda mendapatkan perlindungan dan pertolongan Allah dari ancaman dajjal di akhir zaman, serta memberikan beragam berkah kebaikan di dunia.

    (mdk/ayi)
    ATAU
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Doa Terhindar dari Fitnah Dajjal Arab Latin dan Artinya, Amalkan Segera

    Doa Terhindar dari Fitnah Dajjal Arab Latin dan Artinya, Amalkan Segera

    Doa terhindar dari fitnah dajjal ini perlu diamalkan umat muslim, sebagaimana Rasulullah SAW juga sering membacanya.

    Baca Selengkapnya
    Doa Setelah Membaca Surat Al-Waqiah, Lengkapi Amalan Harian

    Doa Setelah Membaca Surat Al-Waqiah, Lengkapi Amalan Harian

    Doa setelah membaca surat Al-Waqiah patut untuk Anda ketahui guna memaksimalkan bacaannya.

    Baca Selengkapnya
    Bacaan Doa Mau Tidur dan Keutamaannya, Perlu Diamalkan

    Bacaan Doa Mau Tidur dan Keutamaannya, Perlu Diamalkan

    Doa mau tidur ini bertujuan untuk memohon keselamatan dan perlindungan dari Allah SWT.

    Baca Selengkapnya
    Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
    video untuk kamu.
    SWIPE UP
    Untuk melanjutkan membaca.
    Doa Dijauhkan dari Maksiat, Ketahui Kiatnya dalam Islam

    Doa Dijauhkan dari Maksiat, Ketahui Kiatnya dalam Islam

    Umat muslim dianjurkan untuk terus berdoa memohon perlindungan Allah.

    Baca Selengkapnya
    Doa ketika Hujan yang Diamalkan oleh Rasulullah, Sesuai dengan Syariat

    Doa ketika Hujan yang Diamalkan oleh Rasulullah, Sesuai dengan Syariat

    Merdeka.com merangkum informasi tentang doa ketika hujan yang diamalkan oleh Rasulullah.

    Baca Selengkapnya
    Bacaan Doa Nurbuat Arab Latin dan Artinya, Ketahui Pula Keutamaannya

    Bacaan Doa Nurbuat Arab Latin dan Artinya, Ketahui Pula Keutamaannya

    Doa nurbuat dilafalkan sebagai bentuk permohonan perlindungan kepada Allah SWT.

    Baca Selengkapnya
    Bacaan Doa Naik Kendaraan Darat, Laut, dan Udara, Begini Keutamaannya

    Bacaan Doa Naik Kendaraan Darat, Laut, dan Udara, Begini Keutamaannya

    Salah satu doa yang dianjurkan untuk dibaca dalam keseharian kita adalah doa naik kendaraan. Dengan membacanya, kita mengharapkan perlindungan dan ampunan-Nya.

    Baca Selengkapnya
    Doa Setelah Sholat Subuh yang Diajarkan oleh Rasulullah, Lengkap Arab dan Latinnya

    Doa Setelah Sholat Subuh yang Diajarkan oleh Rasulullah, Lengkap Arab dan Latinnya

    Merdeka.com merangkum informasi tentang doa setelah sholat subuh yang diajarkan oleh Rasulullah, lengkap dengan Arab dan latinnya.

    Baca Selengkapnya
    Bacaan Doa Sholat Tahajud,  Lengkap Beserta Tata Cara dan Keutamaannya

    Bacaan Doa Sholat Tahajud, Lengkap Beserta Tata Cara dan Keutamaannya

    Doa sholat tahajud bisa dibaca dan diamalkan setelah menunaikan ibadah sunnah ini.

    Baca Selengkapnya