Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dapati Travel Gelap Tujuan Jakarta, Ini yang Dilakukan Polres Banyumas

Dapati Travel Gelap Tujuan Jakarta, Ini yang Dilakukan Polres Banyumas aksi unik pemudik. ©2020 Merdeka.com/twitter SemarangTalks

Merdeka.com - Di saat pandemi masih berlangsung seperti saat ini, pemerintah telah melarang mudik lebaran. Walau begitu masih ada saja celah yang dilakukan oknum tidak bertanggung jawab untuk melanggar larangan tersebut.

Unit Reaksi Cepat Satuan lalu Lintas Kepolisian Resor Kota Banyumas, Jawa Tengah melakukan penyisiran terhadap kendaraan travel gelap yang diduga mengangkut pemudik kembali ke Jakarta.

“Tim UCR telah kami kerahkan untuk menyisir ke terminal-terminal maupun tempat-tempat lainnya guna mencari kendaraan-kendaraan travel gelap yang akan mengangkut penumpang atau pemudik kembali ke Jakarta,” kata Kepala Polresta Banyumas Komisaris Besar Polisi Whisnu Caraka dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/6).

Para Supir Gelap Diberi Imbauan

taksi gelap angkut pemudik ke jakarta

©2020 Merdeka.com

Pada Senin (1/6), Whisnu mengaku mendapat laporan dari masyarakat. Di wilayahnya, ada dua unit kendaraan travel gelap yang diduga sedang mencari penumpang dengan tujuan Jakarta.

SatlantasPolresta Banyumas langsung mendatangi tempat tersebut dan memberi imbauan kepada para supir travel gelap agar tidak mengangkut penumpang ke Jakarta.

“Alhamdulillah setelah diberi imbauan dan penjelasan, para supir travel gelap itu segera paham sehingga mereka membatalkan rencana mengangkut penumpang ke Jakarta,” jelas Whisnu dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/6).

Pemeriksaan Kendaraan Makin Diperketat

pemudik dipaksa putar balik saat razia penyekatan

©2020 Liputan6.com/Johan Tallo

Karena masih dalam suasana lebaran, Polresta Banyumas menggelar Operasi Ketupat Candi di wilayahnya. Kepala Satlantas Kompol Davis Busin Siswara mengatakan dalam operasi itu pemeriksaan terhadap kendaraan-kendaraan tujuan Jakarta dan sekitarnya diperketat.

Davis menambahkan, pengetatan pemeriksaan itu dilakukan dengan menambah kekuatan personel di posko terpadu yang bertempat di Jembatan Timbang Ajibarang untuk mendukung 23 personel yang sudah ada. Penambahan personel ini juga dilakukan sebagai bentuk respon terhadap Operasi Kerupat Candi yang pelaksanaannya diperpanjang hingga 7 Juni.

“Bagi kendaraan tujuan Jakarta yang penumpangnya tidak memiliki SIKM (Surat Izin Keluar Masuk) Jakarta, kami minta untuk putar balik dan kembali ke daerah asalnya. Sementara yang memiliki SIKM Jakarta, kami minta untuk lewat jalur selatan, tidak perlu lewat pantura,” tutur Davis.

Membuka Posko Penyekatan

pemudik dipaksa putar balik saat razia penyekatan

©2020 Liputan6.com/Johan Tallo

Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Banyumas Agus Nur Hadie, mengatakan Pemerintah Kabupaten Banyumas memandang perlu dibuka kembali posko pada empat titik perbatasan yang meliputi Sokaraja, Tambak, Wangon, dan Ajibarang.

Menurutnya, keempat posko tersebut akan difungsikan untuk mendukung penyekatan yang dilakukan oleh Kepolisian Resor Kota (Polresta) Banyumas dengan tujuan mengendalikan transportasi dan melakukan pembatasan perjalanan orang selama masa mudik lebaran dan pandemi COVID-19.

“Pembukaan posko akan dilaksanakan mulai tanggal 1 Juni dan berakhir 7 Juni 2020,” kata Agus dikutip dari ANTARA.

(mdk/shr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Siap-Siap! Polisi Bakal Razia Travel Gelap Saat Arus Balik Lebaran

Siap-Siap! Polisi Bakal Razia Travel Gelap Saat Arus Balik Lebaran

Menhub Budi mengusulkan Polisi melakukan razia mencari travel gelap saat arus balik lebaran.

Baca Selengkapnya
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Memasuki arus mudik Lebaran sejumlah maskapai penerbangan menambah frekuensi penerbangannya ke Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Perjalanan 12 Jam, Polisi Bersenjata Lengkap Kawal Surat Suara Pemilu ke Puncak jaya Tiba-tiba 'Diadang Alam'

Perjalanan 12 Jam, Polisi Bersenjata Lengkap Kawal Surat Suara Pemilu ke Puncak jaya Tiba-tiba 'Diadang Alam'

Dalam perjalanan pengantaran surat suara pemilu itu, para anggota kepolisian Puncak Jaya Papua tiba-tiba mendapati momen tak terduga.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mau Liburan ke Puncak, Simak Dulu Arus Lalu Lintas dan Jam One Way agar Tak Terjebak Macet

Mau Liburan ke Puncak, Simak Dulu Arus Lalu Lintas dan Jam One Way agar Tak Terjebak Macet

Kawasan Puncak menjadi destinasi favorit masyarakat Jakarta dan sekitarnya untuk berlibur.

Baca Selengkapnya
Imbas Kecelakaan KA Turangga di Bandung, Penumpang Bisa Uangkan 100 Persen Tiket Perjalanan yang Terdampak

Imbas Kecelakaan KA Turangga di Bandung, Penumpang Bisa Uangkan 100 Persen Tiket Perjalanan yang Terdampak

Lintas selatan Kroya-Bandung untuk sementara tidak dapat dilalui karena penanganan evakuasi masih berlangsung.

Baca Selengkapnya
Jalur Lembang Macet Parah Imbas Libur Panjang, Polisi Terapkan 'One Way' Secara Bergantian

Jalur Lembang Macet Parah Imbas Libur Panjang, Polisi Terapkan 'One Way' Secara Bergantian

Sejumlah tempat wisata di Lembang Bandung tengah menjadi serbuan warga untuk menghabiskan libur panjang

Baca Selengkapnya
Turis Asing Masuk Bali Bakal Dipungut Rp150.000 Mulai 14 Februari, Ternyata Dananya untuk Ini

Turis Asing Masuk Bali Bakal Dipungut Rp150.000 Mulai 14 Februari, Ternyata Dananya untuk Ini

Pungutan sebesar Rp150.000 bagi wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Bali akan digunakan utamanya untuk menangani permasalahan sampah.

Baca Selengkapnya
APJAPI Minta Pengelola Bandara Buka Saluran Pengaduan untuk Memudahkan Perjalanan Mudik

APJAPI Minta Pengelola Bandara Buka Saluran Pengaduan untuk Memudahkan Perjalanan Mudik

APJAPI meminta kepada segenap pengelola bandara untuk menyediakan saluran pengaduan penumpang

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Kecelakaan Beruntun 7 Mobil di Puncak, Dipicu Truk Boks Rem Blong

Detik-Detik Kecelakaan Beruntun 7 Mobil di Puncak, Dipicu Truk Boks Rem Blong

Sebanyak 17 orang mengalami luka-luka. Kasus ini masih diselidiki kepolisian.

Baca Selengkapnya