Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ciri Orang Tua yang Baik dalam Keluarga, Menghargai Anak dan Tidak Membandingkan

Ciri Orang Tua yang Baik dalam Keluarga, Menghargai Anak dan Tidak Membandingkan Ilustrasi keluarga. ©2012 Shutterstock/SvetlanaFedoseyeva

Merdeka.com - Mendidik anak merupakan suatu tantangan yang tidak mudah bagi setiap orang tua. Di mana orang tua harus mendampingi perkembangan anak dari masa ke masa. Mulai dari bayi, masa kanak-kanak, masa remaja, hingga dewasa. Bukan hanya mendampingi, orang tua juga perlu memberikan pendidikan yang baik kepada anak.

Meskipun setiap tujuan pendidikan pada orang tua ke anak adalah baik, namun tidak semua orang tua bisa menyampaikannya dengan tepat. Bahkan, masih terdapat di antaranya yang menggunakan hukuman fisik dalam memberikan pengajaran dan mendisiplinkan anak.

Tentu ini adalah metode kuno yang perlu ditinggalkan. Sebab, banyak kerugian yang didapatkan dibandingkan manfaat kebaikannya. Dengan begitu, penting bagi setiap masyarakat, khususnya orang tua, untuk memahami seperti apa ciri-ciri orang tua yang baik dalam keluarga.

Ciri-ciri orang tua yang baik ini dapat dilihat dari bagaimana orang tua menunjukkan rasa cinta dan kasih sayang, menawarkan dukungan, mengajarkan tanggung jawab, hingga menunjukkan sikap menghargai dan menghormati anak. Bagaimana pun, anak adalah sosok individu yang perlu didengarkan dan dihargai seperti orang pada umumnya, meskipun masih berusia muda.

Ciri-ciri orang tua yang baik dalam keluarga ini bisa menjadi contoh dan sumber pedoman bagi Anda yang sedang menjalankan peran sebagai orang tua. Dilansir dari U.S. Departemen of Education, berikut kami merangkum penjelasannya untuk Anda.

Ciri-Ciri Orang Tua yang Baik: Menunjukkan Cinta, Memberikan Dukungan

Menunjukkan Cinta

Ciri-ciri orang tua yang baik adalah yang dapat menunjukkan cinta dan kasih sayang meskipun anak berperilaku buruk. Meskipun tidak mudah dan cenderung kesal saat anak melakukan hal yang buruk, namun orang tua yang baik dapat mengontrol emosi dengan baik.

Selanjutnya, orang tua akan memberikan nasihat dengan cara komunikasi yang lembut, mudah dipahami, dan penuh kasih sayang. Selain itu, orang tua juga perlu hadir di setiap saat ketika anak sedang menghadapi masalah. Dengan sikap dan perasaan yang tulus, orang tua harus dapat menunjukkan perhatian dan kasih sayang penuh kepada anak, agar anak bisa tumbuh menjadi pribadi yang positif.

Memberikan Dukungan

Ciri-ciri orang tua yang baik berikutnya yaitu selalu memberikan dukungan pada anak. Dalam hal ini, Anda perlu mendukung setiap hal baik dan positif yang ingin dilakukan anak. Bukan hanya dukungan mental, Anda bisa memberikan fasilitas yang dapat menunjang perkembangan minat dan bakat anak.

Dengan memberikan dukungan yang penuh, tentu anak dapat mengembangkan diri dengan baik. Bukan hanya kemampuan dan bakatnya, tetapi juga kepribadiannya.

Ciri-Ciri Orang Tua yang Baik: Menetapkan Batas, Mengajarkan Tanggung Jawab

Menetapkan Batas

Ciri-ciri orang tua yang baik selanjutnya dapat menetapkan batas. Seperti diketahui, orang tua modern cenderung memberikan kebebasan pada anak untuk mengembangkan diri. Meskipun begitu, Anda tetap harus memberikan batasan-batasan yang tepat.

Terlebih lagi, ketika anak Anda sudah memasuki masa remaja. Batasan-batasan perlu diterapkan agar anak tidak berkembang ke arah yang salah. Batasan ini dapat diterapkan dalam hal apa saja. Namun, jangan lupa untuk memberikan alasan yang masuk akal dari setiap batasan yang Anda berikan pada anak.

Mengajarkan Tanggung Jawab

Mampu mengajarkan tanggung jawab juga termasuk ciri-ciri orang tua yang baik dalam keluarga. Seperti diketahui, anak lahir dengan keadaan polos yang tidak mengerti hal apapun. Inilah yang menjadi tugas orang tua untuk menanamkan nilai-nilai kebaikan pada anak. Bukan hanya itu, orang tua juga wajib mengajarkan tanggung jawab pada anak dari waktu ke waktu.

Tentu, pengajaran tentang tanggung jawab ini disesuaikan dengan usia. Jika anak Anda masih kecil, cobalah untuk mengajarkan tanggung jawab pada hal-hal yang ringan, seperti menaruh sepatu pada tempatnya, membersihkan tempat tidur, atau menyiapkan makanan sendiri.

Secara bertahap, Anda bisa mengajarkan tanggung jawab yang lebih kompleks pada anak seiring bertambahnya usia.

Ciri-Ciri Orang Tua yang Baik: Menjadi Panutan, Menunjukkan Rasa Hormat

Menjadi Panutan

Ciri-ciri orang tua yang baik selanjutnya adalah harus menjadi panutan bagi anak. Dalam hal ini, Anda harus memberikan contoh yang baik pada anak secara riil atau nyata. Bukan hanya petuah atau nasihat yang berupa kata-kata, Anda juga harus menunjukkan sikap nyata dari pendidikan yang Anda berikan pada anak.

Misalnya, ketika Anda ingin dihargai dan dihormati oleh anak, Anda juga harus menunjukkan sikap yang sama terhadap anak. Seperti mendengarkan anak ketika sedang berbicara, mendengarkan pendapatnya, atau sekadar mengucapkan kata tolong atau terima kasih setiap kali Anda meminta bantuan anak. Hal-hal kecil yang dilakukan secara nyata, tentu bisa menjadi contoh yang baik untuk anak.

Menunjukkan Rasa Hormat

Ciri-ciri orang tua yang baik terakhir adalah menunjukkan rasa hormat. Harus diakui, membesarkan dan mendidik anak adalah tantangan besar bagi setiap orang tua. Termasuk, ketika anak-anak mulai memasuki usia yang cenderung memberontak dan sulit untuk menuruti kata-kata orang tua.

Tidak perlu marah, sebaliknya Anda harus mengenali dan mendalami anak lebih jauh. Hal apa yang menyebabkan anak berperilaku seperti itu. Jangan pula melabeli anak dengan kata-kata buruk, seperti nakal atau pemberontak, dengan mudah dan sembarangan. Alih-alih melabeli anak, Anda bisa mengajak anak untuk berdiskusi tentang masalah apa yang sedang dihadapi.

Posisikan diri sebagai teman, sehingga Anda bisa menunjukkan sikap menghormati dan menghargai anak sebagai individu yang merdeka. Bicaralah dengan sopan dan penuh welas asih, sehingga anak bisa merasa nyaman dan aman. Tawarkan beberapa solusi yang bisa membantu anak untuk mengatasi masalah tersebut.

(mdk/ayi)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Cara yang Bisa Dilakukan Orangtua agar Bayi Merasa Dicintai

10 Cara yang Bisa Dilakukan Orangtua agar Bayi Merasa Dicintai

Rasa cinta dari orangtua terhadap bayi bisa berperan sangat signifikan terhadap perkembangan buah hati.

Baca Selengkapnya
Sudah Bekerja, Perempuan Ini Ceritakan Sikap Manis Ayahnya yang Masih Peduli Kondisi Anaknya

Sudah Bekerja, Perempuan Ini Ceritakan Sikap Manis Ayahnya yang Masih Peduli Kondisi Anaknya

Cinta kasih orang tua terhadap anak tak pernah padam meskipun anaknya telah hidup mandiri.

Baca Selengkapnya
Tips agar Anak Tumbuh Jadi Pribadi Bertanggung jawab dan Tidak Mudah Menyalahkan Orang Lain

Tips agar Anak Tumbuh Jadi Pribadi Bertanggung jawab dan Tidak Mudah Menyalahkan Orang Lain

Mengajari anak tanggung jawab dan tidak mudah menyalahkan orang lain bisa diterapkan sejak usia dini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Biikin Iri, Keluarga Petani Ini Punya 10 Anak yang Sukses

Biikin Iri, Keluarga Petani Ini Punya 10 Anak yang Sukses

Setiap orang tua tentu ingin melihat anaknya tumbuh dan sukses menjalani hidup.

Baca Selengkapnya
Tips bagi Orangtua untuk Membesarkan Anak yang Penurut dan Tak Suka Membantah

Tips bagi Orangtua untuk Membesarkan Anak yang Penurut dan Tak Suka Membantah

Orangtua biasanya memiliki harapan bagaimana anak mereka akan tumbuh. Salah satunya adalah agar anak menjadi penurut dan tak suka membantah.

Baca Selengkapnya
4 Cara Cerdas Membentuk Karakter Anak Menjadi Mandiri dan Berani Sejak Dini

4 Cara Cerdas Membentuk Karakter Anak Menjadi Mandiri dan Berani Sejak Dini

Saat anak merasa tidak yakin atau takut, sebagai orangtua, tugas kita adalah menjadi "pelindung" yang memberikan dukungan dan kenyamanan.

Baca Selengkapnya
Kapan Anak Perlu Mulai Dibiasakan Tidur Sendiri dan Bagaimana Memulainya?

Kapan Anak Perlu Mulai Dibiasakan Tidur Sendiri dan Bagaimana Memulainya?

Membiasakan bayi tidur sendiri bisa dilakukan mulai usia 3 bulan dengan berbagai cara.

Baca Selengkapnya
Orangtua Ini Senang Melihat Sang Anak Bripda Daffa kompak dengan sang adik Saling Menyayangi 'Doa Mama Selalu Menyertai Kalian Berdua'

Orangtua Ini Senang Melihat Sang Anak Bripda Daffa kompak dengan sang adik Saling Menyayangi 'Doa Mama Selalu Menyertai Kalian Berdua'

Bagi orang tua satu ini, melihat kedua anaknya rukun merupakan kebahagiaan yang tak ternilai.

Baca Selengkapnya
Panduan bagi Orangtua Membedakan Apakah Bayi Mengantuk atau Kelelahan

Panduan bagi Orangtua Membedakan Apakah Bayi Mengantuk atau Kelelahan

Karena bayi masih belum bisa berbicara, maka penting untuk mengetahui apakah mereka kelelahan atau hanya mengantuk.

Baca Selengkapnya