Merdeka.com - Pepes ikan merupakan salah satu makanan khas Jawa Barat yang cukup popular di Indonesia. Makanan yang identik dengan bungkus daun pisang ini memiliki cita rasa yang gurih dan lezat. Pepes ikan dikenal dengan bumbunya yang meresap, sehingga hal ini selalu berhasil menggugah selera para penikmatnya.
Di samping itu, pepes ikan juga memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan. Pasalnya, dalam proses mengolah atau membuat pepes ikan tidak menyerap minyak yang terlalu banyak. Sehingga hal ini dipercaya pepes ikan berfungsi efektif untuk menjaga kesehatan tubuh.
Berbagai macam jenis ikan dapat diolah menjadi pepes ikan yang gurih dan lezat. Lantas bagaimana cara membuatnya? Simak cara membuat pepes ikan yang gurih dan lezat berikut ini.
©2018 Merdeka.com/Pexels
Sebelum membuat pepes ikan nila, sebaiknya terlebih dahulu mempersiapkan bahan dan bumbu berikut ini.
Bahan:
- 4 ekor ikan nila ukuran sedang
- 5 biji cabai rawit merah, iris-iris
- 2 batang sereh yang telah dipotong
- Garam
- Gula
- Daun salam sebanyak 5 lembar
- Daun jeruk 4 lembar
- 1 ikat daun kemangi
- 2 buah tomat kecil belah jadi 4
- 9 biji belimbing wuluh iris tipis
- 4 lembar daun pisang
- Jeruk nipis
- Tusuk gigi
Bumbu halus:
- 10 butir bawang putih
- 12 butir bawang merah
- Kunyit bakar
- Lengkuas
- 3 cm jahe
- 12 butir kemiri goreng
Cara membuat pepes ikan nila:
1. Ikan nila dicuci bersih, kemudian beri perasan jeruk nipis dan diamkan 20-30 menit.
2. Setelah itu campurkan, daun jeruk, daun kemangi, daun salam, irisan tomat, potongan sereh, irisan cabai rawit, belimbing wuluh ke dalam bumbu halus dan diaduk jadi satu
3. Siapkan daun pisang untuk membungkus, kemudian oleskan semua bumbu ke seluruh badan nila.
4 Setelah terbungkus daun pisang, kemudian kukus sekitar 60 menit atau hingga matang dan bumbu meresap.
5. Pepes ikan nila siap disajikan.
Advertisement
shutterstock.com
Berikut ini beberapa bahan yang perlu dipersiapkan dalam membuat pepes ikan peda merah.
Bahan:
- 2 ekor ikan asin peda merah
- Tomat hijau 2 buah
- Cabai rawit secukupnya
- 1 papan pete
- Daun kemangi
- 1 batang daun bawang, rajang kasar
- Gula pasir
-Garam
-Kaldu bubuk
- Jeruk nipis 1 buah
- Daun pisang
- Minyak
Bumbu halus:
- 1 ruas kunyit
- 1/2 ruas jahe
-Bawang merah 6 butir
- kemiri 3 butir
- Cabai merah 6 butir
- Bawang putih 4 butir
Apabila semua bahan dan bumbu telah disiapkan, berikut cara membuat pepes ikan peda merah:
1. Lumuri ikan peda yang telah dicuci dengan perasan jeruk nipis dan diamkan sekitar 10 menit.
2. Kemudian bilas kembali dengan air
3. Tumis bumbu halus, setelah itu tambahkan garam, gula, kaldu bubuk dan aduk hingga rata.
4. Tambahkan cabai rawit,daun bawang, petai.
5. Apabila bumbu telah matang, kemudian matikan api dan tambahkan peda merah, campur rata dengan bumbu. Setelah itu sisihkan.
6. Ambil 2 lembar daun pisang. Tambahkan daun salam, daun jeruk, Sereh, lengkuas, tomat, kemangi lalu tambahkan 1 ekor peda merah dengan bumbunya dan tambahkan kemangi dan irisan tomat.
7. Bungkus dengan daun pisang, kemudian semat dengan lidi atau tusuk gigi di kedua ujungnya.
8. Kukus peda hingga matang sekitar 30 menit.
9. Pepes ikan peda siap disajikan
Bahan:
- 4 buah ikan pindang
- 100 gram kelapa parut
-1 buah tahu putih yang telah dihaluskan
- 1 ikat kemangi
- 1 buah tomat
- 4 lembar daun jeruk
- 1 butir telur
- 4 buah cabai rawit merah
- Garam
-Gula merah
- Daun pisang dan tusuk gigi
Bumbu halus:
- Bawang merah 7 buah
-Bawang putih 4 butir
-10 buah cabai merah
-3 buah cabai rawit
-4 butir kemiri
Cara membuat pepes ikan pindang:
1. Haluskan semua bumbu, masukan gula, kelapa parut, tahu dan aduk hingga rata.
2. Kemudian masukan tomat, telur, garam dan kemangi.
3. Siapkan daun, pepes pindang dengan campuran bumbu dan kelapa parut
4. Tambahkan daun jeruk untuk penambah aroma. Tambahkan cabe rawit utuh.
5. Kukus pepes ikan pindang, sekitar 30 menit.
6. Pepes ikan pindang kemangi siap dinikmati.
Advertisement
©Shutterstock
Bahan:
- 250 gram teri
- 1 buah jeruk nipis, ambil air perasannya
- Irisan buah tomat
- Garam
- Gula secukupnya
- 1 ikat kemangi
- Daun pisang 2 lembar
- Tusuk gigi secukupnya
- 2 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 10 buah cabai merah
- Kemiri 3 butir
- 3 cm kunyit, jahe, lengkuas
Cara membuat pepes ikan teri:
1. Buang kepala ikan teri lalu bersihkan kotorannya. Cuci bersih dan lumuri dengan air perasan jeruk nipis.
2. Dalam wadah, campur ikan teri dengan bumbu halus, daun kemangi, tomat, garam, dan gula. Aduk hingga rata.
3. Siapkan daun pisang, isi dengan ikan teri yang sudah dibumbui tadi. Tutup daun pisang lalu semat kedua ujungnya dengan tusuk gigi.
4. Kukus pepes selama 10 menit. Kemudian angkat.
5. Bakar pepes di atas wajan datar antilengket hingga kedua sisi daun pisang layu dan harum. Angkat.
6. Ikan pepes siap disajikan.
Waktu Pelaksanaan Lempar Jumrah dalam Ibadah Haji, Pahami Aturannya
Sekitar 1 Jam yang laluArti Kata Swag dan Yolo dalam Bahasa Gaul, Pahami Contoh Penggunaan Katanya
Sekitar 11 Jam yang laluBikin Gemas, Aksi Anak TK Tak Ikut Menari saat Tampil di Panggung Ini Viral
Sekitar 11 Jam yang laluWaktu yang Cocok Membaca Ayat Seribu Dinar, Bantu Doa Cepat Terkabul
Sekitar 12 Jam yang laluPerbedaan WhatsApp Beta dan WhatsApp Biasa, Perhatikan Fitur dan Kestabilannya
Sekitar 13 Jam yang laluMomen Kocak Aldi Taher Bertemu Kaesang dan Erina, Titip Salam ke Jokowi
Sekitar 17 Jam yang laluViral Video Evakuasi Bocah 'Tertancap' di Pagar Besi, Begini Kondisinya
Sekitar 18 Jam yang laluUsai Jalani Operasi Kanker Payudara, Begini Kabar Terbaru Nunung
Sekitar 20 Jam yang laluJadi Inspirasi, Anggota TNI di Semarang Ini Punya Sampingan Jadi Peternak Sapi Sukses
Sekitar 1 Hari yang laluGelontorkan Anggaran Ratusan Juta Rupiah, Pemkab Boyolali Bersiap Hadapi Kekeringan
Sekitar 1 Hari yang laluDeddy Corbuzier Coba Filter Penampilan Lawasnya, Begini Potretnya
Sekitar 1 Hari yang laluCara Menghindari Penipuan Jual Beli Online, Teliti dan Jangan Mudah Tergiur
Sekitar 1 Hari yang laluBicara Soal Pendidikan Bangsa, Ketua Muhammadiyah: Harus Kerja Keras
Sekitar 1 Hari yang laluViral Laporkan Setoran ke Atasan, Anggota Brimob Kini Diburu Propam
Sekitar 2 Jam yang laluVIDEO: Anggota Komisi III Sebut Kejaksaan Lebih Cantik dari Polisi & KPK
Sekitar 13 Jam yang laluViral Masuk Brimob karena Salah Pencet, Segini Gaji & Tunjangan Bakal Didapat
Sekitar 18 Jam yang laluIngin Ganti Blok Mesin Kendaraan, Ini Saran dari Iptu Benny Gak Bakalan Kena Tilang
Sekitar 20 Jam yang laluFerdy Sambo Kirim Bunga-Surat buat Anaknya yang Ultah ke-22, 'Mba Trisha Kesayangan'
Sekitar 1 Minggu yang laluPesan Manis Sang Jenderal dan Istri dari Balik Jeruji di Hari Ultah Anak Perempuannya
Sekitar 1 Minggu yang laluTerang-terangan Mahfud MD Sebut Ada Pejabat Bekingi Mafia, Singgung Rafael & Sambo
Sekitar 1 Minggu yang laluSurvei Populi Center: Citra Polri Mulai Membaik Pascakasus Ferdy Sambo
Sekitar 1 Minggu yang laluFerdy Sambo Kirim Bunga-Surat buat Anaknya yang Ultah ke-22, 'Mba Trisha Kesayangan'
Sekitar 1 Minggu yang laluMenakar Peluang Kasasi Diajukan Putri Candrawathi, Mengurangi atau Perberat Hukuman?
Sekitar 2 Minggu yang laluMembaca Peluang Ferdy Sambo Lolos dari Hukuman Mati
Sekitar 2 Minggu yang laluSekuat Tenaga Ferdy Sambo Ingin Lolos dari Hukuman Mati
Sekitar 2 Minggu yang laluIntip Liburan Ronny Talapesy Pengacara Bharada E di Luar Negeri, Sosok Istri Disorot
Sekitar 1 Bulan yang laluPermohonan Banding Kandas, Ricky Rizal Tetap Dihukum 13 Tahun Penjara
Sekitar 1 Bulan yang laluFerdy Sambo Tak Hadir di Sidang Putusan Banding Vonis Mati
Sekitar 1 Bulan yang laluMinta Pasokan Serum dan Vaksin Antirabies, Viktor Laiskodat Telepon Menkes
Sekitar 1 Minggu yang laluSudin KPKP Jakarta Selatan Gelar Vaksin Rabies Gratis untuk Cegah Penyakit Menular
Sekitar 1 Minggu yang laluDeretan Pelatih Asing di BRI Liga 1 2023 / 2024: Persaingan 14 Arsitek Impor untuk Jadi yang Terbaik
Sekitar 21 Jam yang laluAdvertisement
Advertisement
Darynaufal Mulyaman, S.S., M.Si
Lecturer at Department of International Relations - FISIPOL UKIMeningkatkan Kemajuan ASEAN dalam 50 Tahun Hubungan Diplomatik Indonesia-Korea
Dicky Budiman
Peneliti dan Praktisi Global Health Security Griffith University AustraliaMemaknai Pencabutan Status Darurat Kesehatan Masyarakat Covid-19
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami