Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Manfaat Buah Mangga untuk Ibu Hamil, Ketahui Kandungan Nutrisinya

8 Manfaat Buah Mangga untuk Ibu Hamil, Ketahui Kandungan Nutrisinya ilustrasi mangga. ©2018 Pixabay.com

Merdeka.com - Konsumsi makanan sehari-hari bagi wanita hamil menjadi salah satu hal penting yang harus diperhatikan. Dalam hal ini, wanita yang sedang melewati masa kehamilan perlu mengonsumsi banyak makanan bernutrisi untuk menjaga kesehatannya beserta janin dalam kandungan. Bukan hanya itu, konsumsi makanan sehat dan seimbang bagi wanita hamil juga dapat mencegah berbagai risiko buruk yang bisa mengganggu perkembangan janin.

Salah satu makanan sehat yang baik untuk dikonsumsi ibu hamil adalah buah mangga. Dikatakan, konsumsi buah mangga matang saat hamil dapat memberikan berbagai manfaat kesehatan. Hal ini tidak lain karena buah mangga banyak mengandung nutrisi bagi bagi tubuh. Seperti vitamin A, asam folat, kalium, hingga zat besi. Selain itu, mangga juga mempunyai sumber energi dan antioksidan yang baik untuk mendukung kesehatan.

Diketahui, manfaat buah mangga untuk ibu hamil dapat membantu mencegah anemia secara optimal. Selain itu, konsumsi buah mangga saat hamil juga dapat meningkatkan jumlah sel darah merah pada ibu hamil yang menjaga kondisi kandungan tetap sehat. Bukan hanya itu, manfaat buah mangga untuk ibu hamil juga sebagai obat alami untuk mencegah tekanan darah tinggi atau preeklamsia yang membahayakan bagi ibu dan janin dalam kandungan.

Jika Anda tengah menjalani masa kehamilan, beberapa manfaat buah mangga untuk ibu hamil berikut patut Anda simak. Anda bisa mengonsumsi buah mangga dengan porsi cukup untuk mendapatkan berbagai manfaat kesehatan tersebut. Dilansir dari situsParenting Firstcry, berikut kami merangkum beberapa manfaat buah mangga bagi ibu hamil yang perlu Anda ketahui.

Kandungan Nutrisi Buah Mangga

ilustrasi mangga

©Pixabay

Sebelum mengetahui beberapa manfaat buah mangga untuk ibu hamil, perlu diketahui terlebih dahulu kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya. Seperti dikatakan, buah mangga mempunyai sumber vitamin A dan vitamin C tinggi yang berupa senyawa flavonoid, beta-karoten, dan beta-cryptoxanthin.

Bukan hanya itu, buah mangga juga mengandung kalium, folat, dan tembaga dalam jumlah baik. Untuk lebih lanjut, berikut beberapa kandungan nutrisi buah mangga dan nilai gizinya dalam porsi 100 gram yang perlu Anda ketahui :

  • Energi : 55 kkal
  • Karbohidrat : 11 g
  • Protein : 0,5 g
  • Lemak total : 0,5 g
  • Kolesterol : 0 mg
  • Serat : 2,02 g
  • Niacin : 0,26 mg
  • Asam pantotenat : 0,11 mg
  • Pyridoxine (Vitamin B6) : 0,1 mg
  • Ridoflavin : 0,04 mg
  • Thiamin : 0,03 mg
  • Vitamin C : 29 mg
  • Vitamin A : 210 mcg
  • Vitamin E : 0,2 mg
  • Soidum : 1,4 mg
  • Kalum : 143 mg
  • Kalsium : 15,8 mg
  • Tembaga : 0,07 mg
  • Besi : 0,43 mg
  • Magnesium : 12,53 mg
  • Mangan : 0,02 mg
  • Seng : 0,1 mg
  • Mencegah Anemia

    Manfaat buah mangga untuk ibu hamil yang pertama adalah dapat membantu mencegah anemia. Konsumsi mangga memberikan banyak asupan zat besi yang baik untuk meningkatkan jumlah sel darah merah.

    Ini menjadi asupan penting yang dibutuhkan ibu hamil untuk menjaga tubuh tetap sehat dan tidak mudah terserang anemia. Dengan begitu, produksi darah dalam tubuh dapat berjalan dengan lancar sehingga bisa mendukung kesehatan ibu dan janin selama masa kehamilan.

    Membantu Perkembangan Janin

    ilustrasi mangga

    ©Pixabay

    Manfaat buah mangga untuk ibu hamil juga dapat membantu perkembangan janin dengan baik. Manfaat ini didapatkan dari kandungan asam folat yang banyak terdapat pada buah mangga.

    Konsumsi asam folat sangat dibutuhkan pada trimester pertama kehamilan. Dengan mengonsumsi buah mangga pada awal kehamilan dapat membantu pertumbuhan sistem saraf janin. Cacat tabung saraf yang terjadi pada awal kehamilan juga dapat dicegah dengan mengonsumsi mangga dalam jumlah yang tepat.

    Melancarkan Sistem Pencernaan

    Manfaat buah mangga untuk ibu hamil yang tidak kalah penting yaitu dapat melancarkan sistem pencernaan. Mangga adalah sumber serat makanan yang baik, yang diperlukan untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan.

    Untuk mengatasi masalah sembelit saat hamil, Anda bisa mengonsumsi mangga. Namun, perhatikan kuantitasnya, karena asupan yang berlebihan dapat meningkatkan gas pada lambung dan menimbulkan perasaan tidak nyaman.

    Melawan Radikal Bebas

    004 febrianti diah kusumaningrum

    www.bbc.co.uk

    Konsumsi mangga juga dapat membantu melawan radikal bebas. Manfaat buah mangga untuk ibu hamil ini didapatkan dari kandungan vitamin C yang berfungsi sebagai zat antioksidan kuat untuk mencegah berbagai kerusakan tubuh yang diakibatkan oleh senyawa radikal bebas. Bukan hanya itu, kandungan vitamin C ini pun menjadi asupan baik yang dapat mencegah risiko persalinan premature pada ibu hamil.

    Membantu Perkembangan Saraf, Tulang, dan Gigi Bayi

    Manfaat buah mangga untuk ibu hamil selanjutnya yaitu dapat membantu perkembangan saraf, tulang, dan gigi bayi. Buah mangga diketahui kaya akan kandungan vitamin B6 yang berperan sebagai asam folat.

    Kandungan ini dapat membantu perkembangan sistem saraf bayi dalam kandungan dengan baik. Selain itu, buah mangga juga mengandung Vitamin A yang berguna untuk perkembangan tulang dan gigi bayi. Kandungan ini pun dapat bermanfaat bagi kesehatan mata janin.

    Mencegah Preeklamsia

    005 rizqi adnamazida

    ©Shutterstock/natashamam

    Dapat membantu mencegah preeklamsia juga termasuk salah satu manfaat buah mangga untuk ibu hamil yang bisa Anda dapatkan. Manfaat ini didapatkan dari kandungan magnesium yang berperan sebagai obat alami untuk menurunkan tekanan darah tinggi dan mencegah preeklamsia. Kandungan ini juga dapat membantu menurunkan risiko kejang yang bisa terjadi selama masa kehamilan.

    Mengatasi Morning Sickness

    Manfaat buah mangga untuk ibu hamil berikutnya adalah mengatasi morning sickness. Dalam hal ini, kandungan vitamin B6 yang terdapat pada buah mangga dapat membantu mengatasi gejala morning sickness yang biasa terjadi di awal kehamilan.

    Misalnya seperti gejala pusing, mual, muntah, dan lain sebagainya. Dengan begitu, konsumsi buah mangga di masa kehamilan awal dapat membantu tubuh Anda terasa lebih nyaman dan risiko morning sickness dapat berkurang.

    Menjaga Keseimbangan Cairan Tubuh

    ilustrasi mangga

    ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Jag_cz

    Manfaat buah mangga untuk ibu hamil yang terakhir namun tidak kalah penting yaitu dapat menjaga keseimbangan cairan tubuh dengan baik. Dalam hal ini, kandungan kalium pada buah mangga dapat membantu menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh, yang sangat penting selama kehamilan.

    Penumpukan cairan di tungkai bawah dapat menghambat gerakan tubuh ibu hamil. Selain itu, mangga juga merupakan makanan dengan sumber potasium yang baik untuk menjaga kesehatan kehamilan.

    (mdk/ayi)
    ATAU
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Manfaat Kerang Hijau bagi Kesehatan, Perhatikan Tips Memasaknya

    Manfaat Kerang Hijau bagi Kesehatan, Perhatikan Tips Memasaknya

    Kerang hijau memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh.

    Baca Selengkapnya
    Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

    Manfaat Kesehatan Pisang dan Tips Mengkonsumsinya

    Pisang adalah buah serbaguna yang terkenal lezat dan kaya manfaat. Yuk, simak apa aja manfaat pisang dan tips mengkonsumsinya!

    Baca Selengkapnya
    7 Jenis Buah untuk Ibu Hamil yang Baik Dikonsumsi, Penuh Vitamin Penting

    7 Jenis Buah untuk Ibu Hamil yang Baik Dikonsumsi, Penuh Vitamin Penting

    Salah satu aspek penting dalam pola makan ibu hamil adalah konsumsi buah-buahan.

    Baca Selengkapnya
    Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
    video untuk kamu.
    SWIPE UP
    Untuk melanjutkan membaca.
    6 Manfaat Konsumsi Buah Kering bagi Kesehatan, Praktis dan Kaya Nutrisi

    6 Manfaat Konsumsi Buah Kering bagi Kesehatan, Praktis dan Kaya Nutrisi

    Selain memberikan kelezatan, buah kering juga dikenal memiliki kandungan nutrisi yang tinggi.

    Baca Selengkapnya
    Manfaat Biji Selasih untuk Ibu Hamil, Mencegah Sembelit hingga Anemia

    Manfaat Biji Selasih untuk Ibu Hamil, Mencegah Sembelit hingga Anemia

    Biji selasih kaya nutrisi dan manfaat kesehatan. Ini manfaat dan efek sampingnya.

    Baca Selengkapnya
    Manfaat Buah Belimbing untuk Kesehatan, Ternyata Baik untuk Jantung

    Manfaat Buah Belimbing untuk Kesehatan, Ternyata Baik untuk Jantung

    Selain bentuknya yang unik, belimbing juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Yuk, simak berbagai manfaat dari buah belimbing!

    Baca Selengkapnya
    Manfaat Kismis untuk Ibu Hamil, Cegah Anemia hingga Atasi Sembelit

    Manfaat Kismis untuk Ibu Hamil, Cegah Anemia hingga Atasi Sembelit

    Kismis memiliki beragam kandungan nutrisi yang baik untuk ibu hamil.

    Baca Selengkapnya
    20 Manfaat Kesehatan Luar Biasa yang Terdapat di Dalam Pisang

    20 Manfaat Kesehatan Luar Biasa yang Terdapat di Dalam Pisang

    Pisang merupakan buah yang mudah ditemukan dan dikonsumsi di seluruh Indonesia. Buah ini tak hanya lezat tapi juga menyimpan beragam nutrisi penting.

    Baca Selengkapnya
    Manfaat Buah Pinang untuk Kesehatan, Bisa Tingkatkan Gairah Pria

    Manfaat Buah Pinang untuk Kesehatan, Bisa Tingkatkan Gairah Pria

    Manfaat buang pinang untuk kesehatan yang jarang diketahui. Namun perlu diwaspadai juga efek sampingnya.

    Baca Selengkapnya