Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Safari Ramadan, Ahok minta warga jual rumah yang halangi masjid

Safari Ramadan, Ahok minta warga jual rumah yang halangi masjid Ahok safari Ramadan di Kedoya. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Di hari kedua puasa, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama memulai safari Ramadan. Lokasi pertama yang disambangi Ahok adalah Masjid Nurul Iman, Kedoya Utara, Jakarta Barat. Tujuannya adalah untuk menjalin silaturahmi antara pejabat, jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dengan warga.

Ahok didampingi Wali Kota Jakarta Barat, Anas Effendi, Lurah Kedoya Utara Abdul Latif, Camat Kebon Jeruk M Asyik Noor, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Ratiyono serta jajaran SKPD DKI lainnya terlihat sekitar pukul 17.00 WIB, Selasa (7/6).

Kedatangan Ahok pun disambut heboh warga. Seperti biasa, Ahok selalu menjadi magnet bagi warga untuk 'berselfie' atau sekedar berjabat tangan.

Setibanya di masjid, Ahok langsung menyapa warga dengan sambutannya. Ahok mengatakan di sisa masa jabatannya, dia ingin mempercantik dan merevitalisasi masjid-masjid di Jakarta. Langkah ini serupa saat masih menjabat sebagai Bupati Belitung Timur.

"Saat saya menjabat sebagai Bupati di Belitung Timur semua masjid bagus. Karena warga di sana hampir 94 persen muslim," kata Ahok di lokasi, Selasa (7/6).

Seperti di Masjid Nurul Iman ini, Ahok menilai hunian warga di bagian depan posisinya menutup masjid. Sehingga, dia meminta bila ada warga yang bersedia menjual rumahnya kepada Pemprov DKI, Ahok akan membelinya agar masjid bisa diperbesar.

"Kita sudah bicara berapa kali dengan dewan masjid. Misal ada rumah depan menghalangi masjid siapa tahu mereka mau jual, ya kami beli, pindah akan dibongkar jadi ada halaman," imbaunya.

Tak hanya itu, Ahok juga ingin membantu anak-anak yang rajin beribadah namun putus sekolah. Dia menegaskan anak-anak di Jakarta tidak boleh putus sekolah dan mereka harus berilmu.

"Kita harapkan di bulan puasa bisa mengoreksi diri mawas diri. Bantu kami benahi masjid, ada anak yang suka salat tapi tidak bisa sekolah. Ini tidak boleh. Saya rasa, semua anak harus punya ilmu," tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Badan Amil Zakat Infaq dan Shadakah (Bazis) DKI Jakarta juga memberikan zakat sebesar Rp 15 juta untuk Masjid Nurul Iman.

(mdk/bal)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ada Nama Jalan dan Masjid Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi, Jokowi: Tanda Keakraban Indonesia-PEA

Ada Nama Jalan dan Masjid Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi, Jokowi: Tanda Keakraban Indonesia-PEA

Jokowi juga mengklaim hubung Indonesia dan Persatuan Emirat Arab sangat dekat dalam semua bidang,

Baca Selengkapnya
Atikoh Ganjar Ucapkan Selamat HUT PDIP: Semakin Bisa Berjuang untuk Wong Cilik

Atikoh Ganjar Ucapkan Selamat HUT PDIP: Semakin Bisa Berjuang untuk Wong Cilik

Hal itu dikatakan Atikoh saat safari politik di Bandar Lampung.

Baca Selengkapnya
FOTO: Berbagi Berkah Ramadan, Masjid At-Taqwa Pondok Kelapa Bagikan Ratusan Takjil Gratis

FOTO: Berbagi Berkah Ramadan, Masjid At-Taqwa Pondok Kelapa Bagikan Ratusan Takjil Gratis

Setiap hari menjelang waktu berbuka puasa, pengurus Masjid At-Taqwa membagikan ratusan paket takjil gratis berupa berbagai macam menu makanan dan minuman.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jelang Bulan Ramadan, Jokowi Ingin Masyarakat Beribadah Tenang

Jelang Bulan Ramadan, Jokowi Ingin Masyarakat Beribadah Tenang

Para menteri diminta untuk menjaga harga pangan jelang Idul Fitri.

Baca Selengkapnya
Sudah 4 Kali Lakukan Aksi Pencurian Kotak Amal Masjid, Pria Ini Akhirnya Diringkus Polisi

Sudah 4 Kali Lakukan Aksi Pencurian Kotak Amal Masjid, Pria Ini Akhirnya Diringkus Polisi

Bulan suci Ramadan rupanya tak membuat sebagian orang insaf dalam melakukan hal buruk.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Selamat Ibadah Puasa, Semoga Ramadan Membawa Kedamaian untuk Kita

Jokowi: Selamat Ibadah Puasa, Semoga Ramadan Membawa Kedamaian untuk Kita

Jokowi juga berharap bulan Ramadan dapat membawa kedamaian untuk semua masyarakat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Jelang Ramadan, Omzet Pedagang Pasar Tanah Abang Naik 70 Persen

FOTO: Jelang Ramadan, Omzet Pedagang Pasar Tanah Abang Naik 70 Persen

Menjelang Ramadan, aktivitas jual beli di Pasar Tanah Abang mulai mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Mulai Puasa Hari Ini, Ini Momen Jemaah Aolia di Gunungkidul Gelar Tarawih Pertama

Mulai Puasa Hari Ini, Ini Momen Jemaah Aolia di Gunungkidul Gelar Tarawih Pertama

Meski menjalankan ibadah Ramadan lebih awal dari pemerintah dan Muhammadiyah, para jemaah tetap menggelar salat tarawih dengan khusyuk.

Baca Selengkapnya
Pemprov Jabar Ingatkan Tempat Hiburan Malam Tak buat Gaduh Selama Ramadan, Polisi Gencar Patroli Awasi Balap Liar

Pemprov Jabar Ingatkan Tempat Hiburan Malam Tak buat Gaduh Selama Ramadan, Polisi Gencar Patroli Awasi Balap Liar

Kegiatan SOTR kerap disertai dengan iring-iringan kendaraan bermotor pada malam hari jelang subuh

Baca Selengkapnya