Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Saat Anies dan Sandi bingung pakai seragam di hari pertama kerja

Saat Anies dan Sandi bingung pakai seragam di hari pertama kerja Sertijab Anies-Sandi. ©2017 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Hari pertama bekerja pimpin Jakarta penampilan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan juga Wakil Gubernur DKI Jakarta sandiaga Salahudin Uno menjadi sorotan. Mulai dari Anies yang mengaku bingung ingin pakai baju apa hari ini, sampai Sandi yang pakai sepatu kets saat mengenakan baju dinas cokelat.

"Tadi pagi aja bingung, mau pakai baju yang mana ini ya," ucap Anies di Balai Kota Jakarta, Selasa (17/10).

Anies mengaku perlu banyak belajar lagi menjadi gubernur. Selain belajar mengenai substansi dan masalah teknis, ia juga mengaku perlu belajar dalam hal berpakaian sebagai seorang gubernur baru.

Mantan Menteri pendidikan itu mengaku sudah setahun lamanya tidak pernah menggunakan pakaian berseragam. Sedangkan rekan sejawatnya Sandi terakhir menggunakan seragam saat masih duduk di bangku SMA.

"Terakhir itu saya pakai seragam tahun lalu, kalau bang Sandi mungkin lebih lama dari SMA," tuturnya.

Hal nyentrik lain terlihat dari penampilan Sandiaga Uno yang tidak memakai sepatu pantofel, melainkan lebih memilih memakai sepatu kets. Sandi beralasan sudah nyaman memakai sepatu kets ketimbang sepatu pantofel yang dinilainya susah untuk melakukan aktivitas bebas.

"Saya senang saja pakai sepatu kets, saya suka sepatunya. Ini merek sendiri (sembari menunjukkan sepatunya)," tutur Sandi saat hendak Salat Ashar di Masjid Fatahila.

Namun jika berkaca pada Peraturan Gubernur DKI Nomor 26 Tahun 2016, PDH bagi Gubernur, Wakil Gubernur, Walikota, Bupati, Camat hingga Lurah di DKI Jakarta memiliki spesifikasi kelengkapan tersendiri.

Berdasarkan isi Pergub tersebut, salah satunya menyinggung sepatu yang dikenakan oleh Wakil Gubernur, yaitu harus menggunakan sepatu warna hitam dengan model pantofel. Pergub itu ditandatangani oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sebagai turunan dari Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 6 Tahun 2016.

(mdk/eko)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cerita Anies Diminta Bikin Pidato Kekalahan saat Pilgub DKI Putaran Dua Lawan Ahok

Cerita Anies Diminta Bikin Pidato Kekalahan saat Pilgub DKI Putaran Dua Lawan Ahok

Anies Baswedan bercerita pernah diminta untuk membuat pidato kekalahan pada Pilkada DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Puji Setinggi Langit JK, Anies Sindir Sosok Karbitan: Belimbing Belum Matang Dimakan Sakit Perut, Asem

Puji Setinggi Langit JK, Anies Sindir Sosok Karbitan: Belimbing Belum Matang Dimakan Sakit Perut, Asem

Anies memuji kinerja JK saat menjabat wapres yang bisa mengimbangi kerja presiden

Baca Selengkapnya
Anies di Padang: Kita Ingin Mengembalikan Negara Agar Tidak Diatur Pakai Selera

Anies di Padang: Kita Ingin Mengembalikan Negara Agar Tidak Diatur Pakai Selera

"Kita ingin mengembalikan agar negara ini tidak diatur pakai selera. Tapi, diatur menggunakan tata aturan hukum, meninggikan etika" kata Anies

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Reaksi Anies Dua Pengancamnya Ditangkap Polisi

Reaksi Anies Dua Pengancamnya Ditangkap Polisi

Anies mengatakan, penangkapan pelaku pengancaman tersebut setidaknya memberikan pelajaran kepada siapa saja yang melakukan hal serupa.

Baca Selengkapnya
Cerita Anies jadi 'Jomblo' Ditinggal Sandiaga sampai Sebut Riza Partner Terbaik

Cerita Anies jadi 'Jomblo' Ditinggal Sandiaga sampai Sebut Riza Partner Terbaik

Anies Baswedan mengungkap cerita ketika ditinggal oleh Sandiaga Uno saat mengurus Jakarta.

Baca Selengkapnya
Sederet Janji Anies saat Jadi Gubernur DKI Jakarta yang Sisakan Persoalan

Sederet Janji Anies saat Jadi Gubernur DKI Jakarta yang Sisakan Persoalan

Setelah purnatugas, ternyata Anies masih meninggalkan sederet janji-janji yang masih menjadi persoalan di Jakarta.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Anies Buka Rahasia Lama Tolak Tawaran Prabowo Jadi Cawapres untuk Pilpres 2019

VIDEO: Anies Buka Rahasia Lama Tolak Tawaran Prabowo Jadi Cawapres untuk Pilpres 2019

Anies mengungkap rahasia lama pernah ditawari Prabowo Subianto menjadi cawapres untuk Pilpres 2019

Baca Selengkapnya
Muncul Gerakan Salam Empat Jari, Ini Respons Anies

Muncul Gerakan Salam Empat Jari, Ini Respons Anies

Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menanggapi isu salam empat jari hingga gerakan tak memilih pasangan Capres nomer 2, Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Sindir Pihak Serukan Satu Putaran, Anies: Ojo Gege Mongso

Sindir Pihak Serukan Satu Putaran, Anies: Ojo Gege Mongso

Anies mengingatkan agar jangan mendahului kemauan rakyat

Baca Selengkapnya