Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pramudi Transjakarta lama tuntut gaji disamakan

Pramudi Transjakarta lama tuntut gaji disamakan Bus TransJakarta. dok/merdeka.com

Merdeka.com - Pramudi bus TransJakarta di bawah operator Trans Batavia melakukan aksi mogok kerja di halte Rawa Buaya pada pukul 05.00-06.00 WIB. Aksi itu mereka lakukan agar gaji mereka disamakan dengan pramudi di Koridor XI (Pulo Gebang-Kampung Melayu) yang notabene masih pegawai baru.

Namun, aksi itu sudah selesai dan pramudi telah bekerja kembali seperti biasa. Humas BLU Transjakarta Sri Ulina menjelaskan, tampaknya sudah ada kesepakatan antara pramudi dan pihak operator mengenai tuntutan itu.

"Dengan beroperasinya kembali, artinya sudah ada kesepakatan antara pramudi dan pihak operator. Tapi apa isi lengkap kesepakatan tersebut saya masih menunggu," kata Sri Ulina kepada merdeka.com, Rabu (29/2).

Wanita yang akrab disapa Ulin ini menjelaskan, memang ada perbedaan upah pramudi yang sudah lama bekerja dan pramudi baru.

"Untuk operator bus itu kan memang mereka terikat kontrak. Kalau di Koridor XI itu di atas kontrak memang tertera gaji mereka Rp 5 juta. Nah, untuk yang lain mereka masih menggunakan kontrak yang lama," jelasnya.

Meski ada perbedaan, Ulin berjanji ke depan upah setiap pramudi akan disamakan. Saat ditanya apakah pramudi lama juga menuntut gaji yang sama, dia mengaku tidak tahu.

"Soal besaran tuntutan saya belum tahu ya mereka minta berapa. Tapi, ke depannya akan disamakan kok," tambahnya.

Menindaklanjuti aksi ini, pihak manajemen BLU Transjakarta akan segera melakukan pertemuan dengan operator Trans Batavia. Dia berharap ada solusi terbaik agar aksi ini tidak kembali terulang.

"Kita sebagai pengelola tentu akan membicarakan hal ini dengan Trans Batavia. Tapi tentu sebelumnya, pramudi kan sudah bertemu dengan pihak operator, dan kita harap ada solusinya," jelasnya.

Meski hanya 1 jam, aksi mogok ini sempat membuat penumpukan penumpang di halte-halte yang terdapat di Koridor III.

(mdk/lia)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hore! Transjakarta Beroperasi Sampai Jam 02.00 Saat Malam Tahun Baru

Hore! Transjakarta Beroperasi Sampai Jam 02.00 Saat Malam Tahun Baru

Di Malam pergantian tahun, jam operasional Transjakarta diperpanjang hingga pukul 02.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Penumpang TransJakarta Tembus 30,93 Juta Sepanjang Januari 2024

Penumpang TransJakarta Tembus 30,93 Juta Sepanjang Januari 2024

BPS DKI Jakarta mencatat penumpang TransJakarta mencapai 30,93 juta orang di Januari 2024

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan Jalan Tol Trans Sumatera Seksi Tebing Tinggi-Indrapura-Lima Puluh

Jokowi Resmikan Jalan Tol Trans Sumatera Seksi Tebing Tinggi-Indrapura-Lima Puluh

Pembangunan tol trans sumatera ini menghabiskan anggaran Rp4,73 triliun.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
FOTO: Terobos Jalur TransJakarta, Pemotor Panik dan Nekat Lawan Arah Demi Hindari Polisi

FOTO: Terobos Jalur TransJakarta, Pemotor Panik dan Nekat Lawan Arah Demi Hindari Polisi

Aksi pemotor ini sangat membahayakan keselamatan dan menyebabkan perjalanan TransJakarta terhambat.

Baca Selengkapnya
Ada Kampanye Akbar Anies-Cak Imin, TransJakarta Rute Senen-JIS Alami Perpendekan Rute

Ada Kampanye Akbar Anies-Cak Imin, TransJakarta Rute Senen-JIS Alami Perpendekan Rute

TransJakarta pun menyampaikan bahwa sementara waktu pihaknya juga tidak melayani Halte Danau Agung-JIS.

Baca Selengkapnya
Stiker Heru Budi ‘Mejeng’ di Halte Transjakarta, Sekda DKI: Bukan Kampanye

Stiker Heru Budi ‘Mejeng’ di Halte Transjakarta, Sekda DKI: Bukan Kampanye

Joko Agus menegaskan pemasangan stiker itu bukan bagian dari kampanye.

Baca Selengkapnya
Dishub DKI Buka Suara Terkait Stiker Heru Budi di Halte TransJakarta

Dishub DKI Buka Suara Terkait Stiker Heru Budi di Halte TransJakarta

Stiker bergambar Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono terpasang di halte-halte TransJakarta, seperti Bundaran Hotel Indonesia.

Baca Selengkapnya
Ada Potongan Tarif Tol Trans Jawa 10 Persen Saat Tahun Baru, Cek Jadwalnya

Ada Potongan Tarif Tol Trans Jawa 10 Persen Saat Tahun Baru, Cek Jadwalnya

Jasa Marga memberikan imbauan kepada pengguna jalan untuk mengantisipasi kemacetan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmi Naikan Gaji TNI-Polri, Berikut Besarannya

Jokowi Resmi Naikan Gaji TNI-Polri, Berikut Besarannya

Kenaikan gaji itu sebagaimana pengesahan PP RI Nomor 7 Tahun 2024 dan PP Nomor 6 Tahun 2024.

Baca Selengkapnya