Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pj Heru Budi Nonton Formula E di Hari Kedua Pagelaran

Pj Heru Budi Nonton Formula E di Hari Kedua Pagelaran Pj Heru nonton Formula E. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono akhirnya tiba menonton Formula E 2023 di Jakarta di hari kedua pada Minggu (4/6).

Pantauan merdeka.com di lokasi, Heru tiba 14.57 Wib. Dia disambut Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim, Sekretaris Daerah DKI Jakarta Joko Agus Setyono, dan Asisten Pemerintahan Sigit Wijatmoko.

Dari pihak Formula E, turut menyambut Chief Championship Officer Formula E Alberto Longo, Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Iwan Takwin, dan Ketua Organizing Committee (OC) Formula E Jakarta 2023 Ananda Mikola.

Sama seperti Joko, mobil dinas Heru tiba langsung di depan pintu Royal Suite. Padahal, penonton lainnya, termasuk Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo masuk menggunakan mobil golf.

Setelah tiba pun, Heru langsung bersalaman dengan Alberto dan langsung masuk ke dalam kursi penonton.

Formula E 2023 sendiri berlangsung selama dua hari, mulai dari Sabtu (3/6) kemarin dan Minggu (4/6) hari ini. Balapan akan dimulai pukul 15.04 Wib mendatang. Sebagai informasi, race ini akan menjadi seri ke-11 di season 9.

Setelah itu, deretan penyanyi dalam negeri hingga internasional akan menghibur seluruh penonton Formula E.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono tiba lebih dulu di Ancol, Jakarta Utara. Joko datang pada pukul 14.03 Wib. Dia langsung disambut oleh Asisten Pemerintahan Sigit Wijatmoko dan Kepala Biro Kepala Daerah Muhammad Mawardi.

Joko datang menggunakan mobil dinasnya, yaitu Land Cruiser. Mobil tersebut berhasil masuk sampai ke depan pintu masuk Royal Suite.

Padahal, penonton kategori tiket tersebut tak boleh menggunakan mobil ketika di area Formula E. Biasanya, penonton Royal Suite menggunakan mobil golf untuk sampai ke depan pintu masuk tempat duduk.

Setibanya di depan pintu, Joko mengkonfirmasi bahwa Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono akan tiba di lokasi pukul 15.00 Wib.

"Iya nanti jam 3," kata Joko singkat.

(mdk/rhm)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
image Rekomendasi
ASDP Gaet Darwinbox Implementasikan Teknologi HR, Ini Keunggulannya

ASDP Gaet Darwinbox Implementasikan Teknologi HR, Ini Keunggulannya

Berikut adalah keunggulan implementasi teknologi HR.

Baca Selengkapnya icon-hand
image Rekomendasi
Misteri Ibu dan Anak Tewas di Cinere Depok, Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Ahli Patologi Anatomi

Misteri Ibu dan Anak Tewas di Cinere Depok, Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Ahli Patologi Anatomi

Polisi masih menunggu hasil analisis ahli patologi anatomi yang dinilai mampu membantu menjawab penyebab kematian kedua korban.

Baca Selengkapnya icon-hand
image Rekomendasi
Perjalanan Kasus Dugaan Korupsi yang Menjerat Mentan Syahrul Yasin Limpo

Perjalanan Kasus Dugaan Korupsi yang Menjerat Mentan Syahrul Yasin Limpo

Pengumuman tersangka tinggal menunggu resmi dari KPK.

Baca Selengkapnya icon-hand
image Rekomendasi
Momen Persiapan Pengajian Maulid Nabi Ini jadi Sorotan, 'Berkatnya Bikin Tetangga Senyum Bahagia'

Momen Persiapan Pengajian Maulid Nabi Ini jadi Sorotan, 'Berkatnya Bikin Tetangga Senyum Bahagia'

Semarak peringatan Maulid Nabi yang digelar oleh pria berikut ini disebut membuat tetangga bahagia.

Baca Selengkapnya icon-hand
image Rekomendasi
Heboh Wanita Minta Tolong di Mobil Tak Ada yang Peduli, Polisi Ungkap Faktanya

Heboh Wanita Minta Tolong di Mobil Tak Ada yang Peduli, Polisi Ungkap Faktanya

Viral di media sosial video seorang wanita berteriak minta tolong dan membuka pintu mobil di jalan raya pada Kamis, (29/9) siang.

Baca Selengkapnya icon-hand
Usai Panas Terik, Musim Hujan di Jakarta Bakal Terjadi November

Usai Panas Terik, Musim Hujan di Jakarta Bakal Terjadi November

Awal musim hujan 2023/2024 tidak bersamaan di seluruh Indonesia. Di Jakarta dan daerah lainnya hujan diperkirakan akan dimulai pada November.

Baca Selengkapnya icon-hand
Blusukan Tinjau Waduk Pluit, Kaesang Berambisi Maju Pilgub Jakarta?

Blusukan Tinjau Waduk Pluit, Kaesang Berambisi Maju Pilgub Jakarta?

Kaesang Pangarep ditemani istri blusukan ke Waduk Pluit

Baca Selengkapnya icon-hand
Viral Balap Liar Berujung Kecelakaan di Jakbar, Tiga Orang Diciduk Polisi

Viral Balap Liar Berujung Kecelakaan di Jakbar, Tiga Orang Diciduk Polisi

Warga panik hendak menolong sejumlah orang yang telah terkapar di bahu jalan.

Baca Selengkapnya icon-hand
Disebut Bidak Catur Jokowi, Ini Respons Kaesang

Disebut Bidak Catur Jokowi, Ini Respons Kaesang

Kaesang juga menegaskan tidak mendapat arahan dari ayahnya untuk silaturahmi dengan relawan ABJ.

Baca Selengkapnya icon-hand
Rumah Makan di Jakpus Terbakar, Dua Orang Meninggal dan Tiga Luka-Luka

Rumah Makan di Jakpus Terbakar, Dua Orang Meninggal dan Tiga Luka-Luka

Api diduga berasal dari rumah makan kemudian membesar dan merambat ke tiga bangunan di sekitar.

Baca Selengkapnya icon-hand
FOTO: Dishub DKI Akan Sesuaikan Tarif Angkutan Umum dengan Status Ekonomi, tapi Tidak Dalam Waktu Dekat

FOTO: Dishub DKI Akan Sesuaikan Tarif Angkutan Umum dengan Status Ekonomi, tapi Tidak Dalam Waktu Dekat

Dishub DKI Jakarta berencana menyesuaikan tarif angkutan umum dengan status ekonomi penumpang.

Baca Selengkapnya icon-hand
BMKG Ungkap Penyebab Suhu Jakarta dan Sekitarnya Panas Hari Ini

BMKG Ungkap Penyebab Suhu Jakarta dan Sekitarnya Panas Hari Ini

Penyebab suhu panas melanda wilayah Jakarta dan sekitarnya pada siang tadi.

Baca Selengkapnya icon-hand