Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengerjaan MRT Fase 2 Bundaran HI-Simpang Harmoni, Lalu Lintas Jl Thamrin Direkayasa

Pengerjaan MRT Fase 2 Bundaran HI-Simpang Harmoni, Lalu Lintas Jl Thamrin Direkayasa Proyek MRT fase 2. ©2021 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Pekerjaan lanjutan Mass Rapid Transit (MRT) Fase 2 segmen CP-201 Stasiun Bundaran HI-Simpang Harmoni.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, pengerjaan ini akan dilakukan pada 12 Februari 2023 sampai dengan 15 Juni 2023.

"Lokasi pekerjaan yang berdampak pada traffic diversion berada di Jalan M.H. Thamrin mulai dari Bundaran Air Mancur Monumen Nasional/Patung Kuda sampai Stasiun MRT Bundaran Hotel Indonesia," kata Syafrin dalam rilis resminya, Kamis (9/2).

Syafrin menjelaskan, pekerjaan yang akan dilakukan adalah power blender untuk perbaikan stabilitas tanah dan pekerjaan dinding pembatas untuk konstruksi dinding diafragma sisi Barat-pulau Selatan.

"Kemudian, pekerjaan jet grouting untuk perkuatan tanah, instalasi king post Stasiun sisi Barat, dan instalasi decking di sisi Timur," tambah Syafrin.

Adapun rekayasa lalu lintas (lalin) yang dilakukan untuk menunjang pembangunan ini, yaitu:

a. Lalu lintas dari arah Timur Jalan Kebon Sirih yang menuju ke arah Barat (Tanah Abang) yang semula melintasi simpang Jalan Kebon Sirih-Jalan M.H. Thamrin Tugu Jam dialihkan belok kiri berputar di Bundaran Hotel Indonesia.

b. Lalu lintas dari arah Timur Jalan Medan Merdeka Selatan yang akan menuju ke arah Barat (Tanah Abang) yang semula melintasi simpang Jalan Kebon Sirih-Jalan M.H. Thamrin Tugu Jam dialihkan melalui Jalan Budi Kemuliaan-Jalan Abdul Muis dan seterusnya.

c. Lalu lintas dari arah Timur Jalan K. H. Wahid Hasyim yang akan menuju ke arah Barat (Tanah Abang) yang semula melintasi simpang Jalan Kebon Sirih-Jalan M.H. Thamrin Tugu Jam dialihkan lurus melalui K. H. Wahid Hasyim dan seterusnya.

d. Lalu lintas dari arah Selatan Jalan H. Agus Salim yang akan menuju ke arah Barat (Tanah Abang) yang semula melintasi simpang Jalan Kebon Sirih-Jalan M.H. Thamrin Tugu Jam dialihkan belok kiri melalui K. H. Wahid Hasyim dan seterusnya.

e. Rute Angkutan Transjakarta 5M (Terminal Kampung Melayu-Tanah Abang) yang semula melintasi simpang Jalan Kebon Sirih-Jalan M.H. Thamrin Tugu Jam dialihkan melalui Jalan Budi Kemuliaan-Jalan Abdul Muis dan seterusnya.

f. Rute Angkutan Transjakarta 1R (Terminal Senen-Tanah Abang) yang semula melintasi simpang Jalan Kebon Sirih-Jalan M.H. Thamrin Tugu Jam dialihkan melalui Jalan Budi Kemuliaan-Jalan Abdul Muis dan seterusnya.

"Shimizu-Adhi Karya Joint Venture selaku pelaksana pekerjaan konstruksi MRT Fase 2 CP-201 bertanggung jawab sepenuhnya terhadap keselamatan dan keamanan pengguna jalan di lokasi pekerjaan," imbuh Syafrin.

(mdk/lia)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo Datangi Polda Metro Saat Jubir TPN Aiman Diperiksa

Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo Datangi Polda Metro Saat Jubir TPN Aiman Diperiksa

Hary Tanoesoedibjo (HT) mengaku hanya untuk melihat dan memantau langsung proses penyidikan

Baca Selengkapnya
MRT Fase 2A Bundaran HI-Kota Ditargetkan Berfungsi Tahun 2027

MRT Fase 2A Bundaran HI-Kota Ditargetkan Berfungsi Tahun 2027

Saat ini pembangunan MRT fase 2A sudah mencapai 28,4 persen.

Baca Selengkapnya
Hore! Transjakarta Beroperasi Sampai Jam 02.00 Saat Malam Tahun Baru

Hore! Transjakarta Beroperasi Sampai Jam 02.00 Saat Malam Tahun Baru

Di Malam pergantian tahun, jam operasional Transjakarta diperpanjang hingga pukul 02.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Punya Empat Alat Bukti Kasus Pemerasan Terhadap Syahrul Yasin Limpo, Polda Metro Pede Hakim Tolak Gugatan Firli

Punya Empat Alat Bukti Kasus Pemerasan Terhadap Syahrul Yasin Limpo, Polda Metro Pede Hakim Tolak Gugatan Firli

Sidang putusan gugatan praperadilan Firli digelar Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Selasa (19/12) besok.

Baca Selengkapnya
Ternyata Macet di Jakarta Lebih Awal saat Ramadan, Berikut Waktunya

Ternyata Macet di Jakarta Lebih Awal saat Ramadan, Berikut Waktunya

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mengelompokkan menjadi dua waktu macet di Jakarta yaitu pada pagi dan petang.

Baca Selengkapnya
LRT Jabodebek Tambah Perjalanan dan Waktu Operasi di Malam Tahun Baru, Catat Jadwalnya

LRT Jabodebek Tambah Perjalanan dan Waktu Operasi di Malam Tahun Baru, Catat Jadwalnya

Penambahan jumlah perjalanan ini bertujuan untuk mengantisipasi dan mengakomodasi lonjakan pengguna pada masa libur Nataru.

Baca Selengkapnya
Update Banjir Jakarta: 7 RT dan 21 Ruas Jalan Terendam

Update Banjir Jakarta: 7 RT dan 21 Ruas Jalan Terendam

Penyebab banjir dan genangan lantaran hujan yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada Selasa (13/02) hingga Rabu (14/02).

Baca Selengkapnya
Jakarta Bukan Lagi jadi DKI, Heru Budi: Masih Ada Waktu Transisi, Sedang Berproses DKJ

Jakarta Bukan Lagi jadi DKI, Heru Budi: Masih Ada Waktu Transisi, Sedang Berproses DKJ

Sebelumnya, Baleg DPR RI mengatakan Jakarta telah kehilangan status sebagai Daerah Khusus Ibukota (DKI) sejak 15 Februari 2024 lalu

Baca Selengkapnya
2.000 Lebih Polisi Amankan Debat Pamungkas Pilpres 2024 di JCC

2.000 Lebih Polisi Amankan Debat Pamungkas Pilpres 2024 di JCC

Mantan Kapolres Metro Jakarta Selatan ini meminta kepada semua pihak untuk bisa bekerjasama dalam menjaga situasi agar tetap berjalan damai dan lancar

Baca Selengkapnya