Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengalihan Rute Transjakarta Imbas Jalan Depan DPR Ditutup

Pengalihan Rute Transjakarta Imbas Jalan Depan DPR Ditutup Bus Transjakarta. ©2017 merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - Polisi melakukan rekayasa Jalan Gatot Subroto arah Gedung DPR/MPR untuk antisipasi rencana demo hari ini. Transjakarta pun melakukan pengalihan sejumlah rute di kawasan tersebut.

"Sehubungan dengan penutupan jalan oleh pihak kepolisian disekitar Gedung DPR/MPR untuk tetap dapat melayani pelanggan beberapa layanan operasional Transjakarta mengalami pengalihan rute sejak pukul 05:00 WIB," kata Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta, Nadia Diposanjoyo dalam keterangan tertulisnya, Kamis (17/10).

"Layanan Transjakarta akan kembali seperti semula sampai jalur disekitar DPR/MPR dibuka kembali," tambahnya.

Pengalihan rute ialah sebagai berikut:

Koridor 9: Pinang Ranti-Pluit saat ini mengalami pengalihan rute terkait adanya penutupan jalan. Untuk sementara arah Pluit tidak melewati Halte Senayan JCC sampai dengan Halte Slipi Kemanggisan.

Rute 3F: Gelora Bung Karno-Kalideres saat ini mengalami pengalihan rute terkait adanya penutupan jalan. Untuk sementara arah Kalideres tidak melewati Halte Senayan JCC dan Halte Slipi Kemanggisan.

Rute 4A: TU Gas-Grogol sementara tidak melewati Halte Senayan JCC dan Halte Slipi Kemanggisan dikarenakan adanya penutupan jalan.

Rute 9A: PGC-Pluit saat ini mengalami pengalihan rute terkait adanya penutupan jalan. Untuk sementara arah Pluit tidak melewati Halte Senayan JCC s/d Halte Slipi Kemanggisan.

Rute 9K: Kampung Rambutan-Grogol saat ini mengalami pengalihan rute terkait adanya penutupan jalan. Untuk sementara arah Grogol tidak melewati Halte Senayan JCC s/d Halte Slipi Kemanggisan.

Rute 1F: Stasiun Palmerah-Bundaran Senayan mengalami pengalihan rute terkait adanya penutupan jalur selepas lampu merah arah KEMENPORA. Untuk sementara selepas St. Palmerah via Patal Senayan lanjut pelayanan normal sampai Bundaran Senayan.

Rute 1F: Bundaran Senayan-Stasiun Palmerah mengalami pengalihan rute terkait adanya penutupan jalur selepas bus stop pintu 7 arah Flyover Karet via City Walk. Untuk sementara tidak melewati Halte Senayan JCC sampai dengan DPR 2.

Rute 1B: Stasiun Palmerah-Tosari mengalami pengalihan rute terkait adanya penutupan jalur selepas lampu merah arah KEMENPORA. Untuk sementara selepas Stasiun Palmerah via Patal Senayan lanjut pelayanan normal sampai Tosari.

Rute 1B: Tosari-Stasiun Palmerah mengalami pengalihan rute terkait adanya penutupan jalur. Untuk sementara tidak melewati Halte Senayan JCC sampai dengan DPR 2.

Reporter: Ratu Annisaa SuryasumiratSumber: Liputan6.com

(mdk/fik)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sempat Ditolak Sopir KWK, Transjakarta Rute 10M Beroperasi Kembali Akhir Maret 2024

Sempat Ditolak Sopir KWK, Transjakarta Rute 10M Beroperasi Kembali Akhir Maret 2024

Joseph bilang Transjakarta rute 10M tersebut menggantikan Metro Mini T41 yang setop beroperasi usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya
DPR RI dan Pemerintah Sepakati RUU DKJ Disahkan di Paripurna

DPR RI dan Pemerintah Sepakati RUU DKJ Disahkan di Paripurna

DPR RI dan pemerintah menyepakati Rancangan Undang-Undang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) dibawa ke Rapat Paripurna untuk disahkan.

Baca Selengkapnya
16 Tahanan Polsek Tanah Abang Kabur Lewat Ventilasi, Dua Orang Berhasil Diamankan

16 Tahanan Polsek Tanah Abang Kabur Lewat Ventilasi, Dua Orang Berhasil Diamankan

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyebut para tahanan dapat meloloskan diri dengan cara melewati ventilasi ruang sel.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Masih Ada Demo Depan DPR, Jalan Gatot Subroto ke Slipi Dialihkan!

Masih Ada Demo Depan DPR, Jalan Gatot Subroto ke Slipi Dialihkan!

Kabag Ops Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Dermawan Karosekali mengimbau agar pengendara bisa mencari rute alternatif lain

Baca Selengkapnya
30 RT di DKI Jakarta Masih Terendam Banjir, Berikut Rinciannya

30 RT di DKI Jakarta Masih Terendam Banjir, Berikut Rinciannya

Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat

Baca Selengkapnya
Catat! Ruas Jalan Ditutup dan Dialihkan Saat Perayaan Malam Tahun Baru 2024 di Jakarta

Catat! Ruas Jalan Ditutup dan Dialihkan Saat Perayaan Malam Tahun Baru 2024 di Jakarta

Khusus di Jalan Jenderal Sudirman - MH Thamrin, penutupan jalan dilakukan mulai hari ini, Minggu (31/12) dari pukul 19.00 Wib sampai Senin (1/1) pukul 01.00 Wib

Baca Selengkapnya
Hindari Jalan Gatot Subroto Arah Slipi, Ada Demo Kepala Desa Depan Gedung DPR

Hindari Jalan Gatot Subroto Arah Slipi, Ada Demo Kepala Desa Depan Gedung DPR

Polisi meminta pengendara agar menghindari kemacetan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Terobos Jalur TransJakarta, Pemotor Panik dan Nekat Lawan Arah Demi Hindari Polisi

FOTO: Terobos Jalur TransJakarta, Pemotor Panik dan Nekat Lawan Arah Demi Hindari Polisi

Aksi pemotor ini sangat membahayakan keselamatan dan menyebabkan perjalanan TransJakarta terhambat.

Baca Selengkapnya
Sempat Memanas, Massa Demo di Depan Gedung DPR Dibubarkan Paksa Polisi

Sempat Memanas, Massa Demo di Depan Gedung DPR Dibubarkan Paksa Polisi

Massa akhirnya mundur secara perlahan dan membubarkan diri dari sekitar gedung DPR RI

Baca Selengkapnya