Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemprov DKI Bangun Dinding Penahan Banjir Sepanjang 1.400 Meter di Kali Pesanggrahan

Pemprov DKI Bangun Dinding Penahan Banjir Sepanjang 1.400 Meter di Kali Pesanggrahan Heru Budi Hartono. ©2022 Liputan6.com

Merdeka.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam waktu dekat membangun dinding penahan (sheet pile) sepanjang 1.400 meter di bantaran kali Pesanggrahan yang melintasi kawasan Jalan Haji Briti, Kembangan Selatan, Jakarta Barat untuk mencegah air meluap ke jalanan saat terjadi banjir.

Dari titik kawasan Haji Briti, sheet pile itu akan dibangun sepanjang 765 di sisi timur dan 605 di sisi Barat.

"Kurang lebih panjangnya 1.400 meter dan jalur yang kita pakai itu menggunakan yang sudah ada (existing). Diperkirakan selesai tahun ini," kata Penjabat (PJ) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, saat ditemui di kawasan Haji Briti, Jakarta Barat dilansir Antara, Kamis (19/1)

Kepala Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta, Yusmada Faizal menjelaskan tanggul ini mampu menahan laju air yang meninggi di aliran Pesanggrahan.

Bahkan keberadaan tanggul ini dipercaya dapat menahan air yang biasa menggenangi Jalan Kedoya Raya dan pintu tol Jakarta Tanggerang.

Saat ini proses pembangunan telah sampai ke tender pengadaan sheet pile. Setelah proses tender selesai, sheet pile itu pasti segera dipasang di bantaran sungai serta dipastikan tidak menggunakan lahan warga.

Namun demikian, tidak menutup kemungkinan beberapa rumah warga akan terkena dampak dari pembangunan sheet pile itu.

"Kita manfaatkan trase eksisting kalinya dulu . Tapi tidak menutup kemungkinan ada beberapa hal hal yang harus dibicarakan dengan warga, untuk pembebasannya," kata Yusmada.

Ketika ditanya berapa anggaran yang digelontorkan pemerintah untuk pembuangan sheet pile, Yusmada mengatakan dana yang dikeluarkan mencapai Rp 40 miliar.

Dia berharap kehadiran sheet pile ini bisa efektif menahan banjir sehingga wilayah Jakarta Barat tidak lagi tergenang saat hujan besar datang.

(mdk/ray)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Terungkap, Ini Tujuan di Balik Kebijakan Pemprov DKI Naikkan Pajak BBM

Terungkap, Ini Tujuan di Balik Kebijakan Pemprov DKI Naikkan Pajak BBM

Luhut mengatakan, pemerintah saat ini masih terus mengkaji mana jalan terbaik untuk bisa memitigasi polusi udara.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Tenggat Sepekan Peserta Pemilu Tertibkan Alat Peraga Kampanye: Sudah Membahayakan

Pemprov DKI Tenggat Sepekan Peserta Pemilu Tertibkan Alat Peraga Kampanye: Sudah Membahayakan

Terbaru, pengendara terlibat kecelakaan lantaran bendera partai di jalan Gatot Subroto, Jaksel

Baca Selengkapnya
Bikin Merinding, Begini Detik-Detik Angin Kencang Terjang Gunungkidul dan Bikin Bangunan Ambruk

Bikin Merinding, Begini Detik-Detik Angin Kencang Terjang Gunungkidul dan Bikin Bangunan Ambruk

Tercatat sebanyak 93 bangunan mengalami kerusakan akibat peristiwa itu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Beda dari yang Lain, Intip Keunikan Curug Ceret Naringgul di Cianjur yang Letaknya di Pinggir Jalan

Beda dari yang Lain, Intip Keunikan Curug Ceret Naringgul di Cianjur yang Letaknya di Pinggir Jalan

Air terjun ini dijamin "menggoda" para pengguna jalan.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Temukan Penyebaran DBD Meningkat, Kasus Paling Banyak di Jakarta Selatan

Pemprov DKI Temukan Penyebaran DBD Meningkat, Kasus Paling Banyak di Jakarta Selatan

Pemprov DKI Temukan Penyebaran DBD Meningkat, Kasus Paling Banyak di Jakarta Selatan

Baca Selengkapnya
100 Km Jalan Jateng Rusak Akibat Banjir Termasuk Demak-Kudus, Perbaikan Dikebut Jelang Mudik

100 Km Jalan Jateng Rusak Akibat Banjir Termasuk Demak-Kudus, Perbaikan Dikebut Jelang Mudik

BBPJN mulai memperbaiki kondisi Jalan Pantura Demak-Kudus, yang rusak karena banjir.

Baca Selengkapnya
Penyebab Banjir Parah di Kudus, Ribuan Rumah Terendam & 6 Meninggal Dunia

Penyebab Banjir Parah di Kudus, Ribuan Rumah Terendam & 6 Meninggal Dunia

Banjir di Kudus karena hujan lebat yang mengguyur sejak Sabtu (10/3) lalu.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Terima 149 Aduan Terkait THR, Paling Banyak dari Perusahaan di Jakarta Selatan

Pemprov DKI Terima 149 Aduan Terkait THR, Paling Banyak dari Perusahaan di Jakarta Selatan

Pemprov DKI Jakarta menerima 149 aduan terkait pembayaran THR di perusahaan swasta.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ngeri! Ini Penampakan Luapan Kali Mampang sampai Banjiri Kawasan Kemang Setinggi Pinggang Orang Dewasa

FOTO: Ngeri! Ini Penampakan Luapan Kali Mampang sampai Banjiri Kawasan Kemang Setinggi Pinggang Orang Dewasa

Ketinggian air banjir yang melanda kawasan tersebut mulai dari 20 sampai 90 centimeter.

Baca Selengkapnya