Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jelang HUT DKI, Jokowi ingin Kota Jakarta terlihat ngejreng

Jelang HUT DKI, Jokowi ingin Kota Jakarta terlihat ngejreng Kota Jakarta

Merdeka.com - Sore ini, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengumpulkan sejumlah jajaran kepala dinas, PT Kereta Api, pihak pembangun jalan raya baik dari BUMN dan swasta. Rapat koordinasi itu dikemas dengan agenda penanganan kebersihan dan keindahan prasaran jembatan layang menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke 486 Jakarta.

Rapat dimulai pada pukul 15.30 WIB dengan diawali pemaparan dari Kepala Dinas Pekerjaan Umum DKI Manggas Rudy Siahaan. Manggas menunjukkan sejumlah jembatan raya underpass, jalan tol yang sudah dicat ataupun yang belum.

"Ada 1.161 jumlah jembatan. Dan baru 219 sudah dicat dan sisanya belum dicat," ujar Rudy sambil menunjukkan gambar di Balai Kota, Jakarta, Jumat (5/4).

Sisa sebagian besar jembatan dan jalan raya yang belum dicat itu, menurut Rudy dibangun oleh sejumlah perusahaan. Seperti PT Wijaya Karya, PT Waskita Karya, PT Sunter Podo Moro dan perusahaan swasta lainnya.

"Pengecatan flyover underpass dan jembatan, pagar dan infrastruktur dibutuhkan kerjasama semua pihak," katanya.

Kemudian menjelang pemaparan berakhir, Jokowi menegaskan jika dirinya minta hadiah Hari Ulang Tahun (HUT) Jakarta ke 486 dengan pengecatan jalan dan jembatan. "Saya mengulang lagi bahwa dari seluruh yang hadir di sini, Jasa Marga, PT Kereta Api, Wijaya Karya, Adhi Karya, Sumber Mitra Jaya, dan lain-lain, saya minta hadiah ulang tahun ke 486 untuk dicat. Jadi mohon yang menjadi tanggung jawab dikerjakan sebelum ulang tahun Jakarta 22 Juni bisa diselesaikan," pinta Jokowi.

Menurut Jokowi, salah satu perubahan yang cepat terlihat saat ini adalah dengan melakukan pembenahan dan perbaikan estetika infrastruktur jalan. Dirinya meminta agar jembatan dan jalan raya dibuat apik dengan dicat untuk menutupi coret-coretan yang selama ini terpampang.

"Kalau Jakarta seperti ini dan diteruskan, yang cepet perubahan di Jakarta adalah cat. Agar kota tidak kelihatan suram. Saya titip batu granit, ekspose, batu candi jangan dicat, masak saya harus jelasin detail," kata Jokowi.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Tegaskan Gubernur DKI Jakarta Dipilih Rakyat
Jokowi Tegaskan Gubernur DKI Jakarta Dipilih Rakyat

Jokowi menyampaikannya dalam rapat membahas RUU DKJ bersama para menteri Kabinet Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
HUT ke-79 RI Digelar di IKN, Jokowi Targetkan 2 Hotel Rampung Dibangun
HUT ke-79 RI Digelar di IKN, Jokowi Targetkan 2 Hotel Rampung Dibangun

Jokowi targetkan dua hotel rampung sebelum perayaan hari kemerdekaan

Baca Selengkapnya
Jokowi Dijadwalkan Keluar Negeri Saat HUT PDIP Pekan Depan
Jokowi Dijadwalkan Keluar Negeri Saat HUT PDIP Pekan Depan

Jokowi dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke sejumlah negara di Asia Tenggara atau ASEAN pada pekan depan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi: Pertama Kali ke IKN Terasa Jauh Sekali, Tapi Kalau Tol Balikpapan Selesai Cuma 30 Menit
Jokowi: Pertama Kali ke IKN Terasa Jauh Sekali, Tapi Kalau Tol Balikpapan Selesai Cuma 30 Menit

Keberadaan jalan tol ini akan memangkas waktu perjalanan dari Balikpapan menuju IKN, dari 2 jam menjadi hanya 30 menit saja.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Insya Allah Tahun Depan Upacara HUT RI di IKN
Jokowi: Insya Allah Tahun Depan Upacara HUT RI di IKN

Upacara HUT RI di Istana Merdeka Jakarta hari ini merupakan terakhir.

Baca Selengkapnya
Jokowi Cek Lokasi Banjir di Demak, Pastikan Tanggul Jebol Sudah Diperbaiki
Jokowi Cek Lokasi Banjir di Demak, Pastikan Tanggul Jebol Sudah Diperbaiki

Jokowi ingin memastikan tanggul jebol yang menjadi penyebab banjir di Demak sudah diperbaiki dan ditangani dengan baik.

Baca Selengkapnya
Jawaban Singkat Jokowi Soal HUT 51 PDIP: Belum Dapat Undangan
Jawaban Singkat Jokowi Soal HUT 51 PDIP: Belum Dapat Undangan

Jokowi mengaku belum mendapat undangan HUT ke-51 PDIP pada tanggal 10 Januari 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sentil Jalan di Jateng Rusak, Segini Besaran Dana Perbaikan Era Gubernur Ganjar
Jokowi Sentil Jalan di Jateng Rusak, Segini Besaran Dana Perbaikan Era Gubernur Ganjar

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyindir jalan rusak di Solo-Purwodadi, Jawa Tengah yang bertahun-tahun

Baca Selengkapnya
Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Pangan di Jawa Tengah Hari Ini
Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Pangan di Jawa Tengah Hari Ini

Selain bagi-bagi bantuan pangan, Jokowi akan meninjau dan meresmikan infrastruktur di Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya