Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jadi kota paling dibenci, Jakarta harus berbenah

Jadi kota paling dibenci, Jakarta harus berbenah Jakarta . merdeka.com/shutterstock

Merdeka.com - Ternyata Kota Jakarta dengan sebutan kota metropolitannya, tidak menolong bagi kota yang akan berulang tahun ke-485 pada tahun ini, sebagai kota yang dicintai. Nahasnya, justru Kota Jakarta masuk dalam hitungan 10 besar sebagai kota yang paling dibenci, melalui jajak pendapat yang dilakukan oleh situs berita CNN.

Dari sepuluh kota itu, ternyata Jakarta berada di peringkat ketujuh. Jakarta menjadi kota paling dibenci karena kondisi lingkungannya yang semrawut baik lalu lintas, maupun kondisi pemukiman warganya.

Pengamat tata kota, Yayat Supriatna menyebutkan, hal tersebut memang muncul dari hasil pengamatan orang lain terhadap Jakarta. Pengamatan tersebut menurutnya, dengan predensi dari kacamata turis tersebut sebagai pendatang.

"Ini seperti melihat Jakarta sebagai kota yang kumuh, dan mereka justru melihat Jakarta sebagai kampung yang besar, bukan kota besar. Konotasi itu memang karena mereka melihat Jakarta sebagai kota yang masih tradisional, walaupun hidup di kota besar, atau istilahnya 'katro'," ujar Yayat, saat dihubungi merdeka.com, Rabu (13/6).

Kebencian tersebut, dijelaskan Yayat, bahkan menghasilkan sebuah istilah yang mengatakan, kalau mau belajar sabar, iya belajarlah di Jakarta. Oleh karenanya, Yayat mengimbau, agar konotasi tersebut seharusnya menjadi sebuah tamparan bagi para pengelola kota Jakarta untuk berbenah, yang mengklaim sudah berhasil.

"Jadi kebencian yang ada dari luar tersebut, muncul karena dari adanya ketidakcintaan kita dengan kota ini. Lalu dengan kita menelantarkan kota ini, karena kita lebih banyak mengambil dari sisi keuntungan saja. Jadi ini seperti tamparan dan sinyal untuk kita agar harus berubah wajahnya," kata dia.

Baginya, sebuah kebersihan dan keindahan kota, bukan dibangun oleh peraturan-peraturan yang setumpuk, tapi melalui peningkatan nilai dan norma terhadap peraturan itu untuk menjalankannya.

"Tapi untuk menjadikan kota yang bersih dan rapih itu dapat dibangun melalui kultur budaya. Karena kota yang bersih bukan dibangun dari Perda, tapi kultur itu sendiri, kultur untuk tidak membuang sampah dan bukan untuk merusak kotanya," tandasnya.

Hal tersebut berbeda dengan apa yang terjadi di Singapura. Dijelaskan Yayat, di kota tersebut terlihat bagaimana sebuah kerapihan dan kebersihan kota karena kultur yang sudah berjalan dan bahkan orang Indonesia yang kesana pun, akan mematuhi peraturan.

"Di sinilah yang menjadi pertanyaan, karena sudah banyak peraturan yang kita punya, tapi peraturan itu karena kita menginstitusionalisasikan dan melembagakan peraturan itu, tapi tanpa ada tuntutan yang jelas. Lihat saja kita sudah ada Perda larangan membuang sampah, larangan merorkok, semua ada tapi tidak berjalan, itulah yang membuat kota ini semakin lama semakin kotor, tidak rapih dan macet dan itu karena tidak dibangunnya kultur itu sendiri," imbuhnya.

Yayat mengutarakan, Jakarta memang belum bisa dikatakan sebagai kota destinasi utama sebagai tempat liburan para turis. Sebagai kota metropolitan, kekuatan dari budaya lokal justru tidak berkembang, yang ada justru mal yang berkembang, dan itulah yang menjadikan Jakarta tidak membedakan dengan kota lainnya.

"Memang kalau menurut saya, orang asing yang ke Jakarta itu kebanyakan untuk transit yang sebetulnya destinasinya justru menuju Yogyakarta, Bali, atau Surabaya. Selain itu, memang yang datang itu terkadang wisata bukan menjadi tujuan utama mereka, tapi iya mungkin sebetulnya mereka datang untuk perdagangan, seminar bahkan untuk jual narkoba, baru sambil wisata," pungkasnya.

(mdk/war)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jakarta Dikepung Macet Panjang Jelang Tengah Malam, Ini Titik-Titiknya

Jakarta Dikepung Macet Panjang Jelang Tengah Malam, Ini Titik-Titiknya

Jakarta dikepung kemacetan panjang jelang Rabu tengah malam.

Baca Selengkapnya
Begini Nasib Jakarta Usai Tak Lagi Jadi Ibu Kota Negara

Begini Nasib Jakarta Usai Tak Lagi Jadi Ibu Kota Negara

Pemindahan ibu kota ke IKN dinilai akan menciptakan hubungan yang saling menguatkan bagi dua kota.

Baca Selengkapnya
Begini Konsep Kota Besar Masa Depan di Indonesia yang Dijanjikan Gibran

Begini Konsep Kota Besar Masa Depan di Indonesia yang Dijanjikan Gibran

"Kalau enggak ya kotanya jadi bangunan beton semua, dan pasti akan menimbulkan masalah-masalah baru, seperti banjir, polusi, dan lain-lain," kata Gibran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Melihat Perdesaan yang Tersisa di Jakarta, Masih Asri dan Letaknya di Pinggir Sungai Ciliwung

Melihat Perdesaan yang Tersisa di Jakarta, Masih Asri dan Letaknya di Pinggir Sungai Ciliwung

Banyaknya pepohonan dan area hijau membuat kawasan ini jadi wajah lain Ibu Kota Jakarta

Baca Selengkapnya
Wali Kota Balikpapan Anggap Membangun IKN Lebih Realistis daripada Buat 40 Kota Setara Jakarta

Wali Kota Balikpapan Anggap Membangun IKN Lebih Realistis daripada Buat 40 Kota Setara Jakarta

Dia juga menyoroti keberanian Gibran sebagai sosok pemuda yang ingin menghadirkan perubahan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Gagasan 40 Kota Selevel Jakarta ala Cak Imin, Timnas AMIN Beberkan Sumber Anggarannya

Gagasan 40 Kota Selevel Jakarta ala Cak Imin, Timnas AMIN Beberkan Sumber Anggarannya

Timnas Amin menilai kota selevel Jakarta baru ada lima sehingga kota-kota lain perlu diprioritaskan pembangunannya daripada anggaran dihabiskan untuk IKN.

Baca Selengkapnya
Warga Jakarta Mulai Padati Kawasan Bundaran HI jelang Perayaan Tahun Baru

Warga Jakarta Mulai Padati Kawasan Bundaran HI jelang Perayaan Tahun Baru

Pemprov DKI Jakarta bakal menggelar perayaan malam tahun baru menuju 2024 di kawasan Bundaran HI

Baca Selengkapnya
Status Jakarta Masih Ibu Kota sampai Presiden Terbitkan Keppres Perpindahan ke IKN

Status Jakarta Masih Ibu Kota sampai Presiden Terbitkan Keppres Perpindahan ke IKN

Menurutnya, IKN secara hukum akan efektif menjadi ibu kota negara menggantikan Jakarta pada saat Keppres diterbitkan.

Baca Selengkapnya
Anies: Kita Ingin Kembangkan 40 Kota, Bukan Bikin Baru

Anies: Kita Ingin Kembangkan 40 Kota, Bukan Bikin Baru

Dia menerangkan, bahwa niatannya dirinya lebih untuk mengembangkan 40 kota selevel Jakarta.

Baca Selengkapnya