Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Blok M, Tempat Nongkrong Anak Muda Jakarta dari Masa ke Masa

Blok M, Tempat Nongkrong Anak Muda Jakarta dari Masa ke Masa M Bloc Space. ©Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Melintas di kawasan Jakarta Selatan, ada satu kawasan yang cukup ternama di kalangan anak-anak muda dan sudah lama menjadi ikon ibu kota. Di masa kejayaannya yakni, di era 1980-1990, Blok M merupakan tempat nongkrong anak muda metropolitan.

Mereka kerap menghabiskan waktu di mal seperti Pasaraya, kawasan Melawai, Blok M Mal hingga kawasan Mayestik. Menurut, Zaenuddin HM, seorang jurnalis, dalam bukunya berjudul "212 Asal-Usul Djakarta Tempo Doelo" terbitan tahun 2012, kala itu banyak ABG biasa menghabiskan harinya di Kawasan Blok M sejak sore sampai malam hari.

Dari sekedar 'cuci mata', mencari hiburan, berbelanja, hingga konon ada yang mencari cinta. Blok M pada masanya menggambarkan potret sosial remaja Ibu Kota pada era 1980-1990.

Karena terkenalnya Blok M di kalangan anak muda, ada produser yang mengangkat fenomena anak gaul ini ke dalam film berjudul Blok M. Film ini disutradarai oleh Helmy Yahya. Dibintangi Deasy Ratnasari dan Paramitha Rusady.

Dari asal usulnya, nama Blok M diambil dari nama kawasan blok di sekitar Kebayoran. Ada Blok A dan Blok S. Kawasan itu pada awalnya merupakan kompleks perumahan.

Tahun silih berganti, Blok M terus mempercantik diri. Satu hal tidak berubah, masih menjadi kawasan primadona anak muda Jakarta. Ditambah dengan adanya transportasi umum yang mendukung.

Lokasinya pun sangat strategis. Menjadi transit warga dari Jakarta Pusat ke Jakarta Selatan. Terlebih dengan adanya MRT di kawasan itu. Membuat anak muda Jakarta tak meninggalkan Blok M.

Kini ada satu tempat di kawasan tersebut yang jadi tujuan anak muda. Yakni M Bloc Space. Sebuah wadah atau ruang kreatif muda-mudi yang diresmikan pada 26 September 2019.

M Bloc Space terletak di Kompleks rumah dinas Peruri di kawasan Blok M yang sudah puluhan tahun terbengkalai. Rumah bergaya lawas itu berdiri di atas lahan 6.500 meter persegi. Setelah lama tak terpakai, rumah itu dimanfaatkan menjadi ruang kreatif anak-anak muda Jakarta.

Yuza, pengelola M Bloc Space mengatakan tempat itu menyediakan 17 tenant bertemakan vintage. "Ya, kita mau mengembalikan masa-masa Blok M di zaman dulu," kata Yuza.

Kehadiran M Bloc Space bisa dimanfaatkan para perajin lokal untuk memamerkan produk mereka. Selain itu, tempat ini juga menyediakan hiburan musik. Sehingga pengunjung bisa menikmati suasana dengan santai dan tak membosankan.

Beberapa sudut tembok terdapat lukisan mural yang bisa dimanfaatkan untuk berfoto. Selain itu, berjejer kafe yang cocok untuk nongkrong bersama teman-teman.

Jangan lupakan makanan kaki lima, bernama gultik atau gulai tikungan. Tempat ini masih menjadi referensi anak muda Jakarta menikmati makanan dengan harga terjangkau.

Dengan segala perbaikan dan fasilitas yang mendukung, kawasan Blok M masih menjadi pilihan anak muda Jakarta menghabiskan waktunya.

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Brigjen Polri Anak Eks Kapolri Nongkrong di Warung Kaki Lima, Pegang Teh & Kerupuk Beri Pesan Penting

Potret Brigjen Polri Anak Eks Kapolri Nongkrong di Warung Kaki Lima, Pegang Teh & Kerupuk Beri Pesan Penting

Dia kedapatan asyik menyeruput teh di warung kaki lima.

Baca Selengkapnya
Bocah di Jakarta Utara 'Disunat Jin' Usai Kencing di Kali, Ternyata Ini yang Terjadi

Bocah di Jakarta Utara 'Disunat Jin' Usai Kencing di Kali, Ternyata Ini yang Terjadi

Dilansir dari Liputan6, ocah 6 tahun, AJ disunat jin yang memicu perhatian warga Mereka berbondong-bondong ke rumah AJ, . Simak kronologi selengkapnya!

Baca Selengkapnya
Pernah Lihat Atap Gedung Bertuliskan Allah di Jalan Simatupang Jaksel? Ternyata ini Isi di Dalamnya

Pernah Lihat Atap Gedung Bertuliskan Allah di Jalan Simatupang Jaksel? Ternyata ini Isi di Dalamnya

Potret isi dari puncak gedung menara 165 yang sangat ikonik di Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
FOTO: Panggung Hiburan Malam Muda Mudi Tahun Baru 2024 Mulai Dibangun di Kawasan Sudirman-Thamrin

FOTO: Panggung Hiburan Malam Muda Mudi Tahun Baru 2024 Mulai Dibangun di Kawasan Sudirman-Thamrin

Pemprov DKI Jakarta menghadirkan 12 panggung hiburan yang tersebar di kawasan Sudirman-Thamrin saat Malam Muda Mudi.

Baca Selengkapnya
Diremehkan Mantan Suami & Diganggu Preman, Janda Cantik 2 Anak Nekat Jualan Bakso Gerobak Kini Omzetnya Rp100 Juta

Diremehkan Mantan Suami & Diganggu Preman, Janda Cantik 2 Anak Nekat Jualan Bakso Gerobak Kini Omzetnya Rp100 Juta

Sempat kerja di Bandara Soekarno-Hatta selama dua tahun, Opi memutuskan buat banting setir berjualan bakso ikan dengan gerobak.

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Cak Imin Dulu Ikut Potong Tumpeng di IKN, Kini Berbalik Menolak Pemindahan Ibu Kota

Blak-blakan Cak Imin Dulu Ikut Potong Tumpeng di IKN, Kini Berbalik Menolak Pemindahan Ibu Kota

Cak Imin akhirnya buka suara soal dulu dukung pembangunan IKN, sekarang malah menolak

Baca Selengkapnya
Potret Istana Megah Jenderal Belanda di Jakarta, Luasnya 12 Ribu Meter Ada Penjara di Dalamnya

Potret Istana Megah Jenderal Belanda di Jakarta, Luasnya 12 Ribu Meter Ada Penjara di Dalamnya

Begitu megah, dulunya bangunan tersebut dibangun untuk tempat tinggal pribadi atau istana sang jenderal.

Baca Selengkapnya
Kini Tinggal Kenangan, Ini Potret Toko Pertama yang Sediakan Jasa Antar Barang dan Jadi Tempat Nongkrong Pemuda Pejuang Surabaya

Kini Tinggal Kenangan, Ini Potret Toko Pertama yang Sediakan Jasa Antar Barang dan Jadi Tempat Nongkrong Pemuda Pejuang Surabaya

Mirisnya bangunan cagar budaya ini dihancurkan untuk pembangunan mall

Baca Selengkapnya
Melihat dari Dekat Bledug Anak Kesongo Blora, Terbentuk dari Tekanan Perut Bumi

Melihat dari Dekat Bledug Anak Kesongo Blora, Terbentuk dari Tekanan Perut Bumi

Bukit lumpur itu sudah berkali-kali meletus dan menelan korban jiwa.

Baca Selengkapnya