Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bisa Ditiru, Ini Alasan Camat Pinang Tangerang Libatkan Badut Ajak Warga Ikut Vaksin

Bisa Ditiru, Ini Alasan Camat Pinang Tangerang Libatkan Badut Ajak Warga Ikut Vaksin Vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Pinang Kota Tangerang pakai badut. ©2021 tangerangkota.go.id/ Merdeka.com

Merdeka.com - Ada berbagai cara unik yang bisa dilakukan untuk ikut menyukseskan program vaksinasi Covid-19. Salah satunya seperti yang dilakukan warga di RT 08/RW 04, Kelurahan Sudimara Pinang, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Banten pada Selasa (14/9) lalu.

Pelaksanaan vaksinasi massal di tempat ini semakin meriah dengan kehadiran sejumlah badut. Kehadiran badut-badut ini pun membuat warga semakin antusias.

Camat Pinang, Kaonang membeberkan alasan dirinya melibatkan badut-badut lengkap dengan hiasan wajah serta pakaian yang menarik perhatian masyarakat tersebut. Berikut informasinya.

Hibur Anak-anak Saat Orang Tua Sedang Divaksin

vaksinasi covid 19 di kecamatan pinang kota tangerang pakai badut

Vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Pinang Kota Tangerang pakai badut

©2021 tangerangkota.go.id/ Merdeka.com

Kaonang mengungkapkan alasannya mengajak serta badut dalam kegiatan vaksinasi Covid-19 di wilayahnya.

Menurutnya, keberadaan badut-badut ini bisa membuat anak-anak menjadi tenang dan terhibur ketika orang tua mereka menunggu giliran penyuntikan vaksin. Badut-badut tersebut merupakan warga yang juga tinggal di wilayahnya.

“Kita sama-sama tahu bahwa banyak warga yang datang untuk vaksin, tapi tidak bisa meninggalkan anak mereka di rumah,” tutur Kaonang, saat memonitoring kegiatan vaksinasi di RT 08/RW 04, Kelurahan Sudimara Pinang seperti dilansir dari tangerangkota.go.id.

Membuat Warga Rileks dan Menurunkan Tensi Darah

Selain itu, dihadirkannya badut juga merupakan upayanya untuk membuat masyarakat menjadi rileks agar tensi darah di tubuh turun. 

“Kami hadirkan badut ini yang juga warga di sini untuk menghibur anak-anak dan warga yang sedang menunggu agar tidak bosan dan rileks sehingga tensi darahnya tidak tinggi,” tuturnya.

Kaonang menambahkan, badut-badut yang dihadirkan juga turut mengkampanyekan vaksinasi di wilayah yang ia pimpin agar Kota Tangerang bisa segera mencapai target herd immunity secepatnya.

Mengajak Masyarakat Menyongsong Masa Normal

Sementara itu, Yahya Edward Hendrawan, salah seorang badut mengatakan, dirinya memang sudah lama menekuni profesi tersebut. Biasanya ia akan menghibur anak-anak di acara tertentu seperti ulang tahun.

Namun saat ini Edward memainkan peran badutnya atas kesadarannya sebagai warga Kota Tangerang, demi mengajak warga lain ikut vaksinasi.

“Saya ingin berpartisipasi untuk menyukseskan program bulan vaksinasi ini, yang dilaksanakan di tingkat RW. Jadi, saya ingin mengajak para warga yang belum divaksin, untuk mendaftarkan diri,” ucapnya.

Yahya berharap agar masyarakat bisa segera mendapatkan vaksin demi kesehatan bersama, dan menyongsong masa normal seperti sedia kala.

“Untuk warga kota Tangerang, ayo vaksin. Jangan takut, jangan ragu karena vaksin aman dan halal, tidak sakit juga. Ayo kita vaksin demi kesehatan kita bersama,” harapnya.

(mdk/nrd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Wisata Tangerang yang Cocok untuk Liburan Keluarga, Cara Terbaik untuk Menikmati Akhir Pekan

10 Wisata Tangerang yang Cocok untuk Liburan Keluarga, Cara Terbaik untuk Menikmati Akhir Pekan

Berikut informasi tentang 10 wisata Tangerang yang cocok untuk liburan keluarga.

Baca Selengkapnya
Liburan ke Pantai Minang Rua Lampung, Menikmati Keindahan Alam Sembari Melihat Penangkaran Penyu

Liburan ke Pantai Minang Rua Lampung, Menikmati Keindahan Alam Sembari Melihat Penangkaran Penyu

Pantai Minang Rua merupakan salah satu tempat penangkaran penyu. Pantai ini menjadi lokasi favorit bagi penyu untuk bertelur.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Mengapa Kucing Hitam Dipercaya Bisa Membawa Sial

Ini Alasan Mengapa Kucing Hitam Dipercaya Bisa Membawa Sial

Banyak masyarakat percaya bahwa kucing hitam bisa membawa sial. Mengapa kepercayaan ini muncul dan masih dipercaya hingga kini?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Khidmatnya Upacara Melasti di Pantai Parangtritis, Bangun Keharmonisan Umat Beragama

Khidmatnya Upacara Melasti di Pantai Parangtritis, Bangun Keharmonisan Umat Beragama

Upacara Melasti di Pantai Parangtritis berhasil mendongkrak kunjungan wisatawan

Baca Selengkapnya
Menyibak Keindahan Pantai Goa Langir, Pantai Eksotis dengan Seribu Gua di Lebak

Menyibak Keindahan Pantai Goa Langir, Pantai Eksotis dengan Seribu Gua di Lebak

Dijamin pantai ini langsung bikin pengunjung jatuh cinta dengan suasananya.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Pantai Parang Semar Banyuwangi, Dulu Tempat Pembuangan Sampah Kini Destinasi Wisata Cantik

Mengunjungi Pantai Parang Semar Banyuwangi, Dulu Tempat Pembuangan Sampah Kini Destinasi Wisata Cantik

Salah satu daya tarik pantai ini adalah musim penyu bertelur.

Baca Selengkapnya
8 Tempat Wisata di Malang, Indah dan Menakjubkan

8 Tempat Wisata di Malang, Indah dan Menakjubkan

Malang adalah kota yang terletak di provinsi Jawa Timur dengan pesona keindahan wisata yang beragam.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Taman Bambu Tangerang, Bawa Suasana Desa di Tengah Hiruk Pikuk Kota

Mengunjungi Taman Bambu Tangerang, Bawa Suasana Desa di Tengah Hiruk Pikuk Kota

Suasana teduh khas perdesaan amat terasa di Taman Bambu Tangerang

Baca Selengkapnya
4 Pendaki yang Hilang di Gunung Sanghyang Bali Ditemukan Selamat

4 Pendaki yang Hilang di Gunung Sanghyang Bali Ditemukan Selamat

Empat pendaki yang sempat dikabarkan tersesat di Gunung Sanghyang, Kabupaten Tabanan, Bali, akhirnya ditemukan dalam keadaan selamat.

Baca Selengkapnya