Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengenal Kucing Hitam Putih yang Unik, Cocok untuk Dipelihara di Rumah

Mengenal Kucing Hitam Putih yang Unik, Cocok untuk Dipelihara di Rumah 10 Jenis Kucing yang Penyayang, Tempat Kamu Curahkan Kasih Sayang. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Memelihara kucing di rumah bisa menjadi salah satu hobi yang menyenangkan, mengingat kucing merupakan binatang peliharaan yang pintar dan penurut. Memelihara kucing di rumah bukan hanya dengan memberinya makan tetapi juga memastikan kesehatannya tetap terjaga dengan merawatnya sebaik mungkin. Maka dari itu, sebelum memutuskan untuk memelihara kucing di rumah pastikan terlebih dahulu meyakinkan diri sendiri akan konsisten merawat kucing yang kita pelihara.

Jika niatan kamu sudah bulat dan yakin, kamu bisa mulai beralih untuk mencari tahu jenis kucing-kucing cantik dan unik yang bisa kamu pelihara. Salah satunya adalah kucing hitam putih yang memiliki banyak keistimewaan.

Lebih jauh berikut ini informasi lengkap mengenai kucing hitam putih yang unik, cocok untuk dipelihara di rumah telah dirangkum merdeka.com melalui liputan6.com.

Karakteristik Kucing Hitam Putih

Untuk mengenali identitas kucing, biasanya orang cenderung akan mendeskripsikan warna, pola, dan panjang bulunya. Misalnya ketika ingin menyebut kucing fiksi yang muncul di film Garfield, orang akan mengenalnya sebagai kucing merah (oranye) jenis Exotic Shorthair.

Terlepas dari nama jenisnya, kucing sebenarnya memiliki warna dasar bulu yang cukup terbatas tak seperti ragam warna pada spesies buruh, sebut saja warna-warni pada burung kakatua. Sementara kucing biasa memiliki warna hitam, merah (oranye) putih dan sisanya warna hasil kombinasi.

Ahli kucing terkenal dari Cat Fancies 'Association mengungkapkan bahwa warna dan pola yang dimiliki ragam jenis kucing dapat muncul karena faktor pengubah yang mencakup gen dan poligen yang mengubah warna dasar mereka. Seperti contoh sebuah gen cair, yang merubah warna kucing dari hitam menjadi abu-abu da merah (oranye) menjadi krem.

Berdasarkan jenisnya, kucing juga memiliki perbedaan pola atau bentuk warna pada bulu mereka masing-masing. Namun, ternyata warna dan pola pada bulu kucing disebut dapat menggambarkan karakteristik dan sifat kucing itu sendiri.

Kucing yang memiliki warna hitmun putih dianggap paling jenius di dunia. Alasannya karena sebagian besar kucing memerlukan satu sampai dua minggu agar bisa membuka mata setelah lahir, namun kucing hitam putih ini bisa membuka mata 24 jam lebih awal sebelum kucing jenis lain membuka mata.

Penyebab Warna Hitam Putih

Kucing hitam putih atau yang juga sering disebut sebagai kucing tuxedo dikenal sebagai kucing yang setia. Selain karakternya, orang-orang pun penasaran mengenai penyebab kucing tuxedo memiliki kombinasi warna.

Ternyata kucing ini memiliki warna hitam putih karena faktor genetik sebab hasil dari sel pigmen tidak bisa mencapai secara penuh atau tidak bisa berbentuk dengan sempurna.

Namun, ada sebuah teori baru yang membantah hipotesis yang sudah lama dipercaya banyak orang tersebut. Para peneliti sekarang mulai meyakini jika sel-sel pigmen yang bergerak dan juga berlipat ganda secara acak selama proses perkembangan dari embrio dan sel-sel pigmen tidak mengikuti instruksi genetik pada warna bulu.

(mdk/nof)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Alasan Mengapa Kucing Hitam Dipercaya Bisa Membawa Sial

Ini Alasan Mengapa Kucing Hitam Dipercaya Bisa Membawa Sial

Banyak masyarakat percaya bahwa kucing hitam bisa membawa sial. Mengapa kepercayaan ini muncul dan masih dipercaya hingga kini?

Baca Selengkapnya
Kucing Hamil Berapa Bulan? Berikut Penjelasan Lengkapnya

Kucing Hamil Berapa Bulan? Berikut Penjelasan Lengkapnya

Pantau waktu kehamilan kucing Anda dan kenali juga ciri-cirinya.

Baca Selengkapnya
Jenis Kucing Kaki Pendek Imut,  Mempunyai Sederet Kelebihan dan Risiko Pelihara

Jenis Kucing Kaki Pendek Imut, Mempunyai Sederet Kelebihan dan Risiko Pelihara

Kucing kaki pendek ini, walau kelak ia sudah berusia dewasa akan tetap terkesan imut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
10 Penyakit Kulit yang Mengintai Kucing Kesayanganmu, Waspada!

10 Penyakit Kulit yang Mengintai Kucing Kesayanganmu, Waspada!

Seperti manusia, kucing juga rentan terhadap berbagai jenis penyakit kulit yang dapat mengganggu kenyamanan dan kesehatannya.

Baca Selengkapnya
Karakteristik Burung Kutilang, Lengkap dengan Jenis Makanan dan Cara Merawatnya

Karakteristik Burung Kutilang, Lengkap dengan Jenis Makanan dan Cara Merawatnya

Burung kutilang atau cangkurileung, ketilang, atau genthilang menjadi burung yang banyak dijumpai di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jenis Kucing Bengal dan Karakteristiknya, Tubuh Panjang hingga Corak Unik

Jenis Kucing Bengal dan Karakteristiknya, Tubuh Panjang hingga Corak Unik

Kucing bengal termasuk kucing unik yang diminati banyak orang.

Baca Selengkapnya
Penyebab Abses Kucing dan Cara Mengatasinya, Jangan Diabaikan

Penyebab Abses Kucing dan Cara Mengatasinya, Jangan Diabaikan

Kucing biasanya menderita abses setelah berkelahi. Mulut dan cakar kucing secara alami mengandung banyak bakteri yang mudah berpindah ke luka.

Baca Selengkapnya
10 Makanan Kucing Menyusui Buatan Sendiri, Berkualitas dan Kaya Nutrisi

10 Makanan Kucing Menyusui Buatan Sendiri, Berkualitas dan Kaya Nutrisi

Makanan kucing, terutama jenis makanan basah sangat penting untuk diberikan pada kucing peliharaan.

Baca Selengkapnya
3 Resep Kue Lidah Kucing untuk Sajian Lebaran, Sederhana, Mudah dan Tidak Gampang Hancur

3 Resep Kue Lidah Kucing untuk Sajian Lebaran, Sederhana, Mudah dan Tidak Gampang Hancur

Dengan bahan-bahan yang mudah didapat dan langkah yang sederhana, pembuatan lidah kucing sempurna untuk disajikan saat perayaan Lebaran.

Baca Selengkapnya