Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kota Bandung Tunda Sekolah Tatap Muka hingga Semester Depan, Ini Kata Wali Kota

Kota Bandung Tunda Sekolah Tatap Muka hingga Semester Depan, Ini Kata Wali Kota belajar daring. ©2020 Merdeka.com/freepik.com

Merdeka.com - Di awal tahun 2021 ini, Pemerintah Kota Bandung masih belum mengizinkan penyelenggaraan sekolah tatap muka hingga semester depan. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Wali Kota Bandung, Oded M Danial melalui keterangan tertulisnya, Selasa (05/01) kemarin.

Menurut pria yang akrab disapa Mang Oded itu, penundaan tersebut berkenaan dengan rekomendasi Dinas Pendidikan Kota Bandung. Oded menyebut, pembelajaran selama enam bulan ke depan masih menerapkan metode pembelajaran jarak jauh (PJJ).

"Hasil dari kajian Disdik dengan berbagai stakeholder, rekomendasinya Pemkot Bandung dalam semester genap ke depan masih pakai daring atau Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ)," kata Oded di Balai Kota Bandung, Jawa Barat, seperti dilansir dari Antara.

Akan Segera Disosialisasikan

Mang Oded mengungkapkan jika keputusan Pemkot tersebut akan segera disosialisasikan kepada masyarakat secara resmi. Melalui Surat Edaran Wali Kota Bandung yang mengacu di Peraturan Wali Kota Bandung, Nomor 73 Tahun 2020 tentang Adaptasi Kebiasaan Baru atau AKB, aturan itu ditegaskan.

"Bagian Hukum sudah saya perintahkan segera. Tidak perlu lagi Perwal baru,” katanya.

Ia juga meminta kepada Dinas Pendidikan agar melakukan penyempurnaan hasil evaluasi PJJ, yang telah dilaksanakan sebelumnya.

"Karena saya dorong, yang penting kalau sudah di putuskan semester genap ini akan PJJ lagi, maka saya minta hasil evaluasi ini harus ada penyempurnaan,” imbuh Oded.

Beberapa Daerah di Jabar Mulai Lakukan Sekolah Tatap Muka

penerapan sekolah tatap muka di tangsel

Ilustrasi sekolah tatap muka/©2020 Merdeka.com/Arie Basuki

Berbeda dari Kota Bandung, beberapa daerah di Jawa Barat, bertahap melakukan belajar mengajar secara tatap muka di sekolah dengan beberapa syarat.

Salah satu syarat yang diterapkan adalah metode parsial bertahap. Di mana, di satu kabupaten terdapat kecamatan yang bisa belajar tatap muka, tetapi terdapat pula yang belum diizinkan.

"Kenapa dilakukan parsial? Karena, ada tahapan-tahapan yang akan dilakukan sekolah seperti, verifikasi di level pengawas dan kantor cabang dinas dan akan meminta rekomendasi serta izin (pembelajaran tatap muka) kepada bupati/wali kota sebagai ketua satgas Covid di tingkat kabupaten/kota," kata Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Dedi Supandi, dalam siaran pers, Selasa (5/1/2021) yang dilansir dari Liputan6.com.

Wilayah-wilayah tersebut di antaranya, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Purwakarta, dan Kabupaten Garut. Sedangkan beberapa daerah lain masih melakukan pembelajaran dari rumah seperti, Kota Bandung, Kota Cimahi, Kota Cirebon, Kota Tasikmalaya, Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kota Depok, dan Kabupaten Bekasi.

(mdk/nrd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mayjen Kunto Syok Lihat Sekolah Tak Layak Berdinding Bilik Bambu Berlantai Tanah, Langsung Diam dan Merenung, Ending-nya Bantu Rp100 Juta

Mayjen Kunto Syok Lihat Sekolah Tak Layak Berdinding Bilik Bambu Berlantai Tanah, Langsung Diam dan Merenung, Ending-nya Bantu Rp100 Juta

kondisi bangunan ruang kelas sekolah Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al Ikhlas Gunung Halu, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Kabupaten Bandung dan Sumedang Diterjang Puting Beliung, Sejumlah Bangunan Rusak dan Warga Terluka

Kabupaten Bandung dan Sumedang Diterjang Puting Beliung, Sejumlah Bangunan Rusak dan Warga Terluka

Puting beliung menerjang wilayah Kabupaten Bandung dan Sumedang, Rabu (21/2). Sejumlah rumah rusak serta belasan warga terluka akibat bencana ini.

Baca Selengkapnya
Mata Terkena Patahan Kayu Main di Sekolah, Siswa SD di Jombang Alami Kebutaan

Mata Terkena Patahan Kayu Main di Sekolah, Siswa SD di Jombang Alami Kebutaan

Kejadian itu sendiri bermula saat jam kosong pelajaran pada Senin (9/1) lalu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Modus Berbagi Takjil, Ratusan Pelajar Bikin Onar dan Hendak Tawuran Ditangkap di Jakpus

Modus Berbagi Takjil, Ratusan Pelajar Bikin Onar dan Hendak Tawuran Ditangkap di Jakpus

Modus Berbagi Takjil, Ratusan Pelajar Bikin Onar dan Hendak Tawuran Ditangkap di Jakpus

Baca Selengkapnya
Anggota Dewan Klungkung Sidak Sekolah di Nusa Penida: Rawan Ambruk dan Tak Punya Guru Olahraga

Anggota Dewan Klungkung Sidak Sekolah di Nusa Penida: Rawan Ambruk dan Tak Punya Guru Olahraga

Selain kondisi gedung sekolah yang perlu diperbaiki, dewan guru pun menyampaikan bahwa SDN 7 Suana kekurangan meja dan kursi.

Baca Selengkapnya
Guru di Kupang Dituduh Cabuli 4 Siswa dalam Kelas dan Perpustakaan 3 Hari Berturut-turut

Guru di Kupang Dituduh Cabuli 4 Siswa dalam Kelas dan Perpustakaan 3 Hari Berturut-turut

Seorang guru SD swasta di Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang, NTT, DOS (56) dilaporkan ke Polres Kupang, karena diduga mencabuli empat siswanya.

Baca Selengkapnya
Jakarta Dikepung Macet Panjang Jelang Tengah Malam, Ini Titik-Titiknya

Jakarta Dikepung Macet Panjang Jelang Tengah Malam, Ini Titik-Titiknya

Jakarta dikepung kemacetan panjang jelang Rabu tengah malam.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Atap SMA Negeri 1 Ciampea di Bogor Ambruk, Sejumlah Siswa Dikabarkan Luka-Luka

Detik-Detik Atap SMA Negeri 1 Ciampea di Bogor Ambruk, Sejumlah Siswa Dikabarkan Luka-Luka

Atap ambruk diduga tak kuat menahan tingginya debit air hujan yang mengguyur Bogor sejak Kamis dini hari.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Eks Casis Bintara Iwan Dihabisi Serda Adan, Korban Dicekik, Ditusuk Lalu Dibuang ke Jurang

Detik-Detik Eks Casis Bintara Iwan Dihabisi Serda Adan, Korban Dicekik, Ditusuk Lalu Dibuang ke Jurang

Polisi ungkap detik-detik peristiwa tewasnya eks calon siswa Bintara Iwan oleh anggota TNI AL Serda Adan.

Baca Selengkapnya