Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Resize PDF yang Sederhana dan Mudah Dilakukan, Bantu Persiapkan Berkas Anda

Cara Resize PDF yang Sederhana dan Mudah Dilakukan, Bantu Persiapkan Berkas Anda Ilustrasi File PDF. ©2019 makeuseof.com

Merdeka.com - File PDF saat ini sudah banyak digunakan dalam berbagai bidang. Mulai dari tugas sekolah atau kuliah, berkas-berkas pekerjaan, bahkan ketika akan mendaftar pekerjaan, hampir semuanya menggunakan file dengan format PDF.

Dalam penggunaannya, terkadang ukuran file PDF harus dikurangi hingga ke ukuran yang telah ditentukan. Pembatasan ukuran file PDF ini sering ditemui ketika Anda harus mengunggah suatu file persyaratan ke sebuah situs, misalnya ketika mendaftar pekerjaan atau mengumpulkan tugas kuliah.

Untuk mengurangi atau meresize file PDF, Anda sudah tidak perlu bingung lagi. Karena ada banyak cara dan juga software yang tersedia yang bisa Anda gunakan.

Bagi Anda yang masih kesulitan dalam meresize PDF, berikut beberapa cara resize PDF, yang kami lansir dari charis.id.

Microsoft Word

Cara resize PDF yang pertama adalah dengan menggunakan Microsoft Word. Yang perlu diingat ketika ingin menggunakan Microsoft Word untuk mengecilkan file yaitu bahwa cara ini hanya berlaku pada Microsoft Word versi Office 2013 keatas.

Langkah-langkah cara resize PDF dengan Microsoft Word adalah sebagai berikut:1. Buka file PDF dengan Microsoft Word.2. Secara otomatis, file PDF Anda akan diconvert menjadi dokumen word.3. Setelah file terbuka, langsung Save As dokumen tersebut dengan format PDF. Agar file PDF diperkecil, pada Optimizie for silahkan pilih opsi Minimum size (publishing online).4. Langkah terakhir, silakan pilih Save untuk menyimpannya.

SmallPDF.com

cara kompres pdf

smallpdf.com

Cara resize PDF yang kedua yaitu dengan menggunakan situs SmallPDF. SmallPDF adalah website yang bisa digunakan untuk mengecilkan file PDF yang sangat efektif.

Dengan website ini, kita bisa mengecilkan file PDF dengan mudah tanpa memakan waktu. Langkah-langkah menggunakan SmallPDF ini adalah:1. Pertama, silakan masuk ke website smallpdf.com2. Kemudian pilih fitur Compress PDF.3. Lalu pilih file PDF yang akan diperkecil dengan menekan Choose File. Anda juga bisa mengambil file PDF dari Google Drive dan Dropbox.4. Setelah selesai memilih file, secara otomatis proses compress akan berjalan.5. Untuk mengunduh file tersebut, silakan klik simbol download yang sudah tersedia.Hasil kompresi situs ini cukup baik. Anda juga bisa bergabung menjadi member PRO. Karena hasil antara yang gratis dan berbayar akan terlihat berbeda.

ILovePDF.com

cara kompres pdf

ilovepdf.com

Cara resize PDF yang ketiga adalah dengan menggunakan situs ILovePDF. Website ILovePDF ini juga serupa dengan SmallPDF. Bahkan dari segi tampilan serta fitur yang ditawarkan, kedua website ini terlihat mirip.

Langkah-langkah menggunakan ILovePDF ini adalah:1. Pertama, silakan masuk ke website ilovepdf.com2. Kemudian pilih menu Compress PDF.3. Selanjutnya, masukkan file PDF yang ingin diperkecil dengan klik Select PDF Files. Anda juga bisa mengambil file dari Google Drive dan DropBox dengan menggunakan fitur yang telah disediakan.4. Jika sudah memasukkan file tersebut, maka secara otomatis akan muncul menu Compression Level.5. Pada menu tersebut, silakan pilih sesuai kebutuhan, namun disarankan untuk memilih Recommended Compression.6. Setelah Anda klik Compress PDF, maka proses compress akan berjalan. Jika proses selesai, Anda akan langsung melihat jendela untuk menyimpan file tersebut.7. Kalau file tidak terunduh secara otomatis, Anda bisa klik pada Download compressed PDF.Pada bagian Compression Level, Anda bisa memilih Extrem Compression agar ukuran filenya lebih kecil lagi. Namun, dikhawatirkan hasil unduhan akan pecah.

Free PDF Compressor

cara kompres pdf

freepdfcompressor.com

Cara resize PDF yang keempat adalah dengan menggunakan Free PDF Compresor. Setelah menggunakan Microsoft Word dan beberapa website, ada pilihan lain yang dapat Anda lakukan untuk menerapkan cara resize PDF.

Anda bisa menggunakan aplikasi Free PDF Compressor untuk mengecilkan file PDF. Aplikasi ini memiliki fungsi untuk mengkompres file PDF agar ukurannya lebih kecil. Aplikasi ini juga bisa Anda unduh secara gratis di website Free PDF Compressors. Langkah-langkah menggunakan aplikasi ini adalah sebagai berikut:1. Install aplikasi tersebut terlebih dahulu.2. Jika sudah, buka aplikasi tersebut.3. Pada kolom PDF File, silakan pilih file PDF yang ingin diperkecil ukurannya. Lalu pada bagian Output File, pilih tempat penyimpanan file. Pada Settings, sesuaikan saja dengan kebutuhan. Kalau sudah, silakan klik Compress.4. Tunggu proses compress sampai selesai. Jika sudah selesai, silakan cek di tempat penyimpanan file PDF yang telah ditentukan sebelumnya.

Nitro PDF

Cara resize PDF yang terakhir adalah dengan menggunakan aplikasi NitroPDF. Sebenarnya, NitroPDF merupakan aplikasi berbayar, namun kita bisa menggunakannya dengan versi trial.

Selain untuk mengecilkan file PDF, aplikasi ini juga bisa digunakan sebagai PDF viewer. Untuk menggunakannya, terlebih dahulu Anda harus mengunduh dan menginstal dari website Nitro PDF.

Langkah-langkah menggunakan aplikasi ini adalah sebagai berikut:

1. Pertama, buka file PDF dengan Nitro PDF.2. Pada bagian pojok kanan atas, silakan klik File lalu pilih Optimize.3. Setelah itu, akan muncul jendela seperti di bawah ini. Untuk memperkecil file PDF, silahkan pilih Reduce Size lalu klik Optimize.4. Setelah proses compress selesai, Anda akan ditampilkan perbandingan antara file asli dan file yang telah diperkecil.5. Kemudian, silakan klik Accept.6. Untuk menyimpan file yang telah dicompress tersebut, silakan pilih Save.

(mdk/ank)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Mengatur Spasi di Word, Mudah Dipraktikkan

Cara Mengatur Spasi di Word, Mudah Dipraktikkan

Cara mengatur spasi di Word mudah dipraktikkan. Spasi yang tepat akan memudahkan pembaca.

Baca Selengkapnya
Cara Mudah Membuat Rebusan Mengkudu untuk Turunkan Gula Darah hingga Asam Urat

Cara Mudah Membuat Rebusan Mengkudu untuk Turunkan Gula Darah hingga Asam Urat

Meskipun citarasa buah mengkudu tidak begitu enak, namun buah ini memiliki banyak manfaat yang luar biasa. Inilah metode yang tepat untuk mengolahnya.

Baca Selengkapnya
Cara Membuat Label Undangan 121 di Microsoft Word, Cepat dan Mudah

Cara Membuat Label Undangan 121 di Microsoft Word, Cepat dan Mudah

Tak perlu repot menulis label undangan secara manual. Ikuti saja langkah-langkah ini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Inilah 5 Situs Video Converter Online 2024 Terbaik Tanpa Perlu Instal Aplikasi

Inilah 5 Situs Video Converter Online 2024 Terbaik Tanpa Perlu Instal Aplikasi

Beragamnya situs konversi video tanpa instal aplikasi dan punya banyak format tentu memudahkan penggunanya. Apa saja situs video converter online tersebut?

Baca Selengkapnya
Contoh Paragraf Deskripsi, Begini Cara Membuatnya Mudah Banget

Contoh Paragraf Deskripsi, Begini Cara Membuatnya Mudah Banget

Singkatnya, paragraf deskripsi merupakan sejumlah rangkaian kalimat yang ditulis dengan tujuan menggambarkan sesuatu hal tertentu.

Baca Selengkapnya
7 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android yang Mudah & Cepat, Dijamin Ampuh

7 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android yang Mudah & Cepat, Dijamin Ampuh

Berikut cara menghilangkan iklan di HP Android yang mudah dan cepat.

Baca Selengkapnya
Proporsi adalah Seimbang, Berikut Penjelasannya

Proporsi adalah Seimbang, Berikut Penjelasannya

Proporsi adalah konsep yang mengacu pada hubungan antara bagian-bagian dari suatu objek atau gambar yang berdasarkan ukuran, skala, dan posisi relatif mereka.

Baca Selengkapnya
Pengertian Pemilu Proporsional Tertutup adalah Berikut Ini, Simak Ulasannya

Pengertian Pemilu Proporsional Tertutup adalah Berikut Ini, Simak Ulasannya

Di antara tahun 1955 hingga Pemilu 1999, Indonesia sempat mengimplementasikan sistem pemilu proporsional tertutup.

Baca Selengkapnya
Waspada Modus Penipuan File APK Terkait PPS Pemilu, Jangan Diklik!

Waspada Modus Penipuan File APK Terkait PPS Pemilu, Jangan Diklik!

Jika Anda menerima pesan yang mencurigakan lebih baik jangan diklik

Baca Selengkapnya