Atta Aurel Segera Menikah, Thariq Halilintar Malah Khawatirkan Ini
Kamar Mewah Thariq Halilintar/youtube Thariq Halilintar. ©2019 Merdeka.com
Merdeka.com - Nama Youtuber Atta Halilintar dan penyanyi cantik Aurel Hermansyah belakangan ini tengah mencuri perhatian. Keduanya mengabarkan akan segera melangsungkan pernikahan dalam waktu dekat. Kabar ini tentu menjadi kebahagiaan tersendiri untuk keluarga dan penggemar mereka.
Thariq Halilintar yang merupakan adik kandung dari Atta memberikan tanggapannya mengenai kabar bahagia sang kakak. Ia sempat memberikan komentar lewat video podcast di channel Youtube The Hermansyah A6, Sabtu (20/2) kemarin.
Dalam kesempatan itu, Thariq tak hanya mengungkapkan rasa bahagianya, tapi juga mengatakan kekhawatirannya. Sebenarnya apa yang dikhawatirkan Thariq Halilintar atas pernikahan sang kakak?
Sebut Atta Aurel Cocok
Dalam video bertajuk THARIQ BUKA-BUKAAN!! ALASAN GAK SIAP DITINGGAL NIKAH BULAN MARET itu, Thariq mengungkapkan jika Atta dan Aurel merupakan pasangan yang cocok. Terlebih, menurutnya Aurel merupakan sosok yang dewasa dan mengayomi.
"Riq menurut kamu bang Atta cocok nggak sama Aurel?" tanya Ashanty.
"Cocok, menurut aku dari yang bisa bikin bang Atta kayak sekarang lebih banyak positifnya gitu daripada buruknya, malah butuh yang mengayomi dia gitu," jawab Thariq.

©2021 Merdeka.com/youtube The Hermansyah
Aurel Sosok yang Pas untuk Atta
Bukan rahasia lagi, jika keluarga Halilintar dikenal selalu kompak dan akrab. Tak heran jika Thariq memberikan dukungan pada kakaknya itu. Menurut Thariq, sosok Aurel merupakan wanita yang pas untuk Atta.
"Kak Aurel itu menurut aku pas gitu untuk bang Atta bersandar dalan lain-lain, bisa mencurahkan pikiran dia perasaan dia," ucap Thariq.

©2021 Merdeka.com/youtube The Hermansyah
Kekhawatiran Thariq
Namun di balik itu semua, Thariq ternyata memiliki kekhawatiran jika nanti kakaknya resmi menikah. Dirinya takut tidak bisa bermain seperti saat ini, jika Atta sudah memiliki istri.
"Aku paling dekatkan sama abang Atta ya, aku tu bakal aneh nggak ya. Aku tadi siang ke rumah dia terus kan, mau nge-gym kek terus tim bola kesayangan kita kalah ngobrolin bodoh gitu kan. (Nanti setelah dia nikah) aku masih bisa kayak gitu nggak si nanti, kayak datang tiba-tiba di rumahnya dia, tapikan ada istrinya gitu, aku tu ada takutnya gitu lo," ucap Thariq.

©2021 Merdeka.com/youtube The Hermansyah
[mif]
Baca Selanjutnya: Sebut Atta Aurel Cocok...
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami