Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Akhlak adalah Tingkah Laku Seseorang, Berikut Contohnya dalam Kehidupan

Akhlak adalah Tingkah Laku Seseorang, Berikut Contohnya dalam Kehidupan Ilustrasi berdoa. ©Shutterstock

Merdeka.com - Banyak orang menilai bahwa generasi sekarang tidak memperhatikan bagaimana mengimplementasikan akhlak yang mulia dalam pergaulan sehari-hari. Hal ini dipicu oleh perkembangan teknologi yang semakin pesat dan kemudahan mengakses informasi yang tak terbatas.

Untuk baca Alquran Klik di sini

Akhlak sendiri merupakan perilaku manusia dalam kehidupan sehari-hari yang telah melekat pada diri seseorang. Dalam hal ini Indonesia sendiri terkenal sebagai sebuah negara yang menjunjung tinggi sopan santun dan etika dalam kehidupan. Di mana hampir setiap daerah selalu menekankan seseorang untuk memiliki akhlak yang baik kepada orang terdekat maupun orang-orang baru.

Pentingnya peranan akhlak dalam masyarakat Indonesia pun sedikit banyak dapat terlihat dari corak pendidikannya. Selama ini masyarakat terkenal mengajarkan dan menanamkan nilai-nilai akhlak dan etika yang baik.

Kata akhlak sendiri berasal dari bahasa Arab jama' dari bentuk mufradatnya "khuluqun" yang berarti budi pekerti, perangai, tingkah laku dan tabiat. Sedangkan menurut istilah ialah pengetahuan yang menjelaskan mengenai baik dan buruk atau benar dan salah, mengatur pergaulan manusia, dan menentukan tujuan akhir dari usaha dan pekerjaannya.

Lebih jauh berikut ini informasi mengenai akhlak adalah tingkah laku seseorang, berikut contohnya dalam kehidupan telah dirangkum merdeka.com melalui NU Online dan seputarpengetahuan.co.id.

Pengertian Akhlak Menurut Para Ahli

1. Menurut Ahmad bin Mushthafa

Akhlak merupakan sebuah ilmu yang darinya dapat diketahui jenis-jenis keutamaan. Di mana keutamaan itu ialah terwujudnya keseimbangan antara tiga kekuatan yakni kekuatan berpikir, marah dan syahwat atau nafsu.

2. Menurut Muhammad bin Ali Asy Syariif Al Jurjani

Akhlak merupakan sesuatu yang sifatnya (baik atau buruk) tertanam kuat dalam diri manusia yang darinyalah terlahir perbuatan-perbuatan dengan mudah dan ringan tanpa berpikir dan direnungkan.

3. Menurut Abu Hamid Al Ghazali

Akhlak ialah sifat yang terpatri dalam jiwa manusia yang darinya terlahir perbuatan-perbuatan yang dilakukan dengan senang dan mudah tanpa memikirkan dirinya serta tanpa adanya renungan terlebih dahulu.

Contoh Penerapan Akhlak dalam Kehidupan

Akhlak merupakan hal yang amat sangat fundamental dalam Islam. Misi utama Rasulullah diutus oleh Allah pun juga untuk menyempurnakan akhlak. Akhlak terbagi menjadi tiga yakni akhlak manusia kepada Allah, akhlak individu manusia kepada masyarakat dan alam serta akhlak manusia kepada dirinya sendiri.

Penerapan akhlak yang mulia sangat penting dalam kehidupan sehari-hari mengingat kemuliaan orang ditentukan oleh kemuliaan akhlaknya. Begitu pun dengan sebuah sistem akan berjalan dengan baik apabila diisi dengan orang-orang yang memiliki akhlak baik.

Jabatan, status sosial, kekayaan, popularitas tidak menjamin pemilikinya lantas terhormat. Terlebih bila ia misalnya gemar merendahkan orang lain, korupsi, berbuat sewenang-wenang atau tindakan merugikan lainnya.

Contoh penerapan akhlak dalam kehidupan sehari-hari adalah memperhatikan etika sosial saat berkomunikasi dengan orang lain. Siapa pun itu dan di tempat mana pun baik itu di masjid, di sawah, di kantor, di trotoar, di pasar, di warung, di lembaga pendidikan, di lembaga dakwah dan di tempat lainnya di mana pun itu.

Selain itu, hindari sikap egoisme atau kepentingan untuk memuaskan diri sendiri atau golongan yang ujung-ujungnya membuat kita lupa akan hak-hak orang lain dan cenderung meremehkannya.

(mdk/nof)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Arti Istiqomah dan Tawadhu, Ketahui Ciri-Ciri dan Keutamaannya

Arti Istiqomah dan Tawadhu, Ketahui Ciri-Ciri dan Keutamaannya

Istiqomah dan tawadhu adalah dua konsep penting dalam Islam yang berkaitan dengan akhlak dan perilaku seorang Muslim.

Baca Selengkapnya
Apa Pengertian Akhlak dalam Islam? Ketahui Macam-Macam dan Manfaatnya

Apa Pengertian Akhlak dalam Islam? Ketahui Macam-Macam dan Manfaatnya

Berikut informasi terkait pengertian akhlak dalam Islam beserta manfaatnya.

Baca Selengkapnya
40 Kata Sindiran Halus, Tetap Menohok dan Jadi Ungkapan Jenaka khusus Buat Orang yang Bikin Jengkel

40 Kata Sindiran Halus, Tetap Menohok dan Jadi Ungkapan Jenaka khusus Buat Orang yang Bikin Jengkel

Kata sindiran halus namun menohok menjadi salah satu cara mengungkapkan rasa tak suka secara tidak langsung pada seseorang yang menjengkelkan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
10 Dampak Buruk dari Kebiasaan Membuka Ponsel Langsung saat Baru Bangun Pagi Hari

10 Dampak Buruk dari Kebiasaan Membuka Ponsel Langsung saat Baru Bangun Pagi Hari

Langsung membuka ponsel saat bangun pagi hari merupakan hal yang dilakukan oleh banyak orang dan bisa menimbulkan berbagai dampak buruk bagi kesehatan.

Baca Selengkapnya

"Jaga Gaya Hidupmu, Jaga Kesehatan Matamu!"

Gaya hidup yang kita miliki sehari-hari bisa sangat berpengaruh terhadap kesehatan kita. Hal ini termasuk dalam kesehatan mata.

Baca Selengkapnya
Cara Menjaga Kesehatan Mata dengan Langkah Sederhana, Ini Ulasannya

Cara Menjaga Kesehatan Mata dengan Langkah Sederhana, Ini Ulasannya

Jangan abaikan kondisi kesehatan mata Anda! Mulailah menjaganya sedini mungkin.

Baca Selengkapnya
Ungkapan Selamat Hari Ibu Penuh Makna, dengan Bahasa Indonesia Hingga Inggris

Ungkapan Selamat Hari Ibu Penuh Makna, dengan Bahasa Indonesia Hingga Inggris

Kumpulan ungkapan dan ucapan selamat Hari Ibu yang penuh makna mendalam.

Baca Selengkapnya
Selesma pada Anak-anak Bisa Sembuh Sendiri dalam 7-10 Hari

Selesma pada Anak-anak Bisa Sembuh Sendiri dalam 7-10 Hari

Masalah selesma yang memicu batuk pilek pada anak bisa sembuh sendiri dalam 7-10 hari sehingga tidak perlu terlalu dikhawatirkan orangtua.

Baca Selengkapnya
Jenis-Jenis IPTEK dan Contohnya, Menarik Dipelajari

Jenis-Jenis IPTEK dan Contohnya, Menarik Dipelajari

Tanpa IPTEK, kehidupan manusia akan penuh dengan berbagai masalah dan kondisi yang tidak teratur.

Baca Selengkapnya