Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Resep Sarapan Berbahan Sayur ala Rumahan, Enak dan Menyehatkan Tubuh

6 Resep Sarapan Berbahan Sayur ala Rumahan, Enak dan Menyehatkan Tubuh salad sayur. pixabay.com

Merdeka.com - Menyempatkan diri untuk sarapan sebelum melakukan aktivitas sehari-hari merupakan hal penting yang banyak membawa manfaat. Tak hanya dapat menambah energi, sarapan juga baik untuk otak.

Saat kamu sarapan, otak akan mendapatkan nutrisi. Sehingga, kamu bisa berpikir dengan baik dan semua kegiatan kamu dihari tersebut bisa terselesaikan dengan baik.

Ada begitu banyak menu sarapan yang bisa kamu konsumsi, mulai dari bubur, nasi, roti, sereal hingga susu. Terlepas dari apa pun pilihanmu, jangan lupa untuk sertakan sayuran sebagai salah satu bahan untuk kamu membuat sarapan.

Sayuran terkenal kaya nutrisi yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Kamu bisa membuat sarapan berbahan sayur sendiri di rumah, tak perlu khawatir karena resepnya sangat mudah untuk diikuti.

Berikut 6 resep sarapan berbahan sayur ala rumahan yang telah dirangkum merdeka.com melalui brilio.net pada Jumat, (17/09/2021).

Oyong Kuah Telur

ilustrasi sayur oyong misoa

©Selerasa

Bahan-bahan:3 buah oyong, kupas lalu potong kasar2 butir telur

Bahan bumbu:2 butir bawang putih, geprek cincang1 batang daun bawang, rajang kasar1/2 buah tomat, potong kasar150 ml air1/4 sdt lada bubuk1/2 sdt gula1 sdt kaldu jamur1/2 sdt garam

Cara membuat:

Tumis bawang putih sampai harum. Lalu tambahkan telur, orak-arik. Tambahkan air disusul dengan oyong dan daun bawang. Kemudian bumbui dengan garam, gula, lada dan kaldu jamur. Aduk merata. Menjelang diangkat tambahkan tomat. Aduk cepat dan koreksi rasa. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Sayur Bobor

sayur bobor

cookpad.com

Bahan-bahan:700 ml santan kelapa1 ikat daun singkong muda (siangi)

Bahan bumbu halus:3 cm kencur1/2 sdt ketumbar bubukgula (secukupnya)4 siung bawang putih4 siung bawang merah2 butir cabai rawit hijaugaram (secukupnya)

Cara membuat:

Rebus daun singkong sampai matang dan empuk lalu tiriskan. Kemudian peras daun singkong dan potong kasar. Rebus sedikit air, masukkan bumbu halus ke dalam bumbu dan masak hingga mendidih. Masukkan daun singkong ke dalam bumbu, aduk rata sampai bumbu meresap. Tambahkan santan kelapa ke dalam sayur. Aduk rata selama memasak agar santan tidak menggumpal.

Sayur Bening Bayam

bayam

febrianti

Bahan-bahan:

1 ikat bayam1 buah oyong

Bahan bumbu:2 siung bawang putih1/2 sdt merica1/4 buah palagaramgulaair

Cara membuat:

Potong bayam dan oyong sesuai selera, cuci dan sisihkan Haluskan bawang putih, merica dan biji pala Tumis bumbu hingga harum Tuang air Masukan oyong lalu daun bayam Beri garam gula Tes rasa lalu angkat dan sajikan.

Salad Sayur

salad sayur

shutterstock

Bahan-bahan:

Sawi putih/kol/selada

Irisan wortel

Irisan timun

Irisan tomat

 Bahan tambahan:

2 sdm thousand island

1sdt minyak zaitun

Lada bubuk

Bawang putih oven/goreng (optional)

Telur asin /suwiran ayam

 Cara masak:

Masukkan semua bahan di piring Tambahkan bahan tambahan sesuai selera Aduk sampai rata. Sajikan.

Sandwich

10 resep sandwich telur gurih dan lezat cocok untuk menu sarapan sehat

©2021 Merdeka.com

Bahan-bahan:

4 lembar roti tawar, panggang2 butir telur2 lembar smoke beef (daging asap)2 lembar daun selada1 buah tomat, buang biji, iris tipis2 lembar keju1 buah timun , buang biji, iris tipis1/2 buah bawang bombay, iris halus2 sdm susu cair3 sdm mayones2 sdm susu kental manis1 sdm air jeruk nipis2 sdm margarinGaram dan lada bubuk secukupnya

Cara masak:

Campur timun, tomat, mayonnaise, susu kental manis dan air jeruk nipis. Aduk rata dan sisihkan Panaskan margarin lalu goreng smoke beef sampai matang. Angkat dan sisihkan Campur telur, bawang bombay, susu cair, garam dan lada bubuk Kocok rata lalu tuang ke dalam teflon sisa menggoreng smoke beef, buat telur orak-arik yang tidak terlalu kering, matikan api, sisihkan Ambil selembar roti tawar, beri mayonaise, smoke beef, selada lalu telur orak-arik, timpa mayonaise lagi Selanjutnya tambahkan keju dan terakhir roti, beri tusuk gigi supaya tidak berantakan, potong jadi dua. Sajikan dengan saus sambal sesuai selera.

Omelet Sayur

rice omelette

© YouTube/FoodTravel.tv

Bahan-bahan:

3 butir telur1/4 bagian bawang bombay, iris1/2 bagian wortel, potong memanjang1 batang daun bawang, iris3 lembar kubis, potong tipis5 buah jamur kuping, potong-potong

Bumbu:1/4 garamlada

Cara membuat:

Kocok lepas telur, masukkan semua sayuran yang sudah terpotong Masukkan garam dan lada Panaskan sedikit minyak ke dalam teflon. Goreng omelet dan sajikan.

(mdk/nof)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Lari Pagi sebelum Sarapan, Optimalkan Pembakaran Lemak Tubuh

Manfaat Lari Pagi sebelum Sarapan, Optimalkan Pembakaran Lemak Tubuh

Lari pagi sebelum sarapan mungkin menjadi aktivitas rutin bagi banyak orang. Aktivitas ini ternyata juga menyimpan manfaat yang baik bagi tubuh.

Baca Selengkapnya
5 Kebiasaan Saat Sarapan yang Bikin Berat Badan Naik, Ada yang Sering Kamu Lakukan?

5 Kebiasaan Saat Sarapan yang Bikin Berat Badan Naik, Ada yang Sering Kamu Lakukan?

Cek dulu mana kebiasaan sarapan yang sering kamu lakukan!

Baca Selengkapnya
8 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Buka Puasa, Jangan Asal Makan

8 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Buka Puasa, Jangan Asal Makan

Makanan yang baik dikonsumsi saat buka puasa adalah makanan yang dapat memberikan energi cepat, mudah dicerna, dan kaya akan nutrisi penting.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Resep Masakan Simpel yang Enak dan Hemat, Mudah Dibuat

7 Resep Masakan Simpel yang Enak dan Hemat, Mudah Dibuat

Mengolah masakan rumahan yang lezat tidak selalu memerlukan banyak waktu dan bahan-bahan yang sulit dicari.

Baca Selengkapnya
Resep Bumbu Sayur Asem Jawa, Hidangan yang Cocok untuk Buka Puasa

Resep Bumbu Sayur Asem Jawa, Hidangan yang Cocok untuk Buka Puasa

Sayur asem adalah salah satu menu favorit keluarga karena rasanya yang lezat dan mudah dibuat.

Baca Selengkapnya
5 Tips Hidup Sehat ala Anak Kos, Sederhana, Murah, dan Efektif

5 Tips Hidup Sehat ala Anak Kos, Sederhana, Murah, dan Efektif

Sarapan pagi, camilan sehat, minum air putih, memilih makanan sehat, & berolahraga rutin adalah cara yang dapat diterapkan tanpa merusak keseimbang anggaran.

Baca Selengkapnya
Resep Puding Telur Susu yang Enak dan Bergizi, Cocok Jadi Camilan Simpel Buat Si Kecil

Resep Puding Telur Susu yang Enak dan Bergizi, Cocok Jadi Camilan Simpel Buat Si Kecil

Intip resep puding telur susu yang lembut dan enak, tetapi tetap mampu memberikan nutrisi yang baik bagi si kecil.

Baca Selengkapnya
Adakah Efek Buruk Sarapan Nasi Goreng di Pagi Hari?

Adakah Efek Buruk Sarapan Nasi Goreng di Pagi Hari?

Sarapan nasi goreng di pagi hari dapat memiliki beberapa efek buruk, terutama jika dikonsumsi secara berlebihan.

Baca Selengkapnya
Makanan Terbaik untuk Dikonsumsi Setelah Berbuka Puasa

Makanan Terbaik untuk Dikonsumsi Setelah Berbuka Puasa

Pada saat berbuka puasa, terdapat sejumlah makanan yang terbaik untuk dikonsumsi demi kesehatan dan kebugaran tubuh.

Baca Selengkapnya