Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pesan damai para biksu Kanada, lepaskan 250 kg lobster hidup ke laut

Pesan damai para biksu Kanada, lepaskan 250 kg lobster hidup ke laut Sejumlah biksu muda Kanada lepaskan lobster hidup di laut. © Jessica Doria-Brown/CBC/Twitter

Merdeka.com - Sejumlah biksu Kanada membeli lebih dari 250 kilogram lobster dari restoran setempat dan melepaskan hewan-hewan bercangkang tersebut ke laut lepas. Menurut mereka, misi tersebut tak bertujuan untuk mengkritik gaya hidup banyak orang, tetapi sebagai pesan kasih sayang kepada seluruh dunia.

Sejumlah biksu muda dari Great Enlightenment Buddhist Institute Society yang berbasis di Prince Edward Island membeli sebanyak mungkin lobster hidup dari restoran lokal. Setelah menempatkan ratusan kilogram lobster di dalam peti berisi es, para biksu tersebut menumpang perahu nelayan untuk menuju lepas pantai Wood Islands. Sebelum melepaskan lobster ke dalam air, para biksu mendaraskan doa dan pujian untuk Sang Buddha selama 20 menit.

Dan, salah satu biksu yang tergabung dalam aksi tersebut mengatakan kalau tujuan mereka hanya menyebarkan pesan damai.

sejumlah biksu muda kanada lepaskan lobster hidup di laut

Sejumlah biksu muda Kanada lepaskan lobster hidup di laut © Jessica Doria-Brown/CBC/Twitter

"Jika orang yang Anda cintai berada dalam situasi ini, apa yang mereka inginkan dari Anda? Memberi mereka uluran tangan dan menempatkan mereka kembali ke tempat di mana mereka merasa nyaman, dan kami percaya jika semua orang mampu melakukan itu, [dunia] ini akan menjadi tempat yang lebih baik, tempat yang lebih harmonis."

"Kami menghormati pilihan makanan semua orang, jadi kami tidak melakukan ini untuk mengkonversi semua orang untuk menjadi vegetarian atau vegan," katanya. "Seluruh misi ini bagi kami adalah untuk menumbuhkan kasih sayang terhadap orang lain. Tidak harus lobster, bisa saja cacing, lalat, setiap hewan, atau berkendara lebih lambat sehingga kita tidak melindas makhluk kecil di jalan," katanya seperti dikutip Oddity Central (14/7).

(mdk/tsr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Nelayan Ini Tak Sengaja Temukan Lobster Biru Paling Langka di Dunia

Nelayan Ini Tak Sengaja Temukan Lobster Biru Paling Langka di Dunia

Penemuan ini menjadi perbincangan hangat di media sosial, memukau masyarakat online dengan keindahan lobster biru yang istimewa.

Baca Selengkapnya
8 Cara Memasak Lobster Aneka Kreasi, Lezat dan Mudah Dipraktikkan

8 Cara Memasak Lobster Aneka Kreasi, Lezat dan Mudah Dipraktikkan

Resep lobster patut diketahui karena lobster memiliki kandungan protein cukup tinggi.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Udang Selingkuh, Lobster Air Tawar dari Papua Hasil Perselingkuhan Udang dan Kepiting

Mencicipi Udang Selingkuh, Lobster Air Tawar dari Papua Hasil Perselingkuhan Udang dan Kepiting

Udang Selingkuh biasanya hidup di sungai-sungai yang berada di pegunungan

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pernah Jual Kerupuk hingga Kuli Panggul saat Kecil, Pemuda Surabaya Kini Jadi Bos Lobster Omzetnya Rp100 Juta per Bulan

Pernah Jual Kerupuk hingga Kuli Panggul saat Kecil, Pemuda Surabaya Kini Jadi Bos Lobster Omzetnya Rp100 Juta per Bulan

Berawal dari budi daya lobster di dalam kamar berukuran 3 x 3 meter, ia kini jadi bos lobster di Surabaya.

Baca Selengkapnya
Penampakan Ikan Mas Terbesar yang Pernah Ditangkap, Badannya Mirip Hulk

Penampakan Ikan Mas Terbesar yang Pernah Ditangkap, Badannya Mirip Hulk

Penampakan ikan mas terbesar yang pernah ditangkap, beratnya mencapai 50 kg lebih.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Lezatnya Sala Lauak, Kudapan Khas Kota Pariaman Berbahan Dasar Daging Ikan

Mencicipi Lezatnya Sala Lauak, Kudapan Khas Kota Pariaman Berbahan Dasar Daging Ikan

Wilayah pesisir Kota Pariaman begitu kaya dengan sajian olahan kuliner berbagan dasar hasil laut.

Baca Selengkapnya
Bocah 13 Tahun Temukan Fosil Berusia 5 Juta Tahun, Spesies Baru Anjing Laut Diambil dari Namanya

Bocah 13 Tahun Temukan Fosil Berusia 5 Juta Tahun, Spesies Baru Anjing Laut Diambil dari Namanya

Fosil tengkorak ini ditemukan saat sedang jalan-jalan di pantai.

Baca Selengkapnya
Cara Hilangkan Bau Tanah Ikan Patin Saat Dimasak dengan Mudah, Cuma Butuh 2 Bahan Dapur

Cara Hilangkan Bau Tanah Ikan Patin Saat Dimasak dengan Mudah, Cuma Butuh 2 Bahan Dapur

Cuma dengan 2 bahan ini, bau tanah menyengat pada ikan patin dapat dinetralisir secara sempurna. Ini dia langkah-langkahnya.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Alasan Menteri Trenggono Tahan Ekspor Pasir Laut Indonesia

Terungkap, Ini Alasan Menteri Trenggono Tahan Ekspor Pasir Laut Indonesia

Aturan turunan ekspor pasir laut masih digodok karena melibatkan banyaknya tim kajian.

Baca Selengkapnya