Merdeka.com - Bagi banyak pelajar Indonesia saat ini, melanjutkan studi di luar negeri bukanlah hal yang hanya ada di angan-angan. Walau begitu, untuk menghindari sejumlah kesulitan yang mungkin muncul, ada sejumlah hal yang wajib kamu ketahui terlebih dahulu.
Topik belajar di luar negeri telah mendapat perhatian yang signifikan dalam beberapa bulan terakhir. Akhir pekan ini, lebih dari 200 pelajar Indonesia yang antusias berpartisipasi aktif dalam lokakarya dua hari yang diselenggarakan oleh TransforMe, sebuah startup teknologi pendidikan yang membantu anak muda Indonesia untuk mendunia.
Acara yang bertajuk "Smart & Successful Strategies to Study Abroad", lokakarya pada Sabtu (16/10) dan Minggu (17/10) di Jakarta ini dilakukan untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan, pengetahuan, dan kiat-kiat yang dibutuhkan untuk melanjutkan studi ke luar negeri. Dengan agenda yang menarik, acara tersebut menghadirkan perwakilan dari beasiswa ternama seperti Chevening, Fulbright dan LPDP.
Pembicara pada acara tersebut antara lain Nadhira Afifa, pemegang gelar Master dan alumni Harvard, dan Elian Ciptono, Country Manager Wise Indonesia dan alumni HEC Paris serta Wharton School juga membahas tips hidup di luar negeri dan mengelola keuangan. Sebelum berkuliah di luar negeri, ini hal yang perlu kamu ketahui.
1. Setiap Beasiswa Memiliki Standard Kandidat Berbeda
Setiap beasiswa berbeda, dan setiap penyedia memiliki persyaratan yang berbeda saat memilih kandidat yang sesuai dengan standard mereka. Seperti contohnya LPDP yang cenderung memilih kandidat dengan jiwa nasionalisme yang tinggi dan memiliki kontribusi nyata terhadap lingkungan.
Adapun Chevening lebih fokus kepada figur seorang profesional, dan untuk jalur beasiswa yang diusung Fulbright adalah sosok dengan karakter pemimpin yang memiliki rencana jangka panjang.
“Beasiswa itu disesuaikan melalui karakter, kemampuan dan bakat masing-masing. Gagal pada satu beasiswa, belum tentu gagal di beasiswa lain karena setiap beasiswa punya karakter berbeda-beda. Tipsnya adalah harus mengetahui benar kemampuan diri serta visi di masa yang akan datang.” terang Retno Lestari, CEO & founder TransforMe.
2. Pentingnya Membangun Jaringan dan Koneksi demi Masa Depan
Menurut survei yang dilakukan oleh Wise, sebuah perusahaan teknologi global yang membangun cara terbaik untuk memindahkan uang di seluruh dunia, bekerja sama dengan TransforMe, motivasi terbesar untuk belajar di luar negeri adalah membangun jaringan dan hubungan yang kuat (74 persen), mendapatkan pengalaman hidup baru (73 persen), dan untuk meningkatkan prospek pekerjaan di masa depan (61 persen).
Nadhira Afifa dalam paparannya memberikan beberapa tips bagaimana mahasiswa dapat membangun jaringan dan koneksi saat berada di luar negeri. Salah satu tips untuk membangun koneksi adalah dengan berpartisipasi dalam acara.
Sebagai contoh, Nadhira menyebut bisa dilakukan dengan aktif menghadiri konferensi dan mencari peluang magang. Biasanya, konferensi ini dihadiri oleh orang-orang terkemuka dan berpartisipasi dalam acara ini memberi kesempatan yang baik untuk berinteraksi dengan mereka.
3. Pentingnya Mengatur Anggaran dan Memilih Layanan Keuangan yang Tepat
Dalam presentasi dari Elian Ciptono, Country Manager Indonesia, Wise, ia menunjukkan bahwa transfer uang ke luar negeri yang mahal, lambat dan tidak transparan secara signifikan berdampak pada keuangan dan kesejahteraan siswa Indonesia saat berada di luar negeri.
Setelah mengalami kekesalan yang sama dengan transfer uang ke luar negeri ketika dia menjadi mahasiswa internasional, Elian menjelaskan beberapa temuan dari survei yang menemukan bahwa 58 persen orang Indonesia yang belajar di luar negeri merasa bahwa biaya transfer ke luar negeri yang tinggi berdampak pada anggaran hidup mereka.
“Dengan temuan survei kami yang menunjukkan 75 persen pelajar Indonesia masih minati kuliah di luar negeri di masa pandemi, di balik itu ada kebutuhan yang besar bagi pelajar untuk melakukan transfer ke luar negeri yang lebih murah, lebih cepat dan lebih transparan untuk mempermudah hidup pelajar Indonesia di luar negeri,” ujar Elian.
Elian menambahkan agar ketika memilih layanan transfer uang luar negeri, perhatikan detail biaya, khususnya apabila ada biaya tersembunyi, dan cari layanan yang mengonversi uang dengan harga pasar menengah yang wajar — seperti harga yang kita lihat pada Google atau Reuters.
Nadhira Afifa, dalam pemaparannya pun mengatakan bahwa ia membutuhkan tiga hal itu (murah, cepat, dan transparan) ketika di Harvard. Apalagi biaya hidup di negeri Paman Sam itu tergolong tinggi. [RWP]
Baca juga:
Tak Semua Hobi Bisa Jadi Profesi, Ini Perbedaannya
Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Tanda Tangan Perjanjian Kerja
Hindari 6 Kesalahan Wawancara Kerja Virtual yang Bikin Gagal Diterima
Advertisement
Pendiri KoinWorks Akuisisi BPR Asri Cikupa Karya, Dorong Sinergi BPR dan Fintech
Sekitar 14 Jam yang lalu5 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Memutuskan Jadi Full Time Freelancer
Sekitar 18 Jam yang lalu12 Perjalanan Kereta Api Malam Terbaik di Tahun 2023
Sekitar 20 Jam yang laluResep Loco Moco, Nasi Topping Burger Sapi dan Telur Mata Sapi dari Hawaii
Sekitar 20 Jam yang laluAnti Gamon, Ini 9 Tips Move On Ampuh yang Disarankan Para Psikolog
Sekitar 21 Jam yang laluPenelitian: Suami yang 'Numpang Hidup' pada Istri Lebih Rawan Selingkuh
Sekitar 22 Jam yang laluBerkat Shopee Affiliates Program, Mahasiswi Cantik Ini Sukses Wujudkan Mimpinya
Sekitar 1 Hari yang laluRangkaian Hair Care yang Bisa Dicoba untuk Atasi Rambut Kering dan Mengembang
Sekitar 3 Hari yang laluJangan Panik, Berikut 4 Hal yang Harus Dilakukan saat Sedang Sembelit
Sekitar 3 Hari yang laluResep Cajun Chicken Rice dengan Rice Cooker ala Chef Devina Hermawan
Sekitar 4 Hari yang laluMengintip Hotel Termewah di Dubai yang Ditempati Beyonce, Ada Sikat Gigi Emas Segala
Sekitar 4 Hari yang laluTOP NEWS: Penumpang Audi Selingkuhan Kompol D | Janji Anie Tak Maju Capres ke Prabowo
Sekitar 3 Menit yang laluPose Bripda Reza Hutabarat Adik Brigadir J di Polda Jambi, Jadi Penyidik Ditreskrimum
Sekitar 2 Jam yang laluKasus KDRT, Bripka HK Dipecat dari Polri
Sekitar 13 Jam yang laluPolisi Tewas di Polres Kepulauan Seribu, Penyebab Kematian Masih Misterius
Sekitar 17 Jam yang laluSidang Vonis Bripka RR Digelar Selasa 14 Februari
Sekitar 15 Jam yang laluKubu Bripka RR Tanggapi Replik JPU: Ragu dan Tidak Bersungguh-sungguh Menuntut
Sekitar 16 Jam yang laluSenyuman Tipis Ricky Rizal Jalani Sidang Duplik Kasus Pembunuhan Brigadir J
Sekitar 17 Jam yang laluLIVE STREAMING: Sidang Ricky Rizal Tanggapi Replik Jaksa Hari Ini
Sekitar 18 Jam yang laluPose Bripda Reza Hutabarat Adik Brigadir J di Polda Jambi, Jadi Penyidik Ditreskrimum
Sekitar 2 Jam yang laluSidang Vonis Bripka RR Digelar Selasa 14 Februari
Sekitar 15 Jam yang laluKubu Bripka RR Tanggapi Replik JPU: Ragu dan Tidak Bersungguh-sungguh Menuntut
Sekitar 16 Jam yang laluSenyuman Tipis Ricky Rizal Jalani Sidang Duplik Kasus Pembunuhan Brigadir J
Sekitar 17 Jam yang laluSidang Vonis Bripka RR Digelar Selasa 14 Februari
Sekitar 15 Jam yang laluSenyuman Tipis Ricky Rizal Jalani Sidang Duplik Kasus Pembunuhan Brigadir J
Sekitar 17 Jam yang laluDuplik Ferdy Sambo, Pengacara: Penuntut Umum Serampangan Sampaikan Tuduhan Kosong
Sekitar 19 Jam yang laluApakah Boleh Memperoleh Vaksin Campak Bersamaan dengan Booster COVID-19?
Sekitar 2 Hari yang laluAntisipasi Penyakit Ngorok, Dinas Pertanian Madina Maksimalkan Penyuntikan Vaksin
Sekitar 6 Hari yang laluAdvertisement
Advertisement
AM Hendropriyono
Guru Besar Sekolah Tinggi Intelijen Negara
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami