Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ilmuwan Jepang ciptakan natto tanpa bau \'kaki\'

Ilmuwan Jepang ciptakan natto tanpa bau \'kaki\' Ilustrasi natto. ©shutterstock.com/Reika

Merdeka.com - Natto, menu sarapan warga Jepang yang terbuat dari fermentasi kedelai ini terkenal dengan aromanya yang menyengat. Beberapa orang bahkan menyebut aroma natto sangat busuk seperti bau kaki. Ilmuwan di sana pun menemukan cara untuk menciptakan natto tanpa bau kaki tersebut.

Seperti yang dilansir dari NY Daily News (06/09), ilmuwan memanfaatkan bakteri dari debu China (yellow dust) untuk membuat natto tanpa bau menyengat namun rasanya tetap sama.

"Ada organisme mikroskopis yang ditemukan dalam debu China yang mirip dengan bahan yang ditambahkan dalam kedelai untuk proses dekomposisi," terang Teruya Maki, asisten profesor dari Kanazawa University.

Natto tanpa bau kaki tersebut lantas diberi nama Sky Natto. Menurut ilmuwan, penemuan ini akan bermanfaat bagi orang yang selama ini tidak bisa menikmati natto karena membenci baunya.

Maki dan tim peneliti lain kemudian mendesak pabrik natto setempat untuk mengadopsi resep baru dan memproduksi Sky Natto. Sky Natto nantinya akan dijual di kampus dan tetap dipantau angka penjualannya.

"Rasanya tetap sama seperti natto pada umumnya, hanya aromanya yang tidak terlalu menyengat. Nutrisi yang ada di dalamnya, seperti magnesium dan kalsium, juga tetap bisa dinikmati," kata Maki.

Sementara itu, yellow dust sendiri merupakan debu yang berasal dari China bagian utara selama musim semi. Angin membawa pasir dan debu tersebut sampai bermil-mil jauhnya. Yellow dust bahkan bisa mencapai sebagian daerah Jepang dan pesisir Korea.

(mdk/riz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Resep Masakan Jepang yang Cocok Untuk Dijadikan Bekal Anak Sekolah

10 Resep Masakan Jepang yang Cocok Untuk Dijadikan Bekal Anak Sekolah

10 resep masakan Jepang untuk ide bekal anak sekolah. Bahannya murah dan cara bikinnya gampang lho.

Baca Selengkapnya
Rahasia Kesehatan Orang Jepang Terungkap, Nikmati Kelezatan dan Manfaat dalam Masakan Legendaris

Rahasia Kesehatan Orang Jepang Terungkap, Nikmati Kelezatan dan Manfaat dalam Masakan Legendaris

Masakan Jepang terkenal dengan penggunaan bahan-bahan segar dan berkualitas tinggi, terutama produk laut seperti ikan, crustasea, dan rumput laut.

Baca Selengkapnya
6 Kuliner Jepang yang Sangat Populer di Indonesia

6 Kuliner Jepang yang Sangat Populer di Indonesia

Makanan Jepang memiliki cita rasa yang lezat dan cocok dengan lidah orang Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Unik dan Menggoda, Ini 5 Kuliner Khas Jepang yang Wajib Kamu Coba!

Unik dan Menggoda, Ini 5 Kuliner Khas Jepang yang Wajib Kamu Coba!

Jepang mempunyai banyak makanan khas dengan cita rasa yang unik.

Baca Selengkapnya
Dijual Mahal di Jepang, Belut Ternyata Kaya Zat Gizi dan Punya Manfaat Tersendiri

Dijual Mahal di Jepang, Belut Ternyata Kaya Zat Gizi dan Punya Manfaat Tersendiri

Belut Jepang, juga dikenal sebagai unagi, memiliki harga yang relatif mahal di Jepang.

Baca Selengkapnya
Kerap Diolah Menjadi Beragam Sajian, Nangka Ternyata Punya Banyak Kegunaan

Kerap Diolah Menjadi Beragam Sajian, Nangka Ternyata Punya Banyak Kegunaan

Daging buah yang matang sering kali dimakan dalam keadaan segar hingga dicampur dalam es.

Baca Selengkapnya
Uniknya Nasi Kabaka, Makanan Khas Padang Panjang yang Berawal dari Bekal Anggota Keluarga

Uniknya Nasi Kabaka, Makanan Khas Padang Panjang yang Berawal dari Bekal Anggota Keluarga

Makanan khas yang satu ini ini memiliki aroma harum yang tentunya menggugah selera dan menjadi andalan masyarakat Padang Panjang sampai sekarang.

Baca Selengkapnya
Kenali Apa Itu Sindrom Nasi Goreng dan Dampaknya pada Kesehatan Tubuh Kita

Kenali Apa Itu Sindrom Nasi Goreng dan Dampaknya pada Kesehatan Tubuh Kita

Sindrom nasi goreng merupakan salah satu istilah yang digunakan untuk menyebut masalah keracunan makanan. Kenali penyebab dan cara menagtasinya.

Baca Selengkapnya
5 Resep Pengganti Nasi Sebagai Karbohidrat, Rendah Kalori & Banyak Nutrisi

5 Resep Pengganti Nasi Sebagai Karbohidrat, Rendah Kalori & Banyak Nutrisi

Berikut resep pengganti nasi sebagai karbohidrat yang rendah kalori dan banyak nutrisi.

Baca Selengkapnya