Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Orang sukses ini hobi 'bangun siang'

7 Orang sukses ini hobi 'bangun siang' Ilustrasi bangun terlalu siang. ©huffingtonpost.com

Merdeka.com - Jika kita menilik dari berbagai kebiasaan orang sukses, tentu banyak yang berasumsi bahwa orang sukses cenderung mengawali hari lebih pagi.

Namun, jika kamu adalah orang yang tak bisa bangun pagi, janganlah berkecil hati. Meski rejeki beberapa orang sukses tak dipatok ayam karena bangun pagi, banyak juga di antara yang hobi 'bangun siang,' juga tetap mendapat kesuksesan layaknya yang bangun pagi. Apakah bangun pagi adalah awal kesuksesan hanyalah mitos? Mungkin iya untuk beberapa orang ini.

Bahkan, dilansir dari Independent, studi yang dihelat oleh University of Madrid menyatakan bahwa mereka yang 'melek' di tengah malam punya intelejensia yang lebih tinggi ketimbang mereka yang aktif di siang hari. Beberapa studi memang menyatakan bahwa kecerdasan 'morning person' dan 'night owl' memang punya perbedaan signifikan, namun dikatakan bahwa mereka yang bekerja di malam hari cenderung lebih kreatif.

Well, studi hanyalah studi, setiap individu tentu tak terwakilkan hanya dengan satu studi saja. Namun setidaknya ada beberapa orang yang bangun siang namun tetap sukses. Berikut di antaranya.

Jonah Peretti, CEO Buzzfeed

Tentu di budaya barat yang bangun normal adalah jam 6 pagi, bangun jam 8.30 tentu sudah terhitung kesiangan. Apalagi dalam konteks bisnis, jam setengah sembilan seharusnya seseorang sudah berada di kantor.

Namun berbeda dengan Jonah Peretti, yang menjadi CEO salah satu raksasa media online di Amerika Serikat, Buzzfeed, yang bangun tak pernah kurang dari jam 8.30 pagi. Aktivitas pagi yang dilakukan pria yang juga co-founder dari The Huffington Post ini terbilang cukup baik meski dia bangun kesiangan. Pasca bangun, dia langsung membaca koran The New York Times bagian sport serta bisnis, bersiap berangkat ke kantor, lalu mengambil majalah New York Magazine untuk dibaca di kereta bawah tanah.

Segala sesuatu seperti sarapan dan 'ngopi' di pagi haris, secara efektif dilakukan sembari jalan, seperti kebanyakan warga Manhattan lainnya.

Kathryn Schulz, writer di New Yorker serta TED speaker

Terkenal sebagai kritikus buku, penulis buku, serta jurnalis berprestasi karena pernah memenangkan Pulitzer Prize di tahun ini, Kathryn Schulz sama sekali bukan 'morning person.' Jurnalis yang pernah bekerja di New York Times serta Rolling Stone ini mengaku bahwa dia sangat 'hidup' ketika orang lain sedang tidur.

Namun menurut apa yang dia akui sendiri di sebuah artikel New York Magazine, dia cukup terganggu dengan jam tidur dan jam aktifnya. Ia menyatakan bahwa "terkadang aku pikir aku akan berikan apapun asal aku bisa jadi morning person."

Namun tidak bisa, menurutnya, otaknya mulai 'hidup' pada jam 10 malam. Dia sering bingung pada jam 3 pagi, karena dia harus memilih antara tidur dan meninggalkan pekerjaannya, lalu bangun di jam 9 pagi, atau sekalian tidak tidur dan mencuri jam tidur dalam dua jam setelah semua pekerjaannya semua beres. Bagaimanapun, sepertinya menuruti jam otak mulai 'nendang' adalah hal yang terbaik, meski harus bangun siang.

Bill de Blasio, Walikota New York City

Sepertinya warga New York City cukup menyukai de Blasio, pasalnya sejak kampanye, pria 55 tahun yang menjabat sebagai walikota sejak 12014 ini, mengakui kalau dirinya adalah bukanlah seorang 'morning person.' Bahkan dilansir dari Observer, de Blasio ketika masih menjabat sebagai advokat publik di New York City sering telat datang ke berbagai acara dan mendapat reputasi sebagai 'tukang telat' dari staffnya.

Dia menyatakan, "Aku berpikir seharusnya masyarakat ini bisa bekerja hingga larut malam, dan bangun lebih siang. Namun hal ini tak akan terjadi untuk saat ini."

Jadwal kerja sang walikota sama sekali tidak diumbar ke publik. Namun diketahui bahwa dia selalu melakukan gym pada jam 9 hingga 10 pagi. Yap, jam tersebut sebenarnya adalah jam walikota seharusnya sudah beraktivitas.

Aktivitas de Blasio sama sekali berbeda dengan walikota-walikota sebelumnya, di mana Michael Bloomberg diketahui rutin melakukan jogging jam 5 pagi, dan Rudy Giuliani yang sudah memulai meeting dengan staf senior pada jam 8 pagi.

Winston Churchill, mantan Perdana Menteri Inggris

Terkenal sebagai pemimpin Inggris di masa perang, ternyata sang Perdana Menteri bukanlah orang yang bangun pagi. Meski diketahui dirinya tak bangun siang juga, yakni jam 7.30 pagi, sang Perdana Menteri tidak beranjak dari tempat tidur hingga jam 11 siang.

Menurut Daily Routines, Winston Churchill hanya terbangun di tempat tidurnya, menikmati sarapan dan aktivitas baca koran paginya tanpa beranjak. Ia bahkan memulai pekerjaannya di tempat tidur. Semua hal penting dia arahkan kepada sang sekretaris, hingga akhirnya dia pergi mandi dan berangkat ke kantor sebelum siang.

Alexis Ohanian, founder Reddit

Bekerja di industri kreatif memang cukup sulit untuk mematok jam kerja, tak terkecuali founder dari website komunitas ternama di dunia, Reddit. Sang founder, Alexis Ohanian, bahkan mengakui kalau dirinya seringkali 'kesiangan.'

Dilansir dari Fast Company, Alexis Ohanian yang merupakan internet entrepreneur berprestasi yang masuk dalam daftar Forbes "30 under 30" sebagai figur penting dalam dunia teknologi, dirinya tak pernah tidur di bawah jam 2 pagi. Dengan itu dia mencoba untuk bangun tak lebih dari jam 10 pagi, dengan bantuan membangunkan dari kucing peliharaannya yang sudah kelaparan untuk minta makan.

Karl Lagerfeld, fashion designer

Sosok yang dikenal sebagai head designer dari Chanel, dan sering dapat julukan "King of Fashion," Karl Lagerfeld, cukup tegas dalam mengatur pola tidurnya. Dia tak melulu bangun siang, tapi dia menerapkan waktu tidurnya tidak lebih dan tidak kurang dari tujuh jam.

Dilansir dari Harper's Bazaar, sang ikon fashion dunia ini menyatakan bahwa "jika aku tidur jam dua pagi, aku akan bangun jam 9."

Sang desainer sangat menghargai jam tidur ini, bahkan dia mendesain sebuah baju tidur berupa kemeja panjang berwarna putih dengan bahan khusus bernama "poplin imperial." Pakaian ini khusus dia desain sendiri untuk menunjang waktu tidurnya.

Pharrell Williams, musisi dan fashion entrepreneur

Siapa yang tak ingin bahagia sebahagia Pharrell di lagu "Happy" miliknya? Mungkin salah satu kuncinya adalah dengan bangun siang, persis seperti Pharrell.

Pharrell, yang merupakan musisi dengan banyak Grammy, fashion designer yang jadi trendsetter, produsen tekstil ternama, serta filantropis, tak pernah memulai hari di bawah jam 9 pagi di tiap harinya.

Dia memulai hari dengan berdoa, lalu mandi. Dan Pharrell sendiri mengakui bahwa dirinya adalah orang yang sangat lama di kamar mandi, karena dirinya sering mendapat inspirasi di sana. Oleh karena itu dirinya tak pernah berinteraksi dengan orang lain hingga menjelang siang.

(mdk/idc)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Semoga Kelak Menjadi Anak Sukses, Momen Siswa Bawa Bekal Nasi dari Rumah Bikin Haru 'Gak ada Uang untuk Jajan'

Semoga Kelak Menjadi Anak Sukses, Momen Siswa Bawa Bekal Nasi dari Rumah Bikin Haru 'Gak ada Uang untuk Jajan'

Di tengah teman-temannya yang berlomba membeli jajanan, siswa ini harus duduk sendirian menikmati bekal nasi yang dibawanya.

Baca Selengkapnya
Seberapa Sering Harus Keramas? Ini Kata Ahli

Seberapa Sering Harus Keramas? Ini Kata Ahli

Banyak orang kebingungan menentukan jadwal rutin terbaik untuk keramas. Sebenarnya, seberapa sering sih kita harus keramas? Yuk, simak jawaban ahli ini!

Baca Selengkapnya
Dapatkah Alis Tumbuh Kembali? Ini Cara Tumbuhkan Lagi Alis yang Alami

Dapatkah Alis Tumbuh Kembali? Ini Cara Tumbuhkan Lagi Alis yang Alami

Beberapa orang ragu mencukur alis karena takut rambut alisnya tidak bisa tumbuh kembali. Yuk, simak fakta tentang alis dan cara menumbuhkannya!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
9 Cara Cepat Bantu Bayi Tertidur Pulas di Malam Hari

9 Cara Cepat Bantu Bayi Tertidur Pulas di Malam Hari

Anak yang rewel dan tak mau tidur dengan mudah di malam hari merupakan masalah orangtua. Berikut sejumlah cara untuk membantu anak tertidur pulas.

Baca Selengkapnya
5 Tips Menjawab Pertanyaan Sulit dari Anak, Bantu Kuasai Diri

5 Tips Menjawab Pertanyaan Sulit dari Anak, Bantu Kuasai Diri

Tak perlu kaget saat si kecil mengajukan pertanyaan yang sulit nan aneh, sebab ada tips untuk menjawabnya.

Baca Selengkapnya
Manfaat Sit Up sebelum Tidur dan Bangun Tidur, Berikut Tipsnya

Manfaat Sit Up sebelum Tidur dan Bangun Tidur, Berikut Tipsnya

Merdeka.com membahas manfaat yang luar biasa dari sit up sebelum tidur dan bangun tidur.

Baca Selengkapnya
13 Alasan Mengapa Orang Pintar dan Cerdas Lebih Sulit Merasa Bahagia

13 Alasan Mengapa Orang Pintar dan Cerdas Lebih Sulit Merasa Bahagia

Seseorang yang pintar memiliki titik lemah yang muncul berupa sulit merasa bahagia.

Baca Selengkapnya
Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil

Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil

Anak yang sering tidur larut malam bisa mengalami berbagai masalah, mulai dari fisik, emosional, hingga akademik. Dampaknya pun bisa memengaruhi perkembangannya

Baca Selengkapnya
Haruskah Kita Mencuci Wajah Setiap Pagi? Ini Faktanya

Haruskah Kita Mencuci Wajah Setiap Pagi? Ini Faktanya

Orang yang memiliki masalah kulit, seperti jerawat atau kelebihan minyak, mencuci wajah dua kali sehari sangat bermanfaat.

Baca Selengkapnya