Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 'Menu' latihan untuk membangun kepercayaan bersama pasangan

6 'Menu' latihan untuk membangun kepercayaan bersama pasangan Ilustrasi pasangan. ©2018 Merdeka.com/Pixabay

Merdeka.com - Kepercayaan itu hanya bisa diraih, bukan diminta secara cuma-cuma. Tidak bisa dipaksakan untuk muncul begitu saja, tetapi dapat dibangun dari nol. Terutama pada dua orang yang sedang menjalin hubungan.

"Hubungan yang sehat tidak mungkin terwujud tanpa adanya kepercayaan," tutur pekerja sosial klinis berlisensi Dr. Alisha Powell seperti dilansir StyleCaster. Rusaknya kepercayaan dapat menyebabkan ketegangan di antara pasangan. Jika berlarut-larut bahkan bisa memadamkan api kemesraan.

Berikut ini para pakar hubungan berbagi tips-tips sederhana untuk melatih kepercayaan di antara pasangan. Terapkan bersama pasangan agar hubungan Anda semakin langgeng.

Perpanjang durasi kontak mata

Kapan terakhir kali Anda menyempatkan diri untuk benar-benar menatap mata pasangan? Menurut Kate Balestrieri, seorang psikolog klinis berlisensi dan direktur eksekutif Triune Therapy Group, ini merupakan salah satu poin penting untuk membangun kepercayaan.

Kontak mata adalah cara yang sangat penting agar pasangan benar-benar merasakan kehadiran kita untuk mereka.

"Kita jadi bisa lebih empati, kita dapat melihat apa yang pasangan coba katakan lebih mudah, dan kita akan senantiasa terhubung [dengan pasangan]." Semua itu merupakan poin penting untuk membangun rasa percaya pasangan kepada kita.

Belajar menepati janji terkecil sekalipun

Kalau Anda merasa bersalah karena sudah membatalkan janji dengan seorang teman yang sudah lama tak bersua, seharusnya Anda lebih merasa bersalah lagi jika sering membatalkan janji dengan pasangan.

Cobalah untuk lebih menepati janji yang Anda buat kepada si dia. Bahkan janji sepele seperti menyanggupi untuk mencarikan barang yang dia pesan saat pergi ke mall, merencanakan liburan, atau membaca buku yang dia rekomendasikan kepada Anda.

"Yang penting adalah ketika Anda berkomitmen untuk melakukan sesuatu, Anda berusaha menepatinya dengan segala daya dan upaya," katanya. "Jika Anda tidak bisa menepatinya, setidaknya Anda bisa bertanggung jawab secara proaktif."

Saling memberitahukan rencana hari ini

Bersikaplah jujur dan komunikatif tentang dan mintalah mitra Anda untuk melakukan hal yang sama. "Jika Anda akan terlambat atau Anda akan keluar untuk makan malam dengan teman-teman, pastikan Anda menelepon untuk memberi tahu," kata Powell.

Terbuka dengan cara ini dapat membuat pasangan Anda tidak terlalu gelisah, dan ini adalah latihan yang sangat penting bagi pasangan yang baru pulih dari tindakan pengkhianatan yang serius, seperti perselingkuhan.

Bersikap terbuka tentang pengkhianatan di masa lalu

Bahkan jika Anda tidak pernah berkhianat atau dikhianati, bukan tidak mungkin pengkhianatan yang pernah terjadi di dalam keluarga mempengaruhi pandangan Anda terhadap hubungan. Hal ini juga perlu dikomunikasikan kepada pasangan.

Dengan demikian mereka bisa memahami duduk perkaranya dan membantu Anda dalam membangun rasa percaya terhadap hubungan kembali.

Terbuka mengenai hal-hal yang menjadi sumber pikiran

Stres dapat membebani suatu hubungan, sebab hal itu bisa menguras pikiran dan emosi. Akibatnya perhatian terhadap pasangan jadi berkurang.

Mengingat hal ini, membiasakan diri untuk menceritakan masalah-masalah apa saja yang menjadikan Anda stres kepada pasangan akan memberikan banyak manfaat. Dengan begini setidaknya Anda dan pasangan bisa saling meringankan beban. Dan pada akhirnya ikatan di antara kalian semakin kuat.

Belajar mendengarkan secara aktif

Rajin berkomunikasi tidak akan berdampak apa-apa jika Anda dan pasangan tidak belajar saling mendengarkan secara aktif. Mendengarkan tanpa gangguan dan meringkas apa yang dikatakan pasangan untuk memastikan Anda memahaminya adalah bagian penting dari menjadi pendengar yang aktif.

Menurut Powell, tak ada salahnya juga jika Anda menanyakan secara langsung kepada pasangan apakah mereka merasa Anda benar-benar paham duduk permasalahan atau tidak. Dengan begitu, Anda bisa segera memberikan umpan balik.

Demikian beberapa jenis latihan yang bisa diterapkan untuk membangun kepercayaan bersama pasangan. Ini adalah upaya yang harus dilakukan terus-menerus, karena hubungan selalu mengalir dan berkembang. Butuh 'pemeliharaan' setiap waktu.

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Cara Melatih Anak Disiplin Sejak Dini, Tidak Perlu Dimarahi & Dibentak
6 Cara Melatih Anak Disiplin Sejak Dini, Tidak Perlu Dimarahi & Dibentak

Melatih anak disiplin penting dilakukan sejak mereka dini. Berikut beberapa cara melatih disiplin anak sejak dini yang bisa diterapkan orang tua.

Baca Selengkapnya
Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil
Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil

Anak yang sering tidur larut malam bisa mengalami berbagai masalah, mulai dari fisik, emosional, hingga akademik. Dampaknya pun bisa memengaruhi perkembangannya

Baca Selengkapnya
7 Kebiasaan Malam Hari yang Bisa Bantu Lancarkan Pencernaan untuk Esok Hari
7 Kebiasaan Malam Hari yang Bisa Bantu Lancarkan Pencernaan untuk Esok Hari

Melancarkan pencernaan dan mempermudah buang air besar bisa dilakukan dengan sejumlah cara mudah.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Menjaga Kesehatan Mata dengan Langkah Sederhana, Ini Ulasannya
Cara Menjaga Kesehatan Mata dengan Langkah Sederhana, Ini Ulasannya

Jangan abaikan kondisi kesehatan mata Anda! Mulailah menjaganya sedini mungkin.

Baca Selengkapnya
8 Cara Meningkatkan Kepercayaan Diri Pria, Bantu Tampil Lebih Menarik
8 Cara Meningkatkan Kepercayaan Diri Pria, Bantu Tampil Lebih Menarik

Percaya diri penting sebab dapat memengaruhi hubungan, peluang karier, dan kesejahteraan secara keseluruhan.

Baca Selengkapnya
6 Hal yang Perlu Dilakukan di Pagi Hari untuk Membentuk Otot Tubuh
6 Hal yang Perlu Dilakukan di Pagi Hari untuk Membentuk Otot Tubuh

Rutinitas serta pola latihan yang kita lakukan setiap hari bisa membantu dalam membangun otot.

Baca Selengkapnya
Sempat-sempatnya 2 Prajurit TNI Lakukan ini di Sela Latihan Menembak, Aksinya Benar-benar Tak Pernah Disangka
Sempat-sempatnya 2 Prajurit TNI Lakukan ini di Sela Latihan Menembak, Aksinya Benar-benar Tak Pernah Disangka

Aksinya pun banjir sorotan hingga gelak tawa dari warganet.

Baca Selengkapnya
Banyak Makan Saat Lebaran Bikin Perut Begah? Intip Pertolongan Pertama buat Mengatasinya
Banyak Makan Saat Lebaran Bikin Perut Begah? Intip Pertolongan Pertama buat Mengatasinya

Jangan sampai perut begah mengganggu momen silaturahmi kamu, yuk intip cara mengatasinya!

Baca Selengkapnya
Posisi Cuddling Sebelum Tidur, Meningkatkan Kemesraan dengan Pasangan
Posisi Cuddling Sebelum Tidur, Meningkatkan Kemesraan dengan Pasangan

Kelonan dengan pasangan tidak hanya tentang mendapatkan kenyamanan fisik saat tidur, tapi juga kehangatan emosional dan mendekatkan hubungan.

Baca Selengkapnya