Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Alasan Menikah Bukan 'Obat Ajaib' Buat Segala Masalah saat Masih Lajang

4 Alasan Menikah Bukan 'Obat Ajaib' Buat Segala Masalah saat Masih Lajang Ilustrasi bersedih. ©2019 Merdeka.com/Pixabay

Merdeka.com - Capek kerja, disuruh nikah. Bokek di tengah bulan, disuruh nikah. Kesepian, disuruh nikah. Bahkan ada yang jerawatan disuruh nikah pula. Seolah-olah menikah adalah obat ajaib bagi segala permasalahan wanita. Kenyataannya masih sangat banyak orang yang beranggapan seperti ini.

Padahal menikah tak lantas menghilangkan masalah secara ajaib, justru menambah tumpukan masalah baru jika yang lalu tak juga diselesaikan. Sesungguhnya setiap fase kehidupan punya ujian masing-masing. Solusi atas setiap masalah yang ada bukan hanya menikah.

Menikah tak serta merta menghapus semua kesedihan dan kegalauan yang ada di dalam dada. Karena itu setop menikah dengan alasan yang tidak tepat. Buat melarikan diri dari masalah misalnya.

1. Solusi untuk Setiap Masalah Tidaklah Seragam

Menikah bukan satu-satunya solusi mengatasi rasa capek kerja. Menikah bukan satu-satunya solusi untuk bisa menghapus rasa galau berkepanjangan.

Mereka yang sudah menikah pun masih bisa merasa sedih dan kesepian. Tapi yang perlu ditekankan di sini adalah bahwa solusi untuk setiap masalah itu berbeda satu sama lain. Tidaklah seragam sama rata semua.

Jika saat ini galau karena merasa karier yang tidak berkembang atau capek kerja, maka solusinya adalah cari jalan keluar yang berhubungan dengan pekerjaanmu. Kalau memang masih belum siap untuk membuka hati karena baru saja patah hati, tak apa untuk memberi sedikit waktu untuk menikmati kesendirian yang ada.

2. Menikah Juga Bukan Berarti Bebas dari Masalah

Saat sudah menikah, ada tanggung jawab dan prioritas baru yang harus dihadapi. Menikah bukan berarti akan terbebas dari masalah. Masalah-masalah yang hadir akan berbeda.

Maka dari itu, keputusan untuk menikah pun tak boleh terburu-buru atau terlalu gegabah. Agar bisa menikah dengan bahagia pun perlu proses penyesuaian diri dan penyelerasan yang tidak sebentar.

3. Kesedihan dan Kegalauan Tetap Jadi Bagian dari Hidup

Saatnya untuk membuka mata kembali. Kesedihan dan kegalauan akan tetap jadi bagian dari hidup. Akan ada masa-masa kita akan merasakan kesedihan dan kegalauan lagi. Satu hal yang perlu kita lakukan adalah 'memeluk' itu semua.

Menerima kesedihan dan kegalauan yang ada dan mencari solusi yang sesuai dengan permasalahan sendiri. Masing-masing dari kita punya permasalahan dan ujian hidup masing-masing. Maka, solusi dan jalan keluarnya pun bisa berbeda dari orang lain.

4. Hidup Menyajikan Banyak Pilihan

Tak apa jika memang solusi terbaik atas masalahmu saat ini adalah menikah. Cuma yang perlu diingat adalah bahwa hidup ini akan selalu memberimu berbagai cobaan dan ujian.

Selalu kuatkan dan tegarkan diri hadapi berbagai hal baru dalam hidup. Ada banyak pilihan yang bisa kita ambil dan petik dalam hidup ini. Selain itu, kita pun bebas mengambil pilihan hidup kita sendiri, meski pilihan itu bakal berbeda dari kebanyakan orang.

Semoga masalah apa pun yang sedang kamu hadapi saat ini bisa kamu atasi dengan baik. Yakinlah akan selalu ada titik terang dari setiap permasalahan yang ada.

Reporter: Endah WijayantiSumber: Fimela.com

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Alasan Mengapa Seseorang Jadi Tambah Gendut Setelah Menikah dan Cara Mengatasinya
Ini Alasan Mengapa Seseorang Jadi Tambah Gendut Setelah Menikah dan Cara Mengatasinya

Salah satu hal yang biasanya paling menonjol tampak setelah pernikahan adalah perut yang kian membuncit.

Baca Selengkapnya
Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil
Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil

Anak yang sering tidur larut malam bisa mengalami berbagai masalah, mulai dari fisik, emosional, hingga akademik. Dampaknya pun bisa memengaruhi perkembangannya

Baca Selengkapnya
4 Cara Menghilangkan Tanda Lahir Secara Alami, Lengkap dengan Jenis-Jenisnya yang Perlu Diketahui
4 Cara Menghilangkan Tanda Lahir Secara Alami, Lengkap dengan Jenis-Jenisnya yang Perlu Diketahui

Berikut informasi cara menghilangkan tanda lahir secara alami.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
5 Cara Mengatasi Rasa Lapar di Tengah Malam, Cegah Gendut dari Sebelum Tidur
5 Cara Mengatasi Rasa Lapar di Tengah Malam, Cegah Gendut dari Sebelum Tidur

Munculnya rasa lapar di tengah malam bisa sangat mengganggu dan bisa dihindari dengan berbagai cara.

Baca Selengkapnya
Dapatkah Alis Tumbuh Kembali? Ini Cara Tumbuhkan Lagi Alis yang Alami
Dapatkah Alis Tumbuh Kembali? Ini Cara Tumbuhkan Lagi Alis yang Alami

Beberapa orang ragu mencukur alis karena takut rambut alisnya tidak bisa tumbuh kembali. Yuk, simak fakta tentang alis dan cara menumbuhkannya!

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Cemas Menjelang Persalinan, Ibu Baru Wajib Tahu
Cara Mengatasi Cemas Menjelang Persalinan, Ibu Baru Wajib Tahu

Beberapa cara yang harus diketahui ibu hamil sebelum menjalani persalinan.

Baca Selengkapnya
Penyebab Jari Tangan Kaku saat Bangun Tidur, Ketahui Cara Mengatasinya
Penyebab Jari Tangan Kaku saat Bangun Tidur, Ketahui Cara Mengatasinya

Jari tangan kaku saat bangun tidur bisa menjadi tanda penyakit tertentu.

Baca Selengkapnya
Bagaimana Cara Mengatasi dan Melawan Kesepian di Musim Liburan
Bagaimana Cara Mengatasi dan Melawan Kesepian di Musim Liburan

Pada musim liburan seperti sekarang banyak orang yang merasakan kesepian. Berikut cara untuk mengatasi dan melawan perasaan tersebut.

Baca Selengkapnya
Tak Perlu Obat, 10 Bahan Alami Ini Bisa Atasi Mabuk Perjalanan saat Mudik Lebaran
Tak Perlu Obat, 10 Bahan Alami Ini Bisa Atasi Mabuk Perjalanan saat Mudik Lebaran

Menjelang hari Lebaran, banyak orang yang dihantui mabuk saat perjalanan. Ternyata tak perlu obat, ada 10 bahan alami yang bisa digunakan untuk mengatasi mabuk.

Baca Selengkapnya