Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Militer Irak dapat info petinggi ISIS satu-satu kabur dari Mosul

Militer Irak dapat info petinggi ISIS satu-satu kabur dari Mosul Warga Irak tinggalkan Al-Shirqat. ©REUTERS/Stringer

Merdeka.com - Pertempuran memperebutkan Kota Mosul di Irak dari pendudukan Negara Islam Irak dan Syam (ISIS) diperkirakan berlangsung dalam waktu dekat. Tentara pemerintah Irak optimis berhasil merebut kembali kota itu, setelah ada info petinggi khilafah satu per satu melarikan diri.

Informasi ini disampaikan Khalid al-Obeidi, Menteri Pertahanan Irak seperti dilansir CBC, Minggu (31/7). Para petinggi ISIS itu kabur bersama anak-istri mereka.

"Kami mendapat informasi pergerakan petinggi serta anggota ISIS, beserta seluruh keluarganya dari Mosul menuj perbatasan Suriah," kata Obeidi. Sebagian dari mereka kabur ke wilayah otonomi Kurdi di sisi Barat Daya.

"Mereka menjual seluruh harta benda mereka untuk ongkos kabur," imbuh Obeidi.

Laporan intelijen Irak menyatakan pemicu hengkangnya sebagian petinggi ISIS adalah faktor keuangan. Ada perpecahan di antara faksi-faksi terkait pengelolaan keuangan Daulah Islamiyah.

Mosul selama dua tahun terakhir secara de facto menjadi Ibu Kota ISIS. Di kota itulah berdiam Khalifah Abu Bakar al-Baghdadi, serta para petinggi bidang militer maupun keuangan. Baitul Mal yang mengelola kebutuhan organisasi militan itu di seluruh dunia juga didirikan di Mosul.

Militer Irak berencana menyerbu Mosul sebelum akhir 2016 didukung oleh armada Amerika Serikat. Laporan terakhirnya menyatakan 30 ribu pasukan darat akan dikerahkan untuk menghabisi tentara ISIS di Mosul.

Irak pelan-pelan berhasil merebut kembali seperempat wilayahnya yang dikuasai militan khilafah. Penyerangan Mosul memperoleh momentum setelah dua bulan lalu Kota Fallujah berhasil direbut kembali. Namun Obeidi tidak menjamin serangan skala besar ke Mosul akan berakhir kemenangan. Ada banyak warga sipil terancam jadi korban, serta dugaan ISIS akan menerapkan perang kota yang bisa makan waktu berbulan-bulan.

"Tantangan terbesar kami sekarang adalah mengupayakan jatuh korban sipil sesedikit mungkin, sementara di (Mosul) masih ada sedikitnya 500 ribu warga sipil," kata Menhan Irak itu.

(mdk/ard)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Benarkah ISIS Diciptakan CIA-Mossad? Begini Faktanya

Benarkah ISIS Diciptakan CIA-Mossad? Begini Faktanya

Dugaan bahwa ISIS dibentuk Israel karena organisasi ini tidak pernah gencar menyerang negara Zionis tersebut.

Baca Selengkapnya
Momen Lawas Wartawan Indonesia yang Disandera di Irak Disambut Presiden SBY, Kini Sosoknya Jadi Pejabat & Politikus Terkenal

Momen Lawas Wartawan Indonesia yang Disandera di Irak Disambut Presiden SBY, Kini Sosoknya Jadi Pejabat & Politikus Terkenal

Momen lawas Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid setelah dipulangkan ke Indonesia setelah disandera di Irak.

Baca Selengkapnya
Iran Bom Markas Mata-Mata Israel di Irak, Lokasinya Dekat Kantor Konsulat AS

Iran Bom Markas Mata-Mata Israel di Irak, Lokasinya Dekat Kantor Konsulat AS

Markas Mossad ini berada di Erbil, wilayah semi otonomi Kurdish.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kalimat Tertua di Dunia Ditemukan Pada Sisir dari Gading Binatang, Isi Tulisannya Kocak

Kalimat Tertua di Dunia Ditemukan Pada Sisir dari Gading Binatang, Isi Tulisannya Kocak

Kalimat tertua di dunia yang ditulis menggunakan abjad pertama berhasil ditemukan pada sebuah sisir yang terbuat dari gading binatang.

Baca Selengkapnya
FOTO: Teror ISIS di Gereja Istanbul Turki Tewaskan Satu Orang, Tim Forensik, Polisi hingga Militer Dikerahkan Amankan Lokasi

FOTO: Teror ISIS di Gereja Istanbul Turki Tewaskan Satu Orang, Tim Forensik, Polisi hingga Militer Dikerahkan Amankan Lokasi

Kedua tersangka dilaporkan telah berhasil diamankan aparat. Mereka diduga terafiliasi dengan ISIS.

Baca Selengkapnya
Saking Padatnya, Cak Imin Jalan Santai Sejauh 3 Km Menuju Mobil Usai Kampanye Akbar di JIS

Saking Padatnya, Cak Imin Jalan Santai Sejauh 3 Km Menuju Mobil Usai Kampanye Akbar di JIS

Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menyapa sejumlah warga yang ia lewati

Baca Selengkapnya
Cak Imin: Ada Teman Bilang Kita Tidak Perlu Pilkada Lagi Kalau Pelaksanaannya Ancam Kepala Desa

Cak Imin: Ada Teman Bilang Kita Tidak Perlu Pilkada Lagi Kalau Pelaksanaannya Ancam Kepala Desa

Muhaimin atau Cak Imin pada siang harinya juga mencuitkan soal slepet.

Baca Selengkapnya
Sambut Isra Miraj, Wakil Ketua DPRD Turidi Susanto Ingatkan Silaturahmi Jangan Terputus Gara-Gara Pilpres

Sambut Isra Miraj, Wakil Ketua DPRD Turidi Susanto Ingatkan Silaturahmi Jangan Terputus Gara-Gara Pilpres

Warga juga diingatkan untuk selalu berbuat baik dalam bentuk apapun

Baca Selengkapnya
Jelang Lebaran, Pemerintah Impor 22.500 Ton Beras dari Kamboja

Jelang Lebaran, Pemerintah Impor 22.500 Ton Beras dari Kamboja

Impor beras dari Kamboja untuk memenuhi kebutuhan stok beras menjelang Idul Fitri 1445H.

Baca Selengkapnya