Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lima waria tercantik sedunia, tak kalah dari Miss Universe

Lima waria tercantik sedunia, tak kalah dari Miss Universe Nong Poy, waria tercantik sedunia. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Selain ajang kecantikan Miss Universe yang digelar saban tahun, sejak 2004 Thailand juga punya kontes kecantikan yang menampilkan wajah-wajah cantik yang disebut Miss International Queen.

Bedanya dengan Miss Universe, Miss International Queen diikuti bukan oleh perempuan tulen tapi kaum transgender alias waria. Mereka yang dibolehkan mengikuti ajang ini syaratnya dulunya harus seorang laki-laki dengan usia 18 hingga 36 tahun.

Pemenang kontes ini dianugerahi hadiah uang senilai Rp 160 juta, sebuah apartemen di Woodland Hotel and Resort di Kota Pattay selama setahun dan beberapa hadiah lainnya dari sponsor.

Siapa saja waria tercantik sejagat yang tidak kalah dengan sosok Miss Universe itu? Ikuti ulasannya berikut ini.

Isabelle Santiago, Venezuela

Perempuan berusia 22 tahun asal Venezuela ini memenangkan kontes kecantikan Miss International Queen tahun lalu. Acara digelar di Pattaya, Thailand itu, diikuti oleh para transgender dari 18 negara.Santiago berhak atas hadiah sebesar Rp 160 juta dan bebas biaya operasi plastik, seperti dilansir situs Huffington Post, November tahun lalu.Menurut kantor berita Reuters, kontes kecantikan ini juga menjadi ajang pertama Santiago mengumumkan dirinya sebagai transgender."Ini lah kehidupan. Kita tidak bisa menghindari masa lalu. Saya tak bisa sembunyi lagi," kata Santiago.

Kevin Balot, Filipina

Kevin Balot, waria transgender asal Filipina ini memenangkan ajang kontes kecantikan Miss International Queen 2012 saat usianya 21 tahun.Ketika memenangkan ajang itu dia mengatakan berharap ayahnya mau menerimanya sebagai transgender."Saya sangat bangga jadi juara di sini. Saya harap ayah mau menerima saya. Karena di dalam keluarga, saya satu-satunya laki-laki dan ayah punya harapan besar terhadap saya," kata Balot, seperti dilansir situs Gmanetwork, November 2012."Saya berhasil menjuarai kontes kecantikan ini dan saya yakin ayah mau menerima saya sebagai laki-laki sekaligus sebagai perempuan."

Marcelo Ohio, Brasil

Model asal Brasil ini menjadi yang terbaik di ajang kontes kecantikan Miss International Queen 2013. Dia mengalahkan 24 kontestan lain dari 17 negara. Dia berhak mendapat hadiah senilai Rp 160 juta, perhiasan mahkota tiara dan bebas biaya operasi di sebuah klinik operasi plastik di Bangkok, seperti dilansir pattayamail.com, November 2013.Ohio sebelumnya sudah pernah tampil di sejumlah majalah perempuan di Brasil. Di acara paling bergengsi bagi kaum transgender itu, dia juga memenangkan kategori gaun terbaik.

Jenna Talackova, Kanada

Jenna Talackova dikenal sebagai model asal Kanada sekaligus bintang televisi yang menjadi sorotan media ketika dia berhasil memenangkan kasus hukum untuk ikut berkompetisi di ajang kontes kecantikan Miss Universe Canada.Dia sebelumnya didiskualifikasi karena bukan perempuan tulen alias transgender.Setelah mengikuti kontes Miss International Queen 2010 di Pattaya, Thailand, Talackova mendaftar untuk mengikuti Miss Universe Canada 2012.Setelah dia lolos dari 65 pendaftar yang sudah diseleksi, seseorang mengenali Talackova dan melapor ke panitia. Pengacara Talackova menentang keputusan panitia, termasuk Donald Trump sebagai bos organisasi Miss Universe, hingga akhirnya Talackova diizinkan ikut kompetisi.Dia berhasil melaju hingga posisi 12 besar tapi gagal masuk lima besar.

Nong Poy, Thailand

Saban kali Nong Poy mengunggah fotonya ke jejaring sosial, ribuan follower di Twitter dan Instagram menyambutnya gila-gilaan. Sudah jamak komentar semacam "Ya Tuhan, kamu sangat cantik" atau "Aku sangat suka bajumu!"

Asal anda tahu, Nong Poy yang kini jadi selebritas dunia maya adalah seorang waria. Warga negara Thailand ini beberapa kali dinobatkan sebagai transgender paling cantik sedunia, seperti dilansir rocketnews24.com, Selasa (17/2).

Para fans berat ladyboy ini menilai wajahnya mirip megabintang China, Anegla baby. Poy memang sangat populer di China, Hong Kong, dan Taiwan.

Nong Poy yang bernama asli Treechada Petcharat mulai menapaki karir di dunia hiburan Thailand pada 2004. Kemunculannya mengejutkan publik, karena kecantikannya terlalu sempurna untuk ukuran waria.

Pada 2005 dia memenangkan kontes Miss International Queen yang bergengsi. Dia lantas melambung ke level Asia setelah membintangi film Hong Kong "White Storm" pada 2013.

Di salah satu adegan, Nong Poy melakukan adegan ciuman dengan salah satu aktor utama Nick Cheung. Si aktor sempat mencuci mulut setelah tahu lawan mainnya transgender. Tindakan tersebut membuat publik membela Poy.

Poy baru-baru ini memenangkan Sina Weibo di tahun 2014 "Thailand Person of the Year Award" untuk kehadirannya di media sosial dan berakting di film China. Dia berharap ini akan membantu banyak orang untuk mengenal tentang Thailand.

(mdk/pan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Sosok Pemenang Putri Indonesia Tahun 1971, Cantiknya Alami Sampai Curi Perhatian

Ini Sosok Pemenang Putri Indonesia Tahun 1971, Cantiknya Alami Sampai Curi Perhatian

Sebutan Mojang Geulis tampaknya layak disematkan untuk seorang Herni Sunarya, gadis asal Bandung yang berhasil menang dalam ajang Miss Indonesia 1971.

Baca Selengkapnya
Transformasi Perempuan Ini Setelah Jadi Cosplayer Curi Perhatian, Dulu Diremehkan

Transformasi Perempuan Ini Setelah Jadi Cosplayer Curi Perhatian, Dulu Diremehkan

Perempuan yang kini duduk di bangku SMA tersebut berhasil membuat publik terkejut lantaran penampilannya berubah langsing dan semakin cantik.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Profil Rumy Al Qahtani, Perwakilan Arab Saudi di Ajang Miss Universe 2024, Pertama Kali Ikut dalam Sejarah

Profil Rumy Al Qahtani, Perwakilan Arab Saudi di Ajang Miss Universe 2024, Pertama Kali Ikut dalam Sejarah

Belakangan ini, publik dikejutkan dengan kabar Arab Saudi untuk pertama kalinya mengikuti ajang Miss Universe

Baca Selengkapnya
Intip Transformasi Titi Kamal, Pemeran Salwa di Satu Cinta Dua Hati

Intip Transformasi Titi Kamal, Pemeran Salwa di Satu Cinta Dua Hati

Titi Kamal berperan sebagai Salwa, bintang utama di sinetron Satu Cinta Dua Hati.

Baca Selengkapnya
Kini Jadi Idola Baru, Intip Transformasi Widuri Puteri Anak Widi Mulia dan Dwi Sasono yang Sudah Remaja

Kini Jadi Idola Baru, Intip Transformasi Widuri Puteri Anak Widi Mulia dan Dwi Sasono yang Sudah Remaja

Widuri Puteri Sasono mencuri perhatian publik di pemotretan terbarunya bersama sang ibu, Widi Mulia.

Baca Selengkapnya
Intip Potret Deretan Artis Meriahkan HUT ke-78 RI, Ada Prilly Latuconsina hingga Ayu Ting Ting

Intip Potret Deretan Artis Meriahkan HUT ke-78 RI, Ada Prilly Latuconsina hingga Ayu Ting Ting

Sejumlah artis tanah air turut rayakan kemerdekaan Indonesia sehingga curi perhatian warganet.

Baca Selengkapnya
Ini Dia 10 Wanita Paling Kaya di Dunia Hasil Usaha Mereka Sendiri, Bukan Warisan

Ini Dia 10 Wanita Paling Kaya di Dunia Hasil Usaha Mereka Sendiri, Bukan Warisan

Pada tahu 2004 dia mendirikan bisnis ini karena kesulitan berbelanja pakaian sambil merawat bayinya.

Baca Selengkapnya
Akui Sedang Sakit, Berikut Ini 8 Potret Detik-Detik Bunda Corla Menangis Saat Diwawancara

Akui Sedang Sakit, Berikut Ini 8 Potret Detik-Detik Bunda Corla Menangis Saat Diwawancara

Sambil berurai air mata, ia menghimbau kepada publik untuk jangan terlena pada dunia.

Baca Selengkapnya