Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Keluarga penumpang Malaysia Airlines datangi bandara Beijing

Keluarga penumpang Malaysia Airlines datangi bandara Beijing Malaysia Airlines hilang. ©Reuters

Merdeka.com - Maskapai Malaysia Airlines mengatakan pihaknya telah menghubungi keluarga penumpang di penerbangan MH 370 dan telah mendirikan fasilitas pendukung bagi mereka yang keluarganya ada di pesawat itu.

"Fokus maskapai adalah untuk bekerja dengan tanggap darurat dan otoritas serta memobilisasi dukungan penuh," tulis pernyataan maskapai Malaysia Airlines, seperti dilansir kantor berita Reuters, Sabtu (8/3).

"Pikiran dan doa kami bersama dengan semua penumpang dan awak serta anggota keluarga mereka," lanjut pernyataan itu.

Anggota keluarga yang tertekan juga mulai berkumpul di bandar udara Beijing, China, pada hari ini.

"Saya sini sejak pukul 7.00 (waktu setempat). Pada awalnya saya pikir pesawat hanya tertunda seperti biasanya, jadi saya datang kemudian, saya hanya menunggu dan menunggu," kata Chang Ken Fei, seorang warga Malaysia menunggu di bandara Beijing. Dia menunggu teman-temannya. 

"Saya bertanya kepada mereka apa yang terjadi, tetapi mereka hanya mengatakan 'kita tidak tahu'," ujar dia.

Nasib pesawat Malaysia Airlines (MAS), MH370 yang dilaporkan hilang akibat terputus hubungan pada Sabtu (8/3) dinihari pukul 2.40 pagi tadi masih belum diketahui. CEO MAS Ahmad Jauhari Yahya mengatakan, operasi pencarian dilakukan di lokasi terakhir pesawat yaitu 120 mil nautika dari Kota Bharu. Pesawat ini terbang dari Kuala Lumpur ke Beijing, China.

"Spekulasi konon pesawat ini selamat mendarat di Nanming di China juga tidak benar," ujar Jauhari Yahya dikutip Utusan.

"Kita telah menggerakkan operasi mencari dan menyelamatkan dengan pasukan keselamatan Malaysia dan Vietnam," imbuhnya.

Ahmad Jauhari juga berkata, menara kontrol tidak menerima panggilan darurat dari pesawat. Demikian juga tidak ada laporan cuaca buruk saat pesawat hilang. Pernyataan Ahmad Jauhari ini disampaikan dalam jumpa pers di Kuala Lumpur International Airport (KLIA).

Berikut perincian penumpang di MH370 berdasar kewarganegaraan:

China 152 (termasuk 1 bayi)

Malaysia 38

Indonesia 12

Australia 7

Prancis 3

Amerika Serikat 3 (termasuk 1 bayi)

Selandia Baru 2

Ukraina 2

Kanada 2

Rusia 1

Italia 1

Taiwan 1

Belanda 1

Austria 1

Pesawat tersebut diterbangkan oleh Kapten Zaharie Ahmad Shah (53), yang berpengalaman dengan 18.365 jam terbang dan bergabung dengan MAS sejak 1981. Zaharie dibantu oleh copilot Fariq Ab. Hamid (27).

(mdk/fas)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Kebiasaan Orang China yang Bikin Penerbangan Sering Delay
Ini Kebiasaan Orang China yang Bikin Penerbangan Sering Delay

Akibat kebiasaan ini sering membuat jadwal penerbangan di China delay.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Alasan Penumpang Pesawat Dilarang Tidur saat Lepas Landas dan Mendarat
Ternyata, Ini Alasan Penumpang Pesawat Dilarang Tidur saat Lepas Landas dan Mendarat

Alasan penumpang pesawat dilarang tidur saat pesawat lepas landas dan mendarat yaitu barotrauma telinga dan keselamatan evakuasi.

Baca Selengkapnya
Maskapai Diimbau Waspada Usai Penembakan Pesawat di Dekai
Maskapai Diimbau Waspada Usai Penembakan Pesawat di Dekai

Akibat penembakan tersebut, satu orang penumpang yang mengalami luka ringan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Suara ‘Ding’ di Pesawat Ternyata Banyak Artinya, Begini Penjelasannya
Suara ‘Ding’ di Pesawat Ternyata Banyak Artinya, Begini Penjelasannya

Mengutip blog Qantas Airways mengulas bunyi dan frekuensi dentingan 'ding' bergantung pada urgensi situasi.

Baca Selengkapnya
Tiga Maskapai Asing Ajukan Penerbangan Langsung ke Bali, Ada Etihad Airways dari Abu Dhabi
Tiga Maskapai Asing Ajukan Penerbangan Langsung ke Bali, Ada Etihad Airways dari Abu Dhabi

Maskapai asing lainnya yang disasar yakni Turkish Airlines yang rencananya menambah frekuensi penerbangan.

Baca Selengkapnya
Begini 5 Cara Beli Tiket Pesawat agar Dapat Harga Murah di Musim Liburan
Begini 5 Cara Beli Tiket Pesawat agar Dapat Harga Murah di Musim Liburan

Biasanya sejumlah maskapai penerbangan menyediakan harga tiket yang lebih murah di hari Jumat.

Baca Selengkapnya
China Pelan-pelan Buat AS Khawatir dengan Persaingan Luar Angkasa, Ini Penyebabnya
China Pelan-pelan Buat AS Khawatir dengan Persaingan Luar Angkasa, Ini Penyebabnya

Ini yang dikhawatirkan AS bila tidak segera memutuskan kelanjutan stasiun luar angkasa yang akan habis masa pakainya.

Baca Selengkapnya
Lengkap, Ini Daftar Biaya Kelebihan Bagasi Pesawat Rute Penerbangan Internasional
Lengkap, Ini Daftar Biaya Kelebihan Bagasi Pesawat Rute Penerbangan Internasional

Umumnya, beberapa maskapai menggratiskan berat bagasi di bawah 10 kilogram. Selebihnya, penumpang akan membayar biaya tambahan pada saat check-in di counter.

Baca Selengkapnya