Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Datang ke Indonesia, Presiden Mesir langsung bertemu Presiden Jokowi

Datang ke Indonesia, Presiden Mesir langsung bertemu Presiden Jokowi Jenderal El Sisi. ©REUTERS/Stringer

Merdeka.com - Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi mengunjungi Indonesia dan dikabarkan akan langsung bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara. Pertemuan tersebut akan berlangsung pada pukul 3 sore ini, Jumat (4/9).

Diinformasikan oleh Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Arrmanatha Nasir dalam jumpa persnya, Presiden El-Sisi akan membahas beberapa isu seperti perdagangan dan investasi.

"Diketahui Mesir adalah partner (rekan) terbesar Indonesia di Afrika Utara dengan nilai investasi mencapai USD 1,4 miliar (setara Rp 19,8 T), tidak hanya itu Indonesia juga diketahui memiliki nilai investasi yang tidak sedikit di Mesir, sekitar USD 260 juta (setara Rp 3,6 T) dalam komoditas seperti mie instan, produk tekstil, dan ban," kata Jubir Kemlu di kantornya, Jakarta, Jumat (4/9).

Kendati demikian, Indonesia meminta Mesir agar tetap perkuat perlindungan dan memberi lebih banyak kemudahan terkait hal tersebut.

Pria yang kerap disapa Tata ini juga menuturkan, selain hal perdagangan dan investasi, nantinya Presiden Mesir juga akan membahas kemajuan perdamaian Islam dan juga sorotan khusus terkait warga negara Indonesia (WNI) yang jumlahnya tidak seidkit di Negeri Sphinx itu.

"Nantinya Indonesia dan Mesir juga akan membahas kemajauan perdamaian Islam, dan juga perlingundan terhadap WNI, karena tercatat sebanyak 4800 WNI dengan 3000 diantaranaya adalah mahasiswa," tuturnya.

Lebih jauh, dalam kunjungan Presiden Mesir kali ini disebutkan ada dua perjanjian memorandum of understanding (MOU).

"Menurut rencana ada dua buah perjanjian MOU, yang pertama adalah bebas visa dan seputar pelatihan diplomatik," imbuhnya.

Diketahui dalam kunjungan Presiden El-Sisi ke Indonesia juga akan bertemu dengan Sekjen ASEAN, sebelum kembali meninggalkan Indonesia besok siang.

(mdk/ard)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Presiden Jokowi menerima surat kepercayaan dari sembilan duta negara-negara sahabat

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Bagikan Pengalaman Memulai Usaha kepada 5.000 Emak-Emak Nasabah PNM Mekar Sulsel

Presiden Jokowi Bagikan Pengalaman Memulai Usaha kepada 5.000 Emak-Emak Nasabah PNM Mekar Sulsel

Presiden Jokowi berbagi pengalaman memulai usaha kepada 5 ribu emak-emak nasabah PNM Mekar di Lapangan Pallantikang, Kabupaten Maros, Kamis (22/2).

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Bertemu Prabowo dan Zulhas, Puan: Saya Tunggu Diajak Presiden

Jokowi Bertemu Prabowo dan Zulhas, Puan: Saya Tunggu Diajak Presiden

Presiden Joko Widodo bertemu dengan sejumlah ketua umum partai. Mulai dari Ketum Gerindra Prabowo Subianto, lalu Ketum PAN Zulkifli Hasan hari ini.

Baca Selengkapnya
Indonesia Harus Lebih Tegas Melawan Diskriminasi Perdagangan Global

Indonesia Harus Lebih Tegas Melawan Diskriminasi Perdagangan Global

Indonesia kini menghadapi diskriminasi perdagangan dari banyak negara terkait kebijakan ekspor minyak kelapa sawit.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Menlu Malaysia, Bahas Masalah Perbatasan hingga Pekerja Migran

Jokowi Bertemu Menlu Malaysia, Bahas Masalah Perbatasan hingga Pekerja Migran

Indonesia dan Malaysia akan terus berkomitmen untuk saling memperkuat hubungan kedua negara.

Baca Selengkapnya
Bertemu PM Selandia Baru, Presiden Jokowi Bahas Peningkatan Dagang hingga Kerja Sama Pasifik

Bertemu PM Selandia Baru, Presiden Jokowi Bahas Peningkatan Dagang hingga Kerja Sama Pasifik

Jokowi melangsungkan pertemuan bilateral dengan PM Selandia Baru di Hotel Park Hyatt, Melbourne, Australia pada Selasa, (5/3)

Baca Selengkapnya
Usai Pensiun dari Presiden, Jokowi Dapat Undangan Liburan ke Tanzania

Usai Pensiun dari Presiden, Jokowi Dapat Undangan Liburan ke Tanzania

Presiden Jokowi menggelar pertemuan dengan Presiden Tanzania Samia Suluhu Hassan di Istana Kepresidenan Bogor.

Baca Selengkapnya
Istana Bantah Kabar Sebut Presiden Jokowi Bertemu Megawati: Sama Sekali Tidak Benar!

Istana Bantah Kabar Sebut Presiden Jokowi Bertemu Megawati: Sama Sekali Tidak Benar!

Kabar tersebut dihembuskan oleh Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto

Baca Selengkapnya