Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Astronot China dengar suara misterius di luar angkasa

Astronot China dengar suara misterius di luar angkasa Astronot Yang Liwei. ©2016 Daily Mail

Merdeka.com - Seorang astronot asal China, Yang Liwei, baru-baru ini mengungkapkan pengalaman tak terlupakan saat dirinya tengah mengudara di luar angkasa untuk pertama kali pada 2003 silam dalam sebuah wawancara.

Saat itu, Liwei yang sedang menjalankan misi 21 jam di luar angkasa mendengar suara misterius dari pesawat Shenzhou 5 yang ditumpanginya. Suara tersebut terdengar seperti palu yang memukul-mukul ember besi. Hal tersebut sontak membuat Liwei terkejut dan khawatir.

"Suara itu tidak datang dari luar maupun di dalam pesawat ruang angkasa, tetapi terdengar seperti seseorang mengetuk badan pesawat ruang angkasa. Suaranya seperti ember besi yang diketuk dengan palu kayu," kata Liwei, seperti dilansir dari laman Daily Mail, Kamis (1/12).

Ketika Liwei mencoba mencari tahu dengan mendekat ke dekat jendela pesawat, dia tidak menemukan sesuatu yang aneh, baik di dalam maupun di luar.

Ternyata tidak hanya Liwei yang mendengar suara tersebut, para astronot di pesawat Shenzhou 6 dan Shenzhou 7 pun mendengar hal yang sama.

"Suara di luar angkasa fenomena yang biasa terjadi. Sebenarnya tidak ada yang perlu dikhawatirkan," ungkap Liwei.

Setelah mendarat di bumi, Liwei pun mencoba mengulang kembali suara tersebut dengan alat-alat yang dia punya. Dia berharap teknisi badan antariksa dapat memecahkan teka-teki tersebut. Namun, belum ada yang bisa menentukan sebab timbulnya suara tersebut.

Liwei merupakan orang pertama yang dikirim China untuk menjalankan program di luar angkasa. China sendiri telah membuat teleskop radio terbesar dan ruang laboratorium di sebuah stasiun luar angkasa untuk mempersiapkan misi perjalanan ke planet Mars.

(mdk/pan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Astronot ini Kehilangan Negaranya saat Kembali ke Bumi dari Misi Luar Angkasa

Astronot ini Kehilangan Negaranya saat Kembali ke Bumi dari Misi Luar Angkasa

10 bulan berada di luar angkasa. Nasib kepulangannya terkatung-katung. Hingga sekembalinya di Bumi negaranya sudah hilang.

Baca Selengkapnya
Kepala Manusia akan Bengkak jika Terlalu Lama Tinggal di Luar Angkasa, Ini Penyebab dan Solusinya

Kepala Manusia akan Bengkak jika Terlalu Lama Tinggal di Luar Angkasa, Ini Penyebab dan Solusinya

Salah satu yang akan terjadi pada tubuh astronot adalah Sindrom Neuro-Okular atau kepala jadi bengkak.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Hampir Semua Astronot Mengalami Sakit Kepala saat di Luar Angkasa, Ini Penyebabnya

Hampir Semua Astronot Mengalami Sakit Kepala saat di Luar Angkasa, Ini Penyebabnya

Hampir Semua Astronot Mengalami Sakit Kepala saat di Luar Angkasa, Ini Penyebabnya

Baca Selengkapnya
China Pelan-pelan Buat AS Khawatir dengan Persaingan Luar Angkasa, Ini Penyebabnya

China Pelan-pelan Buat AS Khawatir dengan Persaingan Luar Angkasa, Ini Penyebabnya

Ini yang dikhawatirkan AS bila tidak segera memutuskan kelanjutan stasiun luar angkasa yang akan habis masa pakainya.

Baca Selengkapnya
Sedang Mengamati Luar Angkasa, NASA Tak Sengaja Temukan Sinyal Misterius dari Luar Galaksi

Sedang Mengamati Luar Angkasa, NASA Tak Sengaja Temukan Sinyal Misterius dari Luar Galaksi

Para astronom NASA telah menemukan "sinyal" yang tidak dapat dijelaskan datang dari luar galaksi ini.

Baca Selengkapnya
Melihat dari Jendela Stasiun Luar Angkasa, Astronot ini Takjub dengan Keindahan Aurora, Begini Penampakannya

Melihat dari Jendela Stasiun Luar Angkasa, Astronot ini Takjub dengan Keindahan Aurora, Begini Penampakannya

Berikut penampakan aurora dari luar angkasa seperti yang dilihat astronot NASA ini.

Baca Selengkapnya
Sebuah Baterai yang Dijatuhkan NASA dari Luar Angkasa Menimpa Rumah Seorang Pria

Sebuah Baterai yang Dijatuhkan NASA dari Luar Angkasa Menimpa Rumah Seorang Pria

Objek yang menembus rumah Otero tersebut diperkirakan sebagai objek dibuang atau dijatuhkan dari Stasiun Antariksa Internasional (ISS).

Baca Selengkapnya
India Lepaskan Merpati yang Dituding Jadi Mata-Mata China, Di Sayapnya Ada Tulisan

India Lepaskan Merpati yang Dituding Jadi Mata-Mata China, Di Sayapnya Ada Tulisan

India Lepaskan Merpati yang Dituding Jadi Mata-Mata China, Di Sayapnya Ada Tulisan

Baca Selengkapnya