Merdeka.com - Bintang sepak bola asal Portugal Cristiano Ronaldo, selalu menarik perhatian publik. Tapi, sayangnya dia sering kali menjadi korban hoaks yang beredar di media sosial.
Terbaru, hoaks tentang Cristiano Ronaldo yang diklaim masuk islam saat Piala Dunia Qatar.
Merdeka.com, merangkum beberapa hoaks yang mencatut nama Cristiano Ronaldo. Berikut ulasannya:
Cristiano Ronaldo, diklaim masuk Islam saat Piala Dunia 2022 Qatar, beredar di media sosial Facebook.
Dalam unggahan tersebut muncul foto Ronaldo mengenakan baju gamis berwarna putih dengan penutup kepala. Akun itu menambahkan narasi:
"Ronaldo Resmi Jadi Mualaf Di Piala Dunia Qatar 2022.? ?Inilah Bukti Pemain Bintang CR7 Tertarik Masuk Agama Islam," narasi diunggah pada 29 November 2022.
Penelusuran
Cristiano Ronaldo diklaim masuk Islam saat Piala Dunia 2022 di Qatar adalah tidak benar. Foto dia mengenakan baju gamis saat dia berlibur di Dubai pada 2014 lalu.
Foto yang sama diunggah situs Rabian Business, situs berita dari Dubai, pada tanggal 28 Desember 2014.
Diterjemahkan dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia, judul artikel itu berbunyi: “Foto: Cristiano Ronaldo menghabiskan Natal di Dubai.” Artikel tersebut juga melaporkan bahwa Ronaldo mengunggah beberapa foto di akun media sosialnya.
Advertisement
Arab Saudi membuat kejutan di Piala Dunia Qatar 2022 usai mengalahkan Argentina dengan skor 2-1. Di media sosial beredar video yang menampilkan Cristiano Ronaldo sedang tertawa lepas dengan memegang kertas bertuliskan;"ARGENTINA-1
SAUDI ARABIA-2" yang diklaim sedang menertawakan kekalahan Argentina
Video tersebut Ronaldo duduk dengan pulpen dan kertas di tangan, saat menunjukkan kertas yang dibawanya Ronaldo tertawa.
Penelusuran
Video Cristiano Ronaldo tertawa karena Argentina kalah adalah hasil editan. Video aslinya Ronaldo tertawa karena gambar tentang Pepe. Bukan karena menertawakan kekalahan Argentina dari Arab Saudi.
Video yang sama diunggah situs Hindustan Times, dijelaskan tim sepak bola nasional Portugal, bintang Cristiano Ronaldo dan Pepe menggambar satu sama lain.
Dalam video singkat tersebut, keduanya duduk di atas meja berseberangan dengan pulpen dan kertas di tangan. Saat keduanya saling memandang dengan baik, mereka mulai menggambar. Setelah Ronaldo selesai, dia menunjukkan gambar yang dia buat tentang Pepe dan tertawa terbahak-bahak. Melihat foto itu, Pepe terlihat geli.
Lebih lanjut dalam video tersebut, Pepe membuat potret Ronaldo yang kocak. Dia mengatakan bahwa dia hanya menggambar mulutnya, dan gambarnya akan lengkap. Setelah selesai, dia menunjukkannya ke kamera, dan keduanya tertawa lagi. Latihan tim ini dilakukan menjelang pertandingan pembuka Piala Dunia FIFA 2022 melawan Ghana pada 24 November.
Unggahan di media sosial beredar dan mengeklaim pemain Real Madrid, Karim Benzema dan mantan pelatih Real Madrid, Zinédine Zidane melayat ke rumah Ronaldo karena istrinya meninggal. Video itu diunggah oleh pengguna TikTok @manchesterunit3din pada 13 November 2022.
Video berdurasi 8 detik menampilkan Benzema bersalaman dengan Zidane. Sementara itu, narasi yang ada di dalam video tertulis, "BENZEMA DAN ZIDAN M3L4YAT KERUMAH RONALDO I5TRINYA M3N1NGG4L".
Penelusuran
Momen Benzema bersalaman dengan beberapa orang, termasuk Zidane adalah kejadian saat mereka menghadiri acara Gala Ballon d'Or 2022. Penelusuran dilakukan dengan mengunjungi akun Instagram Ballon dÓr @francefootball dan pakaian yang dikenakan Benzema di unggahan itu persis dengan pakaian yang ada di dalam video TikTok, khususnya di bagian kerah kemeja.
Sementara itu, pencarian menggunakan kata kunci "istri Ronaldo" menghasilkan artikel detik.com berjudul "Kabar Duka, Putra Ronaldo dan Georgina Meninggal" yang diterbitkan 19 April 2022. Dalam tulisan itu dijelaskan bayi laki-laki dari anak kembar yang di kandung istri Ronaldo, Georgina, meninggal dunia. Anak yang dikandung itu seharusnya berjenis kelamin laki-laki dan perempuan.
"Dengan kesedihan mendalam kami mengumumkan bahwa bayi laki-laki kami telah meninggal dunia. Ini adalah rasa pedih yang terbesar buat orang tua manapun," tulis Ronaldo dan Georgina di Instagram (19/4).
Advertisement
Advertisement
Waspada Link Survei Google Chrome Berhadiah iPhone 13 Pro, Itu Penipuan!
Sekitar 1 Jam yang laluCEK FAKTA: Tidak Benar Mahfud MD Dicopot dari Menteri Polhukam
Sekitar 18 Jam yang laluCEK FAKTA: Jokowi Lobi Surya Paloh Agar Gibran jadi Cawapres Anies Baswedan?
Sekitar 22 Jam yang laluCEK FAKTA: Hoaks Pesan WA Anak di Depok Diculik & Dibunuh Lalu Diambil Organ Tubuhnya
Sekitar 1 Hari yang laluCEK FAKTA: Hoaks Video Penangkapan Penculik Anak di Tasikmalaya
Sekitar 1 Hari yang laluCEK FAKTA: Video Ini Tak Terkait Kedatangan Anies Baswedan di Banten
Sekitar 1 Hari yang laluCEK FAKTA: Ridwan Kamil Deklarasi Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024?
Sekitar 1 Hari yang laluWaspada Modus Link Undangan Nikah Kuras Saldo Rekening, Ini Tips Agar Tak jadi Korban
Sekitar 1 Hari yang laluCEK FAKTA: Hoaks Bagi-Bagi Subsidi BBM Rp5 Juta dari Pertamina
Sekitar 2 Hari yang laluDeretan Hoaks Calon Wapres Anies Baswedan
Sekitar 4 Hari yang laluCEK FAKTA: Hoaks Buruh Pabrik di Depok Dikarantina Karena Ngamuk dan Gigit Rekannya
Sekitar 5 Hari yang laluCEK FAKTA: Kaesang Pangarep Tolak Mentah-Mentah Tawaran Gabung ke Partai Demokrat?
Sekitar 5 Hari yang laluHati-Hati Investasi Bodong, Kenali Cirinya Supaya Tak Jadi Korban
Sekitar 5 Hari yang laluCEK FAKTA: Hoaks Presiden Jokowi Bebaskan Bharada E dari Jerat Hukum
Sekitar 6 Hari yang laluCantik dan Mancung, Beginilah Potret Kompol Netty Siagian Saat Nyetir Sendiri
Sekitar 6 Menit yang laluSosok Edward Pernong, Pensiunan Jenderal Polisi Non Akpol yang Juga Raja di Lampung
Sekitar 1 Jam yang laluVIDEO: Hubungan Spesial Wanita Penumpang Mobil Audi Tabrak Mahasiswi dengan Kompol D
Sekitar 2 Jam yang laluFoto Masa Muda Edward Syah Pernong Bareng Iwan Bule, Masih Perwira Tugas di Jakpus
Sekitar 2 Jam yang laluSidang Vonis Bripka RR Digelar Selasa 14 Februari
Sekitar 18 Jam yang laluKubu Bripka RR Tanggapi Replik JPU: Ragu dan Tidak Bersungguh-sungguh Menuntut
Sekitar 19 Jam yang laluSenyuman Tipis Ricky Rizal Jalani Sidang Duplik Kasus Pembunuhan Brigadir J
Sekitar 20 Jam yang laluLIVE STREAMING: Sidang Ricky Rizal Tanggapi Replik Jaksa Hari Ini
Sekitar 21 Jam yang laluPose Bripda Reza Hutabarat Adik Brigadir J di Polda Jambi, Jadi Penyidik Ditreskrimum
Sekitar 5 Jam yang laluSidang Vonis Bripka RR Digelar Selasa 14 Februari
Sekitar 18 Jam yang laluKubu Bripka RR Tanggapi Replik JPU: Ragu dan Tidak Bersungguh-sungguh Menuntut
Sekitar 19 Jam yang laluSenyuman Tipis Ricky Rizal Jalani Sidang Duplik Kasus Pembunuhan Brigadir J
Sekitar 20 Jam yang laluSidang Vonis Bripka RR Digelar Selasa 14 Februari
Sekitar 18 Jam yang laluSenyuman Tipis Ricky Rizal Jalani Sidang Duplik Kasus Pembunuhan Brigadir J
Sekitar 20 Jam yang laluDuplik Ferdy Sambo, Pengacara: Penuntut Umum Serampangan Sampaikan Tuduhan Kosong
Sekitar 22 Jam yang laluApakah Boleh Memperoleh Vaksin Campak Bersamaan dengan Booster COVID-19?
Sekitar 2 Hari yang laluAntisipasi Penyakit Ngorok, Dinas Pertanian Madina Maksimalkan Penyuntikan Vaksin
Sekitar 6 Hari yang laluRonaldo Kwateh Layak Berkiprah di Luar Negeri: Makin Matang Berkat Polesan Fabio Lefundes
Sekitar 2 Jam yang laluAS Trencin Buka-Bukaan soal Alasan Witan Sulaeman Menerima Tawaran dari Persija
Sekitar 3 Jam yang laluAdvertisement
Advertisement
AM Hendropriyono
Guru Besar Sekolah Tinggi Intelijen Negara
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami