Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Tidak Benar Orang Ini Tersambar Sinar Gamma

CEK FAKTA: Tidak Benar Orang Ini Tersambar Sinar Gamma Ilustrasi berita Hoax. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebuah video beredar di Facebook mengeklaim sejumlah orang telah tersambar sinar gamma.

Video yang diunggah pada 21 September 2022 itu menampilkan sejumlah orang berdiri di bawah pohon kemudian muncul kilatan cahaya dan sekelompok orang tersebut berjatuhan.

"Teknologi digital sinar cahaya Gamma X-Ray buatan globalist antek-antek anti-KRISTUS d a ja l meniru seperti kilat petir buatan TUHAN.

Sinar cahaya gamma X-Ray [kilat petir] tersebut sensitif menyambar orang-orang yang mengandung unsur graphene AI digital [unsur energi listrik_ elektromagnetik]😪" tulis akun tersebut dalam keterangannya.

Penelusuran

Dilansir dari Liputan6.com, narasi tersebut adalah hoaks. Tim cek fakta menelusuri dengan memasukkan potongan video menggunakan Google Image, hasilnya video tersebut mengarah pada beberapa situs yang serupa.

Artikel pertama ditemui pada laman indiatoday.in berjudul "Struck by lightning, 4 men in Gurugram live to tell their tale | WATCH VIDEO" pada 12 Maret 2021.

Dalam keterangannya, empat lelaki yang ada dalam video tersebut merupakan staf holtikultura di Vatika Signature Villas, Gurugram Sektor 82 di Haryana, India.

Saat itu, mereka tengah berteduh di bawah pohon untuk melindungi diri dari hujan. Kemudian, cahaya petir menyambar dan tiba-tiba mereka terjatuh.

Artikel lain berjudul "India: After a lightning bolt, 4 people were struck" yang diterbitkan thedailyguardian.net juga memuat hal serupa.

Situs tersebut memperlihatkan guntur menghantam pohon, dan dalam waktu cepat sejumlah orang kehilangan kesadaran lalu jatuh ke tanah.

Salah satu dari mereka meninggal akibat sambaran petir di pohon.

Dilansir dari merdeka.com, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan jika pohon rawan disambar petir ketika hujan turun. Hal ini karena dalam kondisi basah, pohon dapat mengantarkan arus listrik sehingga ketika puncak pohon disambar petir, maka petir tersebut dapat berpotensi menjalar hingga akar.

Oleh karena itu, BMKG menyatakan bahwa menghindari berteduh di bawah pohon saat hujan merupakan hal yang tepat.

Kesimpulan

Narasi bahwa seseorang tersambar sinar gamma adalah bohong. Faktanya, orang tersebut tersambar petir ketika berteduh di bawah pohon untuk berlindung dari hujan.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Referensi

https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/5085111/cek-fakta-tidak-benar-orang-dalam-video-ini-tersambar-sinar-gammahttps://www.merdeka.com/teknologi/penjelasan-ilmiah-bahaya-berteduh-di-bawah-pohon-saat-hujan.html

Reporter Magang: Aslamatur Rizqiyah

(mdk/lia)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sangar dan Gondrong, Kang Komar Pemain Preman Pensiun Menangis Tersedu-sedu Ingat Sosok Ibunda

Sangar dan Gondrong, Kang Komar Pemain Preman Pensiun Menangis Tersedu-sedu Ingat Sosok Ibunda

Mat Drajat atau lebih dikenal dengan nama Kang Komar lantaran perannya di sinetron Preman Pensiun yang sukses itu tak kuasa menitikan air matanya

Baca Selengkapnya
Syahdunya Jalan-jalan Malam di Jalan Braga Bandung, dari Menilik Indahnya Bangunan Peninggalan Belanda sampai Nikmati Bacang

Syahdunya Jalan-jalan Malam di Jalan Braga Bandung, dari Menilik Indahnya Bangunan Peninggalan Belanda sampai Nikmati Bacang

Berkunjung ke Jalan Braga tak afdol jika tidak menikmati keindahan arsitektur gedung dan menikmati bacang panas.

Baca Selengkapnya
Mengapa Orang Sebelum Meninggal Seakan Sudah Memiliki Firasat dan Aura yang Berbeda?

Mengapa Orang Sebelum Meninggal Seakan Sudah Memiliki Firasat dan Aura yang Berbeda?

Firasat kematian dan aura yang berbeda dialami beberapa orang sebelum meninggalkan dunia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengapa Beberapa Orang Tidak Mengalami Gangguan Tidur Meskipun Minum Kopi di Malam Hari

Mengapa Beberapa Orang Tidak Mengalami Gangguan Tidur Meskipun Minum Kopi di Malam Hari

Minum kopi di malam hari bisa tidak berdampak pada sejumlah orang.

Baca Selengkapnya
Fakta-fakta Banjir di Bandung Pagi Ini, Sebabkan Kemacetan di Dayeuh Kolot hingga Baleendah

Fakta-fakta Banjir di Bandung Pagi Ini, Sebabkan Kemacetan di Dayeuh Kolot hingga Baleendah

Banjir disebabkan hujan deras yang mengguyur Bandung pada Kamis (11/1) lalu.

Baca Selengkapnya
Mengenal Sosok Mbah Wo, Bintang 1 TNI AU yang Kini Jualan Bakmi Jawa

Mengenal Sosok Mbah Wo, Bintang 1 TNI AU yang Kini Jualan Bakmi Jawa

Usai purna tugasnya di tubuh militer tanah air, Mbah Wo memilih tak berdiam diri.

Baca Selengkapnya
Asyiknya Berkemah di Bukit Kanaga Cikijing, Pemandangan Kabut dan Hutan Pinusnya Bikin Nagih

Asyiknya Berkemah di Bukit Kanaga Cikijing, Pemandangan Kabut dan Hutan Pinusnya Bikin Nagih

Bukit ini berada di atas ketinggian, dengan hamparan pohon pinus yang berjajar rapi.

Baca Selengkapnya
Pohon Cemara di Temanggung Ini Usianya Mencapai 500 Tahun, Jadi Cikal Bakal Terbentuknya Sebuah Desa

Pohon Cemara di Temanggung Ini Usianya Mencapai 500 Tahun, Jadi Cikal Bakal Terbentuknya Sebuah Desa

Pohon itu dikeramatkan oleh warga setempat. Bahkan warga sengaja membangun pagar besi mengelilingi pohon keramat itu

Baca Selengkapnya
Akhirnya Terjawab, Ini Penyebab Ruang Angkasa Gelap Meski Ada Matahari

Akhirnya Terjawab, Ini Penyebab Ruang Angkasa Gelap Meski Ada Matahari

Ruang angkasa merupakan tempat hampa yang tidak memiliki atmosfer untuk menyebarkan cahaya bintang atau matahari.

Baca Selengkapnya