Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Hoaks Anies Baswedan Jenguk Rizieq Syihab yang Positif Covid-19

CEK FAKTA: Hoaks Anies Baswedan Jenguk Rizieq Syihab yang Positif Covid-19 Rizieq Syihab tinjau banjir di Cipinang Melayu. ©2017 merdeka.com/anisatul umah

Merdeka.com - Sebuah foto yang memperlihatkan Rizieq Syihab terbaring lemah di rumah sakit beredar di media sosial. Dalam foto itu juga terlihat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Ketua Persatuan Alumni (PA) 212 Slamet Ma'rif, dan dua petugas medis berpakaian APD lengkap.

hoaks anies baswedan jenguk rizieq syihab yang positif covid 19turnbackhoax

Foto itu menjadi cover yang dibuat oleh MELEKPOLITIK.COM berjudul "Viral! Beredar Foto Anies Jenguk Rizieq yang Positif Covid-19".

Penelusuran

Menurut penelusuran merdeka.com, informasi dan foto Rizieq Syihab positif Covid-19 dan Anies Baswedan yang sedang menjenguk Rizieq Syihab adalah hoaks. Dalam artikel Turnbackhoax berjudul "[SALAH] Foto “Viral! Beredar Foto Anies Jenguk Rizieq yang Positif Covid-19”" pada 24 November 2020, dijelaskan bahwa foto itu hasil editan.

Faktanya, foto itu merupakan foto hasil editan atau suntingan yang menggabungkan 4 foto yang berbeda. Foto Rizieq Shihab yang terbaring itu merupakan foto yang sudah beredar sejak tahun 2016. Foto Anies Baswedan, merupakan foto pada April 2017 dan foto Slamet Maarif adalah foto pada Februari 2020. Sementara itu, foto dokter dengan APD lengkap adalah foto yang sudah beredar sejak April 2020.

Berikut penjelasan lengkapnya:

1. Foto Rizieq Shihab

Berdasarkan hasil penelusuran menggunakan kata kunci “Rizieq dirawat”, ditemukan foto yang identik dimuat pada situs infomenia[dot]net di artikel berjudul “Saat ini Rizieq Shihab Dirawat di RS Bogor, Ini Penyebabnya”. Artikel ini tayang pada Selasa, 06 Desember 2016.

hoaks anies baswedan jenguk rizieq syihab yang positif covid 19turnbackhoax

Saat itu, Sekretaris Jenderal DPD FPI Jakarta Habib Novel Bamukmin mengatakan, Habib Rizieq menjalani perawatan di salah satu RS tak jauh dari pondok pesanteran yang dipimpinnya karena kelelahan.

2. Foto Anies Baswedan

Berdasarkan hasil pencarian menggunakan kata kunci “Anies Baswedan menjenguk”, ditemukan foto yang identik dengan foto Anies yang ada di foto sumber klaim pada artikel berjudul “Anies Baswedan: Novel Sudah Lima Kali Dapat Ancaman” yang dimuat di situs Republika pada Selasa 11 April 2017.

hoaks anies baswedan jenguk rizieq syihab yang positif covid 19turnbackhoax

Anies menjenguk Novel Baswedan di Rumah Sakit Mitra Keluarga, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Selasa, 11 April 2017.

3. Foto dua petugas yang memakai APD

Berdasarkan hasil penelusuran dengan menggunakan potogan foto 2 petugas tersebut, ditemukan hasil bahwa foto dua petugas ini salah satunya dimuat di artikel berjudul “Alasan Seseorang Kerap Menutupi Covid-19 yang Dideritanya…” yang tayang di situs Kompas pada 30 April 2020. Di keterangannya, tertulis “Ilustrasi pasien corona, virus corona, Covid-19(Shutterstock/Kobkit Chamchod)”

hoaks anies baswedan jenguk rizieq syihab yang positif covid 19turnbackhoax

Berdasarkan keterangan tersebut, penelusuran pada situs shutterstock.com ditemukan fakta bahwa foto itu diunggah oleh Kobkit Chamchod dengan narasi: “Doctors in the protective suits and masks are examining the infected aging female patient in the control area”

4. Foto Slamet Maarif

hoaks anies baswedan jenguk rizieq syihab yang positif covid 19turnbackhoax

Berdasarkan hasil penelusuran dengan menggunakan kata kunci “Slamet Maarif Ketua PA 212”, ditemukan foto yang identik dimuat di artikel berjudul “Rumahnya Dilempari Batu, Slamet Maarif: Aksi 212 Tetap Dilaksanakan” yang tayang di situs Okezone pada Selasa 18 Februari 2020.

Kesimpulan

Sebuah foto yang disebut-sebut saat Rizieq Syihab dirawat karena positif Covid-19 dan dijenguk oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Ketua Persatuan Alumni (PA) 212 Slamet Ma'rif adalah hoaks. Foto itu merupakan hasil editan dari sejumlah media.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cerita Anies saat Tangani Pandemi Covid-19, Terapkan PSBB Lindungi Warga Malah Dimarahi Pusat
Cerita Anies saat Tangani Pandemi Covid-19, Terapkan PSBB Lindungi Warga Malah Dimarahi Pusat

Saat itu Anies Baswedan menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta

Baca Selengkapnya
Anies Singgung Foto di Baliho: Republik Ini Memilih Orang Diberi Kewenangan Bukan Dipajang di Kantor Pemerintahan
Anies Singgung Foto di Baliho: Republik Ini Memilih Orang Diberi Kewenangan Bukan Dipajang di Kantor Pemerintahan

Anies mengatakan, proses pemilu bukan hanya sekedar memilih foto di baliho.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Anies Baswedan Nyoblos Bareng Keluarga di TPS 60 Cilandak
FOTO: Momen Anies Baswedan Nyoblos Bareng Keluarga di TPS 60 Cilandak

Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut mencoblos bersama keluarganya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
FOTO: Momen Anies Baswedan Blak-blakan Soal Kecurangan dalam Pilpres 2024 di Sidang MK
FOTO: Momen Anies Baswedan Blak-blakan Soal Kecurangan dalam Pilpres 2024 di Sidang MK

Anies Baswedan menilai Pemilu Presiden 2024 tidak dijalankan dengan bebas, jujur dan adil.

Baca Selengkapnya
Anies: Hasil Putusan MK Itu Seperti Pertandingan Sepakbola, Pulang Menang atau Kalah
Anies: Hasil Putusan MK Itu Seperti Pertandingan Sepakbola, Pulang Menang atau Kalah

Anies Baswedan menyebut, bahwa putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa pilpres 2024 akan berdampak besar bagi perjalanan kehidupan bernegara Indonesia

Baca Selengkapnya
Ganteng & Berkumis Tebal, Ini Sosok Ayah Anies Baswedan Ternyata Tiap Pagi Menimba Air dari Sumur
Ganteng & Berkumis Tebal, Ini Sosok Ayah Anies Baswedan Ternyata Tiap Pagi Menimba Air dari Sumur

Pahlawan Nasional AR Baswedan ini sering mengajarkan cara merawat motor vespa kepada anak-anaknya ketika sedang libur.

Baca Selengkapnya
Potret Menggemaskan Anies Baswedan Usia Satu Tahun, Dipangku Sang Kakek Pahlawan Nasional
Potret Menggemaskan Anies Baswedan Usia Satu Tahun, Dipangku Sang Kakek Pahlawan Nasional

Viral di media sosial, sebuah foto yang memperlihatkan Anies Baswedan saat masih berusia satu tahun yang digendong oleh kakeknya A.R. Baswedan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ribuan Pendukung Padati Kampanye Akbar Anies Baswedan di Yogyakarta
FOTO: Ribuan Pendukung Padati Kampanye Akbar Anies Baswedan di Yogyakarta

Di depan ribuan pendukungnya, Anies membanggakan sosok Sri Sultan HB IX sebagai pemimpin yang beretika, sopan dan tegas.

Baca Selengkapnya
Kesejahteraan TNI Diungkit dalam Debat Ketiga Capres, Berapa Gaji Anggota TNI Tahun Ini?
Kesejahteraan TNI Diungkit dalam Debat Ketiga Capres, Berapa Gaji Anggota TNI Tahun Ini?

Anies Baswedan menyebut banyak prajurit TNI belum punya rumah, tapi Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto menguasai lahan 34.000 ha.

Baca Selengkapnya