Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

UMKM Bisa Bertahan di Tengah Tekanan Corona Selama Mampu Menyesuaikan Pasar

UMKM Bisa Bertahan di Tengah Tekanan Corona Selama Mampu Menyesuaikan Pasar UMKM di Banyuwangi produksi masker kain. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Di tengah wabah virus Corona atau Covid-19 yang melanda berbagai wilayah Indonesia, permintaan akan alat pelindung diri (APD) dan masker melonjak drastis. Hal ini disadari betul oleh pelaku usaha UMKM konveksi untuk memproduksi alat APD dan masker kain yang bisa dicuci ulang dalam jumlah besar guna memenuhi kebutuhan pasar dalam negeri.

"Sektor ini mempunyai beberapa peluang atau keuntungan yang menjanjikan," kata Direktur Riset Center of Reform on Economy (CORE), Piter Abdullah, melalui sambungan telepon pada Sabtu (4/4).

Akan tetapi, baginya tidak menutup kemungkinan sektor usaha lain juga tetap meraih cuan di tengah perlambatan ekonomi nasional akibat wabah virus corona. Selama mampu membaca permintaan pasar serta mempunyai kesiapan bisnis di situasi yang serba tidak pasti. "Untuk itu, mau usaha apa saja. Asal bisa bertahan, tidak menutup kemungkinan," jelasnya.

Menurutnya, saat pandemi corona masih berlangsung di berbagai daerah Indonesia, tentu kebutuhan APD dan masker akan terus meningkat. Sebab, kekhawatiran masyarakat terhadap virus covid-19 meningkat mengingat sifat penularannya begitu cepat.

Keuntungan lainnya, ujar Piter, ialah terjaganya kelangsungan bisnis bagi pelaku usaha APD dan masker, sehingga menutup kemungkinan terjadinya pemutusan hubungan kerja (PHK) bagi para pekerjanya.

UMKM Banyuwangi Produksi Ribuan Masker Kain

Sebelumnya, UMKM konveksi Banyuwangi memproduksi ribuan masker kain yang bisa dicuci ulang. Produksi masker kain ini pun diserbu oleh masyarakat di tengah kelangkaan masker standar kesehatan.

Salah satu UMKM konveksi yang memproduksi masker tersebut adalah Hady Konveksi, yang terletak di Desa Jelun Kecamatan Licin. Konveksi ini telah memproduksi 2000 masker yang laris diserbu pembeli.

Hady, pemilik konveksi Hady mengatakan, usaha miliknya mulai memproduksi masker pada dua minggu terakhir. Produksi masker ini dilakukan olehnya untuk menyiasati produksi kaos konveksinya yang turun drastis akibat dampak penyebaran virus Covid 19.

"Biasanya kami memproduksi kaos yang dipesan oleh toko oleh-oleh di sekitar Banyuwangi, Tapi sejak banyak toko yang tutup karena adanya Corona, kami putar otak dengan memproduksi masker," kata Hady.

Masker produksinya dibuat dari bahan kaos. Dalam sehari bisa memproduksi hingga 300 masker. Masker tersebut, kata Hady dijual Rp 5000 per buah. Namun untuk reseller harganya bisa lebih murah lagi dengan pembelian minimum satu lusin.

Masker tersebut menurutnya sangat diminati oleh masyarakat. "Setiap hari kami memproduksi bisa sampai 300 buah. Semua sudah ada yang mengambil, baik oleh konsumen langsung atau dijual lagi oleh reseller," kata Hady.

Selain memproduksi masker, konveksi Hady menjadi salah satu UMKM yang digandeng oleh pemerintah daerah untuk memproduksi pakaian APD bagi tenaga kesehatan. APD tersebut di bawah supervisi langsung Dinas Kesehatan Banyuwangi.

Selain UMKM, Balai Latihan Kerja (BLK) Banyuwangi juga memproduksi ribuan masker kain yang dibagikan gratis bagi warga. Kepala BLK Banyuwangi Rusman mengatakan pembuatan masker oleh BLK untuk berpartisipasi dalam penanganan wabah virus Covid-19.

"Semua BLK di bawah UPTD Kemnaker diminta untuk memproduksi produk yang saat ini banyak dibutuhkan oleh masyarakat tapi langka, seperti masker. Produksinya diutamakan untuk memenuhi kebutuhan daerah masing-masing," kata Rusman saat dihubungi beberapa waktu lagi.

Bahan yang digunakan untuk pembuatan masker adalah bahan katun oxford. Bahan ini sendiri punya kelebihan cukup tebal tapi tetap nyaman dipakai. Sebelum diproses, bahan tersebut telah dicuci dan disterilkan terlebih dahulu.

"Meskipun ini bukan masker bedah, namun masker kain ini bisa meminimalisir penularan virus Covid 19. Minggu lalu sudah kami sudah tuntaskan 2.000 masker dan salah satunya, kami serahkan ke pemkab," pungkas Rusman.

(mdk/bim)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
26 UMKM Binaan BUMN Semen Pamer Produk di Perayaan Natal BUMN, Ini Daftarnya

26 UMKM Binaan BUMN Semen Pamer Produk di Perayaan Natal BUMN, Ini Daftarnya

Erick Thohir menyebut, pelaku UMKM di Indonesia sangat membutuhkan pendampingan untuk mengembangkan usahanya.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun

Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun

Imbauan ini mengingat penularan Covid-19 dilaporkan kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya
Kemenkop UKM dan KPPU Sepakat Dorong Pelaku UMKM Masuk Rantai Pasok Industri Besar

Kemenkop UKM dan KPPU Sepakat Dorong Pelaku UMKM Masuk Rantai Pasok Industri Besar

Teten bilang, selama ini kemitraan antara pelaku UMKM dengan produsen besar masih bersifat kegiatan sosial saja.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
UMKM Mebel Berpotensi Pasok Perabotan ke Perkantoran & Rumah di IKN Nusantara, Nilainya Rp100 Triliun

UMKM Mebel Berpotensi Pasok Perabotan ke Perkantoran & Rumah di IKN Nusantara, Nilainya Rp100 Triliun

Menteri Teten telah mengajak Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia (Asmindo) untuk memasok produk UMKM mebel ke IKN.

Baca Selengkapnya
Sido Muncul dan Kemenkop UKM Kolaborasi Bantu Petani Rempah Agar Lebih Maju & Berdaulat

Sido Muncul dan Kemenkop UKM Kolaborasi Bantu Petani Rempah Agar Lebih Maju & Berdaulat

Sido Muncul bersama Kemenkop UKM berkomitmen untuk saling bahu membahu membantu para petani herbal dan UMKM di Indonesia.

Baca Selengkapnya
29 UMKM Binaan Pertamina Mejeng di Pameran Inacraft 2024, Ini Dia Produknya

29 UMKM Binaan Pertamina Mejeng di Pameran Inacraft 2024, Ini Dia Produknya

Melalui ajang-ajang tersebut, para pelaku UMKM dapat berinteraksi dengan konsumen baru, baik dari dalam maupun luar negeri.

Baca Selengkapnya
Viral Kemenkes Wajibkan Masyarakat Pakai Masker Mulai 15 Desember, Cek Faktanya

Viral Kemenkes Wajibkan Masyarakat Pakai Masker Mulai 15 Desember, Cek Faktanya

Beredar Surat Edaran (SE) Kementerian Kesehatan mewajibkan masyarakat pakai masker, benarkah?

Baca Selengkapnya