Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tiga persoalan keuangan sering dialami janda muda

Tiga persoalan keuangan sering dialami janda muda ilustrasi wanita bekerja. ©boldskycom

Merdeka.com - Siapapun pernah punya persoalan keuangan. Termasuk wanita yang baru saja berpisah dengan suaminya.

Sebagian wanita mungkin tak masalah menggenggam predikat janda muda. Bahkan, malah bersyukur lantaran perceraian bisa membuat mereka kembali bebas. Wanita seperti ini biasanya tak perlu mencari pelarian dari perpisahan mereka.

Namun, tak bisa dimungkiri, ada juga sebagian wanita bersikap sebaliknya. Depresi ketika menghadapi perceraian, sehingga butuh pelarian.

Banyak hal bisa dijadikan pelipur lara. Salah satunya menghamburkan uang demi menghapus depresi sekaligus memuaskan keinginan.

Jika Anda termasuk wanita yang bakal depresi jika menghadapi perpisahan dan kebetulan cukup mandiri. Maka, tetaplah berusaha menjaga kewarasan.

Situasi sulit seperti itu bisa menjerumuskan Anda menjadi orang yang gampang merogoh kocek lebih dalam demi mencari pelarian. Jika sudah demikian, pelarian malah akan menghancurkan hidup, alih-alih membahagiakan Anda.

Berikut adalah tiga persoalan finansial sering dialami janda muda, seperti dikutip usnews.com, kemarin.

Boros

Kesalahan terbesar sering dilakukan janda muda atau wanita baru bercerai adalah tetap melanjutkan hidup seperti saat masih memiliki suami.

Demikian dikatakan Rebecca Schreiber, perencana keuangan bersertifikat di Washington D.C.

"Gaya hidup masih seperti saat menjalani rumah tangga dengan dua pemasukan."

Bahkan, menurut Rebecca, ada yang lebih buruk dari itu. Yakni, menjalani gaya hidup yang menuntut pengeluaran lebih besar ketimbang saat memiliki pasangan.

Berdasarkan observasinya, banyak wanita berkeras membeli barang-barang mewah untuk mengobati luka hati mereka pascaperpisahan.

Kata Rebecca, "Jika Anda melakukan itu, pengeluaran dan utang bakal meningkat, sementara pemasukan menurun. Jadi, berhati-hatilah membelanjakan uang."

Gagal ubah anggaran belanja

Wanita baru saja mengalami perceraian juga seringkali gagal mengubah penganggaran. Ini lantaran mereka sebelumnya terbiasa dengan anggaran belanja dengan dua pemasukan.

"Makanya, jika terjadi perceraian, pastikan Anda mengetahui apa saja aset yang dimiliki keluarga. Kemudian aset mana saja yang bisa Anda akses. Semisal mobil, investasi, dan lainnya," kata Michael Meese, CEO The American Armed Forces Mutual Aid Association.

Jika pasangan meninggal, lanjut pensiunan tentara itu, pastikan Anda mengetahui warisan apa saya yang ditinggalkan.

"Ini dalam hal asuransi, pembayaran anuitas, pensiun, jaminan kesehatan."

Utang menumpuk

Wanita baru saja bercerai dan kemudian depresi kemungkinan besar melupakan kewajibannya. Semisal, membayar tagihan.

"Ketika bercerai untuk pertama kali, saya gagap mengurus keuangan sendirian," kata Carol Charron, wirausahawati di Grand Haven, Michigan.

Salah satu akibatnya, dia ogah membayar banyak tagihan.

"Saya punya pekerjaan bagus, tapi memang saya saat itu berada di waktu sulit untuk melakukannya," kata Carol.

"Sebab saya bekerja sepanjang waktu dan harus mengurus tiga anak sendirian."

Untungnya, Carol perlahan membangun kesadaran untuk memerbaiki tata kelola keuangannya. Dia mengambil kursus manajemen keuangan diselenggarakan oleh gereja.

"Dalam waktu tiga bulan, saya harus membayar tagihan utang sebanyak USD 3.500."

(mdk/yud)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dagangan Tak Laku Sama Sekali, Pasangan Paruh Baya Ini Menangis Haru saat Ada Pembeli Borong Jualannya

Dagangan Tak Laku Sama Sekali, Pasangan Paruh Baya Ini Menangis Haru saat Ada Pembeli Borong Jualannya

Setiap orang memiliki besaran rezekinya masing-masing.

Baca Selengkapnya
Pria Ini Menangis Usai Dapati Uang Tabungannya Dimakan Rayap, Begini Penampakannya

Pria Ini Menangis Usai Dapati Uang Tabungannya Dimakan Rayap, Begini Penampakannya

Kejadian tersebut mencuri perhatian. Banyak warganet yang mengatakan jika uang tersebut masih bisa ditukar ke bank.

Baca Selengkapnya
Perempuan Indonesia Bocorkan Enaknya Nikah Sama Pria Jepang, Hamil dan Melahirkan Dapat Uang Cuma-Cuma Nominalnya Bikin Melongo

Perempuan Indonesia Bocorkan Enaknya Nikah Sama Pria Jepang, Hamil dan Melahirkan Dapat Uang Cuma-Cuma Nominalnya Bikin Melongo

Bak durian runtuh, dia dan sang suami mendapat banyak keuntungan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Fakta Terbaru Pengemis Wanita 'A Kasihan A', Dilarang Keluarga Mengemis

Fakta Terbaru Pengemis Wanita 'A Kasihan A', Dilarang Keluarga Mengemis

Beberapa waktu lalu dunia maya dihebohkan dengan aksi pengemis wanita yang meminta uang dengan bernyanyi 'A Kasihan A'.

Baca Selengkapnya
Perempuan Muda Asal Nganjuk Ini Bersikeras Jadi Petani, Beli Sawah Pakai Uang Tabungan Kini Omzetnya Puluhan Juta per Hari

Perempuan Muda Asal Nganjuk Ini Bersikeras Jadi Petani, Beli Sawah Pakai Uang Tabungan Kini Omzetnya Puluhan Juta per Hari

Sejak lulus SMK, ia merantau ke kota besar agar bisa menabung dari penghasilannya

Baca Selengkapnya
Anaknya Menangis Lantaran Tak Enak Hati Minta Uang Kuliah Profesi, Respons Ayah Ini Bikin Terenyuh

Anaknya Menangis Lantaran Tak Enak Hati Minta Uang Kuliah Profesi, Respons Ayah Ini Bikin Terenyuh

Cara didikan orang tua menentukan keberhasilan anak di masa depan.

Baca Selengkapnya
Kemauan Keras Penyandang Disabilitas ini Mencari Uang Halal Panen Pujian, Tulisan Digantung di Lehernya Bikin Sedih

Kemauan Keras Penyandang Disabilitas ini Mencari Uang Halal Panen Pujian, Tulisan Digantung di Lehernya Bikin Sedih

Semua terpaksa dilakukannya demi menyambung nyawa.

Baca Selengkapnya
Kejatuhan Cicak Pertanda Apa? Berikut Penjelasan Lengkapnya

Kejatuhan Cicak Pertanda Apa? Berikut Penjelasan Lengkapnya

Kejatuhan cicak pertanda apa? Bagi beberapa orang jadi pertanda keberuntungan atau peristiwa di masa depan.

Baca Selengkapnya
Bagaimana Orangtua Bisa Menjawab Pertanyaan Anak ketika Kita Tidak Tahu Jawabnya?

Bagaimana Orangtua Bisa Menjawab Pertanyaan Anak ketika Kita Tidak Tahu Jawabnya?

Anak memiliki rasa penasaran yang tinggi sehingga mereka bisa melontarkan banyak pertanyaan.

Baca Selengkapnya