Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menteri Susi pamer tangkap 13 kontainer ikan dan udang beku ilegal

Menteri Susi pamer tangkap 13 kontainer ikan dan udang beku ilegal Terminal kontainer di Pelabuhan Tanjung Priok. ©2014 merdeka.com/muhammad lutfhi rahman

Merdeka.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti pamer berhasil mengamankan 13 kontainer berisi ikan dan udang beku di Tanjung Priok, Jakarta Utara. Pengamanan itu hasil kerja sama dengan Direktorat Jendral Bea Cukai Kementerian Keuangan.

Menurut Menteri Susi, rencananya ikan dan udang beku itu bakal diselundupkan ke Vietnam. Pengamanan ini sebagai wujud pemerintah mengutamakan penanganan pencurian ikan (illegal fishing) di Tanah Air.

"Tim satgas kita yang hari ini bersama bea cukai menangkap 13 kontainer di (tanjung) priok. Ikan beku dan udang beku yang akan diselundupkan ke Vietnam," kata Menteri Susi di Jakarta, Kamis (25/6).

Menteri Susi meyakini penyelundupan itu dilakukan guna menghindari sertifikasi kesehatan dari badan karantina KKP. "Ekspor yang nggak dipajak saja, masih diselundupkan. Hal seperti ini kita memang harus mulai betul-betul menertibkan permasalahan seperti ini," ujarnya.

Bos maskapai Susi Air itu mengklaim telah menegur kedutaan besar Vietnam dan Singapura untuk menghormati peraturan dan kedaulatan Indonesia dari sektor kelautan dan perikanan. Teguran itu menyusul dengan penangkapan bibit lobster yang rencananya akan dikirim ke kedua negara itu pada 24 Juni 2015, kemarin.

Hasil penangkapan itu, berhasil mengamankan 14 kontainer berisi jutaan benih lobster. Menurutnya, benih itu berasal dari berbagai daerah, seperti Bali, Surabaya dan Jakarta. Pengiriman juga memakai banyak cara, melalui kargo, udara maupun di koper-koper bercampur benih ikan.

Walau masih bibit, lanjut Susi, pihaknya meyakini pada Oktober 2015 akan bisa dipanen. Itu seiring datangnya badai el nino. "Bibit-bibit seperti itu harusnya disimpan di negeri sendiri," tegasnya.

"Saya harap perusahaan-perusahaan importir Vietnam mengerti hal ini. Karena kalau tidak, nanti kita juga akan buat satu aturan untuk tidak menghormati orang yang tidak menghormati kita," terangnya.

(mdk/bim)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tiru Susi Pudjiastuti, Ganjar Bakal Tenggelamkan Kapal Asing yang Curi Ikan di Indonesia

Tiru Susi Pudjiastuti, Ganjar Bakal Tenggelamkan Kapal Asing yang Curi Ikan di Indonesia

Ganjar Pranowo mengancam bakal menenggelamkan kapal ikan asing yang melakukan penangkapan ikan secara ilegal

Baca Selengkapnya
Beras Impor 500.000 Ton Masuk Indonesia Mulai Januari 2024, Asalnya dari Thailand dan Pakistan

Beras Impor 500.000 Ton Masuk Indonesia Mulai Januari 2024, Asalnya dari Thailand dan Pakistan

Direktur Utama Perum Bulog, Bayu Krisnamurthi memaparkan, proses importasi beras ini masih berasal dari negara-negara langganan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Ribuan Bungkus Rokok Ilegal Tak Bertuan Diselundupkan Lewat Cargo Pesawat di Palembang

Ribuan Bungkus Rokok Ilegal Tak Bertuan Diselundupkan Lewat Cargo Pesawat di Palembang

Pemeriksaan sementara, rokok ilegal tersebut dijual melalui marketplace.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ada Pembatasan Impor, Barang Ilegal Diprediksi Makin Marak Masuk Indonesia

Ada Pembatasan Impor, Barang Ilegal Diprediksi Makin Marak Masuk Indonesia

Pemerintah berencana melakukan pembatasan barang impor.

Baca Selengkapnya
Polisi Tangkap Kapal Pencuri Ikan Berbendera Malaysia di Selat Malaka Kepri

Polisi Tangkap Kapal Pencuri Ikan Berbendera Malaysia di Selat Malaka Kepri

"KIA berbendera Malaysia tersebut diamankan di perairan Selat Malaka Kepulauan Riau," kata Brigjen Trunoyudo

Baca Selengkapnya
Pemerintah Izinkan Lagi Bulog Impor Beras 1,6 Juta Ton di 2024, Ini Alasan Kemendag

Pemerintah Izinkan Lagi Bulog Impor Beras 1,6 Juta Ton di 2024, Ini Alasan Kemendag

Tambahan kuota impor ini jadi pelengkap izin impor sebanyak 2 juta ton yang sudah diproses lebih dahulu.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Alasan Menteri Trenggono Tahan Ekspor Pasir Laut Indonesia

Terungkap, Ini Alasan Menteri Trenggono Tahan Ekspor Pasir Laut Indonesia

Aturan turunan ekspor pasir laut masih digodok karena melibatkan banyaknya tim kajian.

Baca Selengkapnya
Menteri Trenggono Ingin Indonesia Punya Peran Strategis di Rantai Pasok Lobster Dunia, Begini Langkah Diambil

Menteri Trenggono Ingin Indonesia Punya Peran Strategis di Rantai Pasok Lobster Dunia, Begini Langkah Diambil

Setiap tahunnya lebih dari 300 juta ekor benur mengalir secara ilegal dari Indonesia.

Baca Selengkapnya
Bea Cukai Gerebek Pengiriman Rokok Ilegal Lewat Jasa Ekspedisi di Malang

Bea Cukai Gerebek Pengiriman Rokok Ilegal Lewat Jasa Ekspedisi di Malang

Penindakan tersebut berawal dari informasi yang diterima petugas

Baca Selengkapnya