Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menhub Budi dinilai berhasil buat jaringan transportasi terkoneksi

Menhub Budi dinilai berhasil buat jaringan transportasi terkoneksi Aktivitas di Pelabuhan Priok. ©2017 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Pengamat Transportasi dari Universitas Sugiprajanata Semarang, Djoko Setiawarno mengatakan, langkah Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memperluas sekaligus mempercepat pembangunan berbagai bandara pelabuhan serta terminal dan stasiun-stasiun di sejumlah tempat di Indonesia dinilai telah menciptakan Indonesia Sentris.

Kini, jaringan transportasi seluruh Indonesia sudah terkoneksi jaringan transportasi terutama oleh jaringan angkutan udara dan laut. Hal ini sesuai dengan amanat Presiden Joko Widodo.

"Ibaratnya kini jaringan transportasi Indonesia sudah terkoneksi. Artinya connecting transportasi antar seluruh Indonesia sudah terwujud," kata Djoko Setiawarno di Jakarta, Minggu (24/12).

Hal itu dibuktikan oleh perluasan sejumlah bandara mulai dari Papua hingga Aceh. Terakhir, Seperti pembangunan bandara Nabire, Sorong, sejumlah bandara di Jawa seperti bandara Sudirman Purwokerto, bandara Wirasaba Banjarnegara, bandara Sukabumi, Bawean, Sumenep, Ketapang, dan Berau.

Ini ditambah dengan pembangunan jaringan rel Kereta Api di Sulawesi, pembangunan jalur ganda Bogor, KRL Bandara Soekarno-Hatta, dan KRL Sukabumi serta pembangunan LRT di Jakarta dan Palembang.

"Kini LRT di Palembang sudah hadir. Sebentar lagi Jakarta. Bandara Solo akan terhubung dengan kereta api. Ini betul-betul Indonesia Sentris," jelasnya.

Kalau pun masih ada pekerjaan rumah yang harus dibenahi lanjut dia,adalah pembenahan angkutan darat berbasis jalan.

"Kalau angkutan massal berbasis rel kita lihat sudah ada hasilnya. Ini terlihat dari makin bagusnya layanan dan operasional kereta api termasuk KRL di Jakarta," kata dia.

Namun demikian lanjut Djoko, masih ada waktu satu tahun bagi Menhub Budi untuk mewujudkan angkutan masal berbasis jalan dengan melakukan penyediaan bis-bis besar bekerjasama dengan berbagai operator seperti Organda, PPD, DAMRI serta operator perusahaan bis.

"Operator-operator itu pasti mau diajak kerja sama, pemerintah hanya perlu menyediakan subsidinya. Waktu satu tahun cukup," ungkap Djoko.

Sebelumnya, Menhub Budi Karya Sumadi menjelaskan pihaknya akan memaksimalkan fungsi dua infrastruktur yakni bandara dan pelabuhan agar pergerakan penumpang menjadi lebih lancar.

Diharapkannya, dengan berkembangnya bandara dan pelabuhan akan mampu untuk menekan harga berbagai bahan kebutuhan pokok dan bahan bangunan.

"Project infrastruktur yang besar adalah komitmen Pemerintah, bahwa Indonesia centris itu harus dijalankan secara menerus dan konsisten. Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan Papua, adalah bagian dari Indonesia yang harus mendapatkan perhatian dan porsi dari Pemerintah Pusat," kata Menhub Budi belum lama ini.

(mdk/azz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menhub Budi Karya Pamerkan Kereta Listrik yang Bakal jadi Transportasi Umum di IKN

Menhub Budi Karya Pamerkan Kereta Listrik yang Bakal jadi Transportasi Umum di IKN

Transportasi umum ini akan hadir melengkapi kecanggihan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi ke Pemudik Motor: Saya Apresiasi, Mereka Menurut Semua di Ciwandan

Menhub Budi ke Pemudik Motor: Saya Apresiasi, Mereka Menurut Semua di Ciwandan

"Mereka menurut banget semua yang di Ciwandan. Sehingga mereka juga mendapatkan layanan hanya 15 menit langsung masuk sekarang," kata Budi

Baca Selengkapnya
Menteri 'Ujung Tombak' Jokowi Kompak Kenakan Busana Hitam saat Nyoblos, Ada Apa?

Menteri 'Ujung Tombak' Jokowi Kompak Kenakan Busana Hitam saat Nyoblos, Ada Apa?

Sri Mulyani diandalkan dalam mengurus keuangan negara, Basuki menjadi tumpuan Jokowi dalam pembangunan infrastruktur.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Menhub Ungkap Penyebab Arus Balik Sumatera ke Jawa Masih Landai

Menhub Ungkap Penyebab Arus Balik Sumatera ke Jawa Masih Landai

Arus balik pemudik belum menunjukkan lonjakan di Pelabuhan Bakauheni.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Karya Pastikan Kelancaran Arus Balik Lebaran 2024

Menhub Budi Karya Pastikan Kelancaran Arus Balik Lebaran 2024

Menhub sempat melakukan rapat koordinasi untuk kelancaran perjalanan balik dari pelabuhan Bakauheni ke Pelabuhan Merak.

Baca Selengkapnya
Terbang ke Korsel dan China, Menhub Budi Karya Bahas Proyek LRT Bali dan IKN Nusantara

Terbang ke Korsel dan China, Menhub Budi Karya Bahas Proyek LRT Bali dan IKN Nusantara

Perjalanan dinas tersebut membawa misi membahas kerja sama di sektor perkeretaapian dan penerbangan.

Baca Selengkapnya
Dishub DKI Buka Suara Terkait Stiker Heru Budi di Halte TransJakarta

Dishub DKI Buka Suara Terkait Stiker Heru Budi di Halte TransJakarta

Stiker bergambar Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono terpasang di halte-halte TransJakarta, seperti Bundaran Hotel Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kronologi Petugas Dishub DKI 'Nemplok' di Kap Mobil, Pengemudi Disetop Malah Acungkan Jari Tengah

Kronologi Petugas Dishub DKI 'Nemplok' di Kap Mobil, Pengemudi Disetop Malah Acungkan Jari Tengah

Sudinhub Jaksel menjelaskan kronologi petugas Dishub naik ke kap mobil di kawasan Setiabudi dan terbawa sampai ke Menteng.

Baca Selengkapnya
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Ajak Istri Pindah ke IKN Juli 2024: Saya Mau Duluan Sebelum Presiden

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Ajak Istri Pindah ke IKN Juli 2024: Saya Mau Duluan Sebelum Presiden

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono harus semakin intensif melakukan peninjauan pembangunan IKN.

Baca Selengkapnya