Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mampukah Sukhoi libas Boeing di Indonesia?

Mampukah Sukhoi libas Boeing di Indonesia? Sukhoi- Sky Aviation. ©2013 Merdeka.com/Idris

Merdeka.com - Hampir satu tahun setelah kejadian jatuhnya pesawat Sukhoi Superjet 100 di pegunungan Salak, Jawa Barat. Akhirnya, pesawat buatan rusia ini menginjakkan rodanya lagi di Indonesia.

Adalah Sky Aviation yang membeli pesawat dengan jumlah daya angkut penumpang 100 orang ini. Rencananya pesawat tersebut akan dipergunakan di Indonesia timur untuk melayani rute pendek dengan landasan yang tidak terlalu panjang.

Sekretaris Jenderal Indonesia National Air Carrier Association Tengku Burhanudin mengatakan pasar penerbangan Indonesia masih sangat terbuka. Saat ini baru sekitar 15 juta penumpang Indonesia yang bepergian dengan pesawat. Sedangkan total penduduk Indonesia mencapai 230 juta orang.

"Persaingan di kelas ini (rute pendek) akan sangat ramai. Dan ini bagus," katanya pada merdeka.com, Kamis (28/2).

Dia menegaskan pesawat berbadan kecil punya segmen rute tersendiri, mereka tidak mungkin bersaing dengan maskapai yang menggunakan Boeing atau Airbus skala sedang atau pun kapasitas penumpang 300 orang. "Tetap saja rute tertentu maskapai dengan menggunakan Airbus dan Boeing akan tetap menang," katanya.

Pesawat jenis Superjet 100 atau ATR, bahkan Fokker tidak mungkin merambah pasar yang sama dengan maskapai yang menggunakan pesawat berbadan besar."Tidak bisa dibandingkan, toh pasarnya beda, dan yang di sasar adalah penumpang antar kabupaten," ungkapnya. Tapi bisa saja karena potensinya besar pesawat berbadan kecil akan terus bertambah.

GM Marketing Sky Aviation Sutito Zainudin mengakui peta persaingan bisnis penerbangan nasional semakin ketat. Jika ingin bertahan, Sky Aviation harus memiliki strategi khusus. "Kalau kita hanya ikut-ikutan, habis lah kita," ujarnya.

Direktur Utama Sky Aviation Krisman Tarigan mengatakan pesawat SSJ 100 akan mulai beroperasi melayani penerbangan Indonesia bagian timur dan menjadikan Makassar sebagai Homebases nya. "Sky tidak akan bersaing memberikan harga promo, kita ini full service, di kelas ekonomi kita berikan bread talk, kalau bisnis kita layanannya seperti Garuda," katanya.

(mdk/arr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Boeing Terbelit Banyak Kasus, Siap-Siap Harga Tiket Pesawat Bakal Lebih Mahal Lagi
Boeing Terbelit Banyak Kasus, Siap-Siap Harga Tiket Pesawat Bakal Lebih Mahal Lagi

Kenaikan harga tiket pesawat tidak lepas dari kejadian yang menimpa Boeing

Baca Selengkapnya
Pesaswat Boeing 737 Max 9 Dilarang Terbang Buntut Copotnya Jendela Setelah Take Off
Pesaswat Boeing 737 Max 9 Dilarang Terbang Buntut Copotnya Jendela Setelah Take Off

Harga pesawat Boeing baru berkisar antara USD89 juta hingga USD440 juta atau setara Rp1,3-Rp6,8 triliun.

Baca Selengkapnya
6 Pesawat Jet Tertua di Dunia dalam Sejarah yang Hingga Kini Masih Beroperasi
6 Pesawat Jet Tertua di Dunia dalam Sejarah yang Hingga Kini Masih Beroperasi

Meskipun bertahun-tahun berdinas, jet tempur tertua masih aktif, menunjukkan daya tahan dan relevansinya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sosok Mayor 'Sphinx’ Sang Penjaga Kedaulatan Langit Indonesia dari Balik Kemudi Jet F16
Sosok Mayor 'Sphinx’ Sang Penjaga Kedaulatan Langit Indonesia dari Balik Kemudi Jet F16

Dalam bertugas, Mayor Yudhistira dan pasukannya selalu bersiaga.Sebab mereka tak bisa memprediksi setiap pelanggaran yang datang.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Jet Tempur F-15 Digelari 'Si Pembunuh MiG'
Ini Alasan Jet Tempur F-15 Digelari 'Si Pembunuh MiG'

Menhan Prabowo Subianto membeli 24 unit F-15EX dari Amerika Serikat. Pesawat ini akan memperkuat TNI AU.

Baca Selengkapnya
Kereta Ini Tak Pernah Diharapkan Kehadirannya, Jika Keluar dari Sarangnya, Berarti Ada Hal Buruk Terjadi
Kereta Ini Tak Pernah Diharapkan Kehadirannya, Jika Keluar dari Sarangnya, Berarti Ada Hal Buruk Terjadi

Indonesia memiliki sebuah kereta yang kehadirannya sama sekali tidak diharapkan, jika kereta tersebut keluar, berarti sedang ada hal buruk yang terjadi.

Baca Selengkapnya
Korsel-Indonesia Sepakat lanjutkan Proyek Pembuatan Jet Tempur Senilai Rp95,07 Triliun
Korsel-Indonesia Sepakat lanjutkan Proyek Pembuatan Jet Tempur Senilai Rp95,07 Triliun

Menurut kesepakatan, Indonesia juga akan memproduksi 48 unit jet tempur itu di dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Kisah di Balik Batalnya Indonesia Beli Jet Tempur Canggih F-20 dari AS
Kisah di Balik Batalnya Indonesia Beli Jet Tempur Canggih F-20 dari AS

Pesawat tempur ini nyaris dibeli Indonesia untuk TNI AU. Batal di saat akhir. Kisahnya tragis.

Baca Selengkapnya