Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Harga Cabai & Ayam di Makassar Terlalu Murah, Mendag: Kasihan Petani dan Peternak

Harga Cabai & Ayam di Makassar Terlalu Murah, Mendag: Kasihan Petani dan Peternak Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengunjungi Pasar Pa'baeng-baeng Makassar. Dalam kunjungan tersebut, dia kaget mendengar harga cabai dan daging ayam di Makassar hanya Rp15.000 hingga Rp30.000 per kilogram (Kg).

Dia mengaku bahagia mendengar harga sembilan bahan pokok (sembako) di Makassar dalam kondisi terkendali. Bahkan, harga sembako di Makassar lebih murah dibandingkan di Pulau Jawa.

"Saya bahagia pagi ini di sini ternyata harga-harga sembako sangat terkendali. Bahkan harganya di bawah harga rata-rata nasional," ujarnya, Minggu (6/11).

Dia mencontohkan harga beras Bulog di Pasar Pa'baeng-baeng hanya Rp9.000. Padahal, harga di beras Bulog di Pulau Jawa mencapai Rp9.450. "Ada beras premium tadi Rp10.000 dan ada yang Rp12.000, jadi termasuk yang termurah di sini dibanding di Jawa," kata dia.

Tak hanya harga beras, dia juga terkejut dengan harga cabai yang hanya Rp15 ribu, di saat harga cabai bisa mencapai Rp30 ribu. Selain itu, harga ayam di Makassar juga terlalu murah hanya Rp30.000 per kg, di saat harganya bisa mencapai Rp35.000 per kg.

"Kalau harga cabai Rp15 ribu kasihan petaninya, bisa tutup dia. Mestinya cabai itu 30 ribu sehingga petani bisa nanam lagi. Saya juga surprise harga ayam, tapi ya tidak senang juga sebenarnya karena terlalu murah yang harganya Rp30 ribu. Nah itu peternak ayam rugi, harusnya ayam Rp35 ribu," ungkapnya.

"Jadi di sini memang rata-rata di bawah harga nasional. Sangat bagus harga, hanya terlalu murah," pungkasnya.

(mdk/azz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Beda dengan Zulhas, Wali Kota Semarang Temukan Harga Cabai Masih Rp100 Ribu per Kg

Beda dengan Zulhas, Wali Kota Semarang Temukan Harga Cabai Masih Rp100 Ribu per Kg

Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu menemukan harga cabai masih tinggi setelah meninjau Pasar Jatingaleh, Semarang, Rabu (20/12).

Baca Selengkapnya
Harga Telur Naik, Mendag Zulkifli Bakal Lapor ke Presiden Jokowi

Harga Telur Naik, Mendag Zulkifli Bakal Lapor ke Presiden Jokowi

harga telur ayam di pasar mengalami kenaikan menjadi Rp32.000 per kg.

Baca Selengkapnya
Harga Pangan di Jakarta Naik, Ternyata Ini Penyebabnya

Harga Pangan di Jakarta Naik, Ternyata Ini Penyebabnya

Ada beberapa harga komoditas bahan pangan yang mengalami kenaikan antara lain, beras, telur ayam, daging ayam, dan gula pasir.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mendag Zulkifli Kaget Harga Cabai Sudah Tembus Rp100.000 per Kg

Mendag Zulkifli Kaget Harga Cabai Sudah Tembus Rp100.000 per Kg

Mendag Zulkifli tersentak saat mendengar harga cabai sekarang sudah Rp100.000 per kilogram.

Baca Selengkapnya
Harga Ayam Naik Jelang Lebaran, Kemendag Salahkan Pedagang Perantara karena Ambil Untung Terlalu Besar

Harga Ayam Naik Jelang Lebaran, Kemendag Salahkan Pedagang Perantara karena Ambil Untung Terlalu Besar

Komoditas daging ayam broiler mengalami kenaikan yang cukup tinggi.

Baca Selengkapnya
Kunjungi Pasar Kawat Tanjungbalai, Jokowi Sebut Harga Beras hingga Cabai Masih Naik

Kunjungi Pasar Kawat Tanjungbalai, Jokowi Sebut Harga Beras hingga Cabai Masih Naik

Presiden Jokowi akui harga cabai masih mengalami kenaikan

Baca Selengkapnya
Beras Masih Mahal, Pemerintah Diminta Segera Stabilisasi Harga Pangan

Beras Masih Mahal, Pemerintah Diminta Segera Stabilisasi Harga Pangan

Berdasarkan data Bapanas per Selasa (19/3), harga beras premium berada di kisaran Rp16.490,- per Kg.

Baca Selengkapnya
Blusukan di Pasar Palembang, Ganjar Pranowo Kaget Harga Daging Mahal

Blusukan di Pasar Palembang, Ganjar Pranowo Kaget Harga Daging Mahal

Ganjar pun membeli beberapa sayuran untuk dibawa pulang. Sontak itu membuat pedagang antusias melayaninya.

Baca Selengkapnya
Ibu di Banyuwangi Jual Ayam Ingkung tanpa Penyedap Rasa, Awalnya Iseng Kini Omzetnya Jutaan Rupiah per Hari

Ibu di Banyuwangi Jual Ayam Ingkung tanpa Penyedap Rasa, Awalnya Iseng Kini Omzetnya Jutaan Rupiah per Hari

Menariknya, pembeli menikmati sajian ayam ingkung di teras rumah layaknya makan di kediamannya sendiri

Baca Selengkapnya