Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kronologi Lengkap Kecelakaan Heli Tewaskan Legenda Basket Kobe Bryant

Kronologi Lengkap Kecelakaan Heli Tewaskan Legenda Basket Kobe Bryant Kobe Bryant. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Kabar berita duka datang dari dunia olahraga basket. Kobe Bryant sang pebasket legendaris telah meninggal dunia dalam kecelakaan helikopter.

Kejadian naas itu menimpa Kobe Bryant pada Minggu (26/1) tepatnya di Calabasas, California, Amerika Serikat, waktu setempat. Lalu bagaimana kronologis yang sebenarnya? Simak ulasan berikut dari berbagai sumber:

Kebakaran Hebat

Seperti dilansir dari Liputan6.com via LA Times, Kobe Bryant bergabung dengan 4 penumpang lainnya dalam Helikopter Sikorsky S-76.

Dikabarkan, Heliikopter yang ditumpangi Kobe Bryant mengalami kebakaran sangat hebat. Tim pemadam sempat kesulitan dalam memadamkan kobaran api, karena lokasi terjatuhnya berada di padang ilalang.

Tidak Ada Penumpang Selamat

Kebakaran hebat yang terjadi mengakibatkan tak ada penumpang selamat dari peristiwa naas tersebut termasuk legenda NBA Kobe Bryant. Hal ini merupakan keterangan dari Los Angeles Sherrif Department.

Proses Evakuasi Sulit Dilakukan

Berlokasi pada padang ilalang membuat kobaran api turut menyambar ilalang kering. Tentu saja ini membuat tim sulit sekali dalam memadamkan api.

Sebelumnya beberapa saksi mata mengatakan mendengar mesin helikopter sangat keras. Lokasinya pun tak jauh dari pemukiman warga.

Pihak FAA Selidiki Penyebab Kecelakaan

Belum diketahui, apa sebenarnya penyebab kecelakaan Helikopter tersebut. Namun pihak FAA tetap lakukan penyelidikan.

Juru bicara lembaga regulator penerbangan sipil di Amerika Serikat (FAA) Allen Kenitzer, mengatakan langsung akan mencari tahu penyebab kecelakaan yang menewaskan Kobe Bryant beserta empat penumpang yang lain.

Kronologi dari Saksi Mata

Salah seorang Regu Pemadam Kebakaran Los Angeles County, Tony Imbrenda menjelaskan kronologi kejadian yang diperoleh dari saksi mata.

"Pagi sekitar pukul 10 kami menerima telpon, mendapat kabar bahwa ada pesawat terjatuh di Malibu, dekat Las Vergenes, lebih tepatnya di Calabasas," kata Tony seperti dikutip dari Liputan6.com

"Ada beberapa warga yang sedang bersepeda di bukit pagi ini mengatakan melihat ada pesawat di kejauhan, lalu terjatuh di sisi bukit," tambahnya.

"Pesawat yang mereka maksud adalah sebuah helikopter, dan bisa kami simpulkan adalah S-76 Sikorsky. Sayang, kami tiba di sana semua sudah tak terselamatkan," timpal Tony.

Michael Jordan Ucapkan Belasungkawa

Salah seorang legenda NBA Michael Jordan turut kehilangan sosok Kobe Bryant. Pada suatu momen wawancara, Michael Jordan mengucapkan belasungkawa atas kematian Kobe. Ia juga menjelaskan sudah menganggap Kobe seperti saudara kecilnya.

"Saya kaget dengan berita tragis kematian Kobe dan Gianna. Kata-kata tidak bisa menggambarkan rasa sakit yang saya rasakan. Saya mencintai Kobe. Dia seperti saudara kecil bagi saya. Kami dulu sering berbicara, dan saya akan sangat merindukan percakapan itu," kata Michael Jordan seperti dikutip dari Liputan6.com.

"Kobe adalah pesaing yang kompetitif, salah satu yang terbaik dalam permainan dan kekuatan. Kobe juga seorang ayah luar biasa yang sangat mencintai keluarganya dan sangat bangga pada cinta putrinya untuk permainan bola basket. Yvette bergabung dengan saya dalam mengirimkan belasungkawa terdalam saya kepada Vanessa, organisasi Lakers dan penggemar bola basket di seluruh dunia," ucap Jordan.

Mengejutkan Pemain NBA Lainnya

Berita duka kepergian Kobe Bryant sontak membuat pemain NBA lainnya terkejut, seperti pemain Dallas Mavericks, Luka Doncic.

"Tolong katakan ini tidak benar. Ini benar-benar mengguncang saya," katanya di Twitter, seolah tak percaya.

"Saya berharap ini bukan seorang pria sejati! Semoga bukan Kobe Bryant," lanjut bintang NBA lainnya, Tristan Thompson.

Erick Tohir Ingin Undang Kobe Bryant

Tak hanya pemain NBA yang terkejut atas kepergian Kobe Bryant. Ini bahkan juga dirasakan oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Tohir. Dalam Instagram pribadinya @ericktohir, ia mengatakan, sebelumnya memiliki niat untuk mengundang Kobe datang ke Indonesia. Namun kepergian Kobe terlalu cepat.

"Saya terkejut sekali dan sangat berduka. Pertemuan terakhir saya dengan Kobe adalah pada saat Final piala Dunia Basket 2019 di Cina. Saat serah terima bendera tuan rumah Piala Dunia Basket 2023," tulisnya.

"Beliau figur yang menyenangkan dan begitu ramah. Saat berbincang dengannya begitu akrab. Sebagai ambassador FIBA Dunia, saya sempat berpikir mengundang dia ke Indonesia untuk mempromosikan Bola Basket. Tetapi ternyata kepergiannya begitu cepat," tambahnya dalam kolom keterangan.

(mdk/bil)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kisah Letkol Atang Sendjaja, Prajurit Kebanggan Jawa Barat yang Namanya Dijadikan Lapangan Terbang di Bogor

Kisah Letkol Atang Sendjaja, Prajurit Kebanggan Jawa Barat yang Namanya Dijadikan Lapangan Terbang di Bogor

Atang gugur saat mengawal helikopter raksasa yang didatangkan langsung dari negara tirai besi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Serahkan Pesawat Super Hercules, Heli Serbu & Helikopter Pendeteksi Kapal Selam ke Menhan Prabowo,

Jokowi Serahkan Pesawat Super Hercules, Heli Serbu & Helikopter Pendeteksi Kapal Selam ke Menhan Prabowo,

Penyerahan tiga alutsista udara ini guna memperkuat pertahanan negara

Baca Selengkapnya
Helikopter Hilang di Halmahera Ditemukan, 3 Korban Meninggal Dunia

Helikopter Hilang di Halmahera Ditemukan, 3 Korban Meninggal Dunia

Helikopter ditemukan dalam kondisi hancur. Tiga penumpang meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Prabowo Cerita Dua Mesin Helikopternya Gangguan saat Menuju ke Sukabumi

Prabowo Cerita Dua Mesin Helikopternya Gangguan saat Menuju ke Sukabumi

Prabowo menyebut bantuan air ini terealisasi berkat kerja Universitas Pertahanan.

Baca Selengkapnya
Momen Jokowi dan Prabowo Meneropong Pesawat Tempur di Pangkalan TNI AU Iswahjudi Jatim

Momen Jokowi dan Prabowo Meneropong Pesawat Tempur di Pangkalan TNI AU Iswahjudi Jatim

Selain meninjau kesiapan pesawat tempur, Presiden Jokowi juga menyaksikan penampilan atraksi udara.

Baca Selengkapnya
Kapolri Naik Heli Bareng Menkopolhukam Tinjau Kesiapan Arus Mudik di Merak

Kapolri Naik Heli Bareng Menkopolhukam Tinjau Kesiapan Arus Mudik di Merak

Keduanya menaiki helikopter dan melihat langsung situasi Pelabuhan Merak melalui pantauan udara.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Helikopter Hilang di Halmahera, Pilot Sempat Lapor dengar Ledakan

Detik-Detik Helikopter Hilang di Halmahera, Pilot Sempat Lapor dengar Ledakan

Petugas Basarnas mengkonfirmasi kalau titik dugaan helikopter hilang tersebut berada di kawasan hutan.

Baca Selengkapnya
Satu-satunya Mekanik Wanita Helikopter Kepresidenan, Sosok Letda Natasha Morin Curi Perhatian

Satu-satunya Mekanik Wanita Helikopter Kepresidenan, Sosok Letda Natasha Morin Curi Perhatian

Mekanik helikopter kepresidenan wanita satu-satunya yang berhasil curi perhatian.

Baca Selengkapnya