Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Disiapkan 140 Unit, Ini Potret Kendaraan Khusus Kawal Tamu VVIP untuk Puspom TNI AD

Disiapkan 140 Unit, Ini Potret Kendaraan Khusus Kawal Tamu VVIP untuk Puspom TNI AD Anak Soekarno Beri Kendaraan Puspom TNI AD. Channel YouTube TNI AD ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Rachmawati, putri Presiden pertama Indonesia Soekarno baru saja memberikan hibah kendaraan kepada Pusat Polisi Militer Angkatan Darat. Kendaraan yang dihibahkan berupa dua unit kendaraan roda empat serta dua unit kendaraan roda dua. Pemberian kendaraan kawal kepada Puspom AD sukses mencuri perhatian masyarakat luas.

Sosok putri Soekarno ini memang sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat. Rachmawati merupakan pendiri Pendidikan Soekarno. Dia juga menjabat sebagai Ketua Pembina Universitas Bung Karno. Pemberian kendaraan tersebut diharapkan dapat meningkatkan performa sebagai bagian dari TNI. Khususnya dalam memberikan pengawalan kepada pejabat, VVIP serta tamu asing.

Lantas bagaimana potret kendaraan khusus untuk Pusat TNI AD ini? Melansir dari akun YouTube TNI AD, Kamis (3/12/2020), simak ulasan informasinya berikut ini.

Proses Penyerahan Kendaraan Kawal

Komandan Pusat Militer Angkatan Darat, Letjen TNI Dodik Wijanarko mengungkapkan rasa bangganya dapat menerima hibah dari Rachmawati Soekarnoputri. Penyerahan kendaraan hibah tersebut sebagai bentuk mendukung fasilitas TNI AD dalam menjaga kesatuan NKRI. Tak hanya itu, kendaraan ini juga demi menjaga nama baik serta performa Indonesia. Baik di mata masyarakat dalam negeri maupun pejabat Internasional.

anak soekarno beri kendaraan puspom tni ad

Channel YouTube TNI AD ©2020 Merdeka.com

"Ibu sangat memahami Polisi Militer TNI Angkatan Darat adalah bagian dari TNI dan juga bagian dari TNI AD yang bertugas menjaga kedaulatan dan kesatuan NKRI," kata Letjen Dodik Wijanarko.

Kebanggaaan Prajurit TNI

Dalam sambutannya juga, kendaraan tersebut akan digunakan untuk operasional Puspom AD. Komandan Puspom Angkatan Darat ini juga berharap, pemberian Rachmawati Soekarnoputri akan menambah kebanggaan prajurit serta kesiapsiagaan Puspom AD.anak soekarno beri kendaraan puspom tni ad

YouTube @TNI AD ©2020 Merdeka.com

"Atas ketulusan dan keikhlasan ibu menghibahkan kendaraan kawal kepada kami, kami selalu mendoakan ibu beserta rombongan diberikan kesehatan, kekuatan, dan kesuksesan, untuk rakyat dan NKRI," tambahnya.

Nilai Tambahan Bagi Indonesia

Kendaraan yang memadai tentu akan membuat performa Indonesia menjadi lebih elegan dan jelas. Apalagi saat digunakan untuk menyambut tamu dari negara asing. Hal ini tentu bisa memberikan nilai tambahan bagi Indonesia di mata dunia. Pengawalan atas pejabat penting akan menjadi nilai tambahan pula bagi NKRI.anak soekarno beri kendaraan puspom tni ad

YouTube @TNI AD ©2020 Merdeka.com

"Saya mengharapkan bahwa dengan adanya upgrading untuk motor kawal yang dimiliki oleh Puspomad ini, juga akan memberikan suatu performa, karena kendaraan kawal ini sangat penting untuk pengawalan pejabat, VVIP, dan tamu negara asing. Performa Indonesia harus jelas," papar Rachmawati.

Rencana Ada 140 Unit Lagi

Diah Pramana Rachmawati Soekarno rupanya berencana untuk memberikan kembali kendaraan kawal kepada TNI. Harapannya agar  bisa digunakan di setiap daerah di Indonesia. Ditargetkan tahun depan, Puspom AD akan memiliki 100 unit motor dan 40 unit mobil kawal khusus."Apa yang saya berikan ini, dapat digunakan dimanfaatkan sebaik-baiknya. Serta dapat digunakan semaksimal mungkin. Insyaa Allah tahun depan Puspomad akan memiliki 100 unit motor kawal dan 40 unit kendaraan roda empat yang akan disebar ke seluruh Tanah Air," ucap Rachmawati.anak soekarno beri kendaraan puspom tni ad

Channel YouTube TNI AD ©2020 Merdeka.com

Rasa syukur dan terima kasih lantas disampaikan oleh Letjen Dodik. Komandan Puspom AD ini mengaku begitu bahagia telah terfasilitasi dalam meningkatkan kesiapsiagaan."Adanya dukungan kendaraan kawal dari ibu Rachmawati Soekarnoputri akan memberikan kebanggaan dan kesiapsiagaan dalam menjalankan tugas Puspom AD," tutup Letjen Dodik.

Video Penyerahan Kendaraan Kawal

Inilah video penyerahan hibah kendaraan kawal dari Diah Pramana Rachmawati Soekarno untuk Puspom Angkatan Darat.

(mdk/tan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Jokowi dan Prabowo Meneropong Pesawat Tempur di Pangkalan TNI AU Iswahjudi Jatim

Momen Jokowi dan Prabowo Meneropong Pesawat Tempur di Pangkalan TNI AU Iswahjudi Jatim

Selain meninjau kesiapan pesawat tempur, Presiden Jokowi juga menyaksikan penampilan atraksi udara.

Baca Selengkapnya
Ini Daftar Fasilitas Negara yang Boleh dan Tak Boleh Dipakai Presiden jika Ikut Kampanye

Ini Daftar Fasilitas Negara yang Boleh dan Tak Boleh Dipakai Presiden jika Ikut Kampanye

Presiden Jokowi mengingatkan, saat berkampanye tidak boleh menggunakan fasilitas negara.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Terbitkan Keppres Pemecatan Anggota DPD AWK

Presiden Jokowi Terbitkan Keppres Pemecatan Anggota DPD AWK

Keppres tersebut telah ditandatangani Kementerian Sekretariat Negara Deputi Bidang Administrasi Aparatur Nanik Purwanti.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Dua Lulusan Terbaik Akmil dengan Pangkat Jenderal Kehormatan, Ada Presiden dan Menteri

Dua Lulusan Terbaik Akmil dengan Pangkat Jenderal Kehormatan, Ada Presiden dan Menteri

Dua tokoh pernah dapat pangkat Jenderal Kehormatan bintang empat.

Baca Selengkapnya
Kakek 80 Tahun Bikin Perwira Polisi Kaget, 7 Tahun Jalan Kaki Datangi 261 Makam Para Wali & Presiden RI

Kakek 80 Tahun Bikin Perwira Polisi Kaget, 7 Tahun Jalan Kaki Datangi 261 Makam Para Wali & Presiden RI

Seorang pria tua berusia 80 tahun sukses mencuri perhatian. Awalnya, kakek tua itu tengah berusaha menyeberang jalan raya.

Baca Selengkapnya
Potret Mobil Kenegaraan Soekarno, Mewah di Zamannya & Saksi Peristiwa Bersejarah

Potret Mobil Kenegaraan Soekarno, Mewah di Zamannya & Saksi Peristiwa Bersejarah

Bangunan bersejarah di Jakarta simpan mobil kepresidenan pertama Soekarno. Seperti apa wujudnya?

Baca Selengkapnya
Pengamat: Statemen Presiden Boleh Memihak dan Berkampanye, Menyesatkan

Pengamat: Statemen Presiden Boleh Memihak dan Berkampanye, Menyesatkan

Sebagai kepala pemerintahan sekaligus sebagai kepala negara, presiden merupakan penyelenggara pemilihan.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Presiden Jokowi Beri Kenaikan Pangkat Jenderal Kehormatan ke Prabowo Subianto

Ini Alasan Presiden Jokowi Beri Kenaikan Pangkat Jenderal Kehormatan ke Prabowo Subianto

Presiden Joko Widodo ungkap alasan dibalik pemberian kenaikan pangkat Jenderal Kehormatan untuk Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Presiden Jokowi menerima surat kepercayaan dari sembilan duta negara-negara sahabat

Baca Selengkapnya