Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Debt Collector Kejar Pemotor Wanita Sampai Menangis, Warga Langsung Pasang Badan

Debt Collector Kejar Pemotor Wanita Sampai Menangis, Warga Langsung Pasang Badan Debt Collector Bandung. Instagram kabarnegri ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Aksi meresahkan Debt Collector (DC) yang mengejar seorang pemotor wanita terjadi di Bandung belum lama ini.

Dalam sebuah rekaman yang diunggah oleh akun Instagram @kabarnegri, Rabu (9/2) tampak kerumunan warga membantu wanita itu menghadapi debt collector. Warga juga berupaya mengamankan perempuan yang menangis dan ketakutan itu.

Peristiwa tersebut mendapat kecaman dan memancing beragam komentar warganet. Berikut informasi selengkapnya.

Menangis & Trauma Akibat Dikejar Debt Collector

debt collector bandung

Instagram kabarnegri ©2023 Merdeka.com

Kejadian bermula dari keterangan yang diberikan oleh salah seorang warga bernama Rian Aldirinaldi.

Rian menuturkan saat itu tetangganya dikejar oleh oknum debt collector di jalan Setiabudi Bandung.

Korban mengaku bahwa kondisi motornya sudah lunas dari angsuran namun tetap mendapat pengejaran dari oknum DC.

Akibatnya, korban terus menangis dan merasa trauma karena merasa sangat ketakutan atas tindakan yang dilakukan oleh DC tersebut.

Warga & Ojek Pangkalan Pasang Badan

debt collector bandung

Instagram kabarnegri ©2023 Merdeka.com

Kejadian tersebut sontak mendapat respons dari warga dan ojek pangkalan yang ada di sekitar lokasi kejadian.

Dalam keterangan unggahan, disebutkan bahwa warga dan ojek pangkalan membantu mengamankan korban dari Debt Collector tersebut.

Oknum DC berjumlah dua orang itu sempat adu mulut dengan warga yang datang ke lokasi kejadian.

Video tersebut juga mengimbau bagi siapapun yang merasakan kejadian tersebut untuk pergi ke tempat ramai atau kantor polisi.

"Yuk Wargi Banjaran tetap berhati-hati dan kalaupun ketakutan langsung aja berhenti ke tempat yang ramai atau ke kantor polisi," pungkas unggahan.

Banjir Tanggapan Warganet

Video tersebut tersebar di media sosial dan viral. Banyak warganet yang turut memberikan komentar atas peristiwa tersebut.

Warganet di antaranya merasa resah atas aksi dari para DC yang kerap membuat keributan.

"Sebenarnya itu akal-akalan oknum DC aja. kalo pas kebetulan korban pasrah motor di bawa dan akan lenyap entah kemana = artinya begal," komentar akun @risegn***

"Jangan-jangan itu ngaku DC tapi oknum yang mau rampas motor orang. Harus hati-hati karena di Jogja juga pernah ada kasus.. Eh diambil kendaraannya. Besoknya dicek lokasi kantornya gak ada. Dan kendaraan hilang gitu aja," komentar akun @indrmn***

"dilaporkan balik apa bisa? kan udah bikin gak nyaman dengan percobaan ambil paksa apalagi sampek trauma gitu," tulis akun @tyo_***

"Motor lunas kok... Itu modus begal hati2 tangkap saja,,,, mresahkan," tulis akun @kurniawan***

"Wkwkwk lagian mana bisa sih narik motor pinggir jalan gituu😂 mereka siapa? Polisi bukan. Ga ada dasar hukum nya. Ajak polsek terdekat aja in," komentar akun @syaifullah***

(mdk/thw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dibujuk Temannya, Polisi Tembak Debt Collector Akhirnya Menyerahkan Diri & Siap Tanggung Jawab
Dibujuk Temannya, Polisi Tembak Debt Collector Akhirnya Menyerahkan Diri & Siap Tanggung Jawab

Dibujuk Temannya, Polisi yang Tembak Debt Collector Akhirnya Menyerahkan Diri & Siap Tanggung Jawab

Baca Selengkapnya
Pengadang Mobil di Jalanan Pekanbaru Ternyata Gerombolan Debt Collector, Begini Kronologi
Pengadang Mobil di Jalanan Pekanbaru Ternyata Gerombolan Debt Collector, Begini Kronologi

Korban pengendara mobil Toyota Avanza asal Jambi menuju Medan, Provinsi Sumatera Utara diadang tiga mobil dan satu sepeda motor.

Baca Selengkapnya
Pertahankan Truk dari Debt Collector, Sopir Ini Nekat Lompat dari Jembatan Setinggi 20 Meter di Bogor
Pertahankan Truk dari Debt Collector, Sopir Ini Nekat Lompat dari Jembatan Setinggi 20 Meter di Bogor

Sopir truk bernama M Taufik nekat melompat dari ketinggian 20 meter di Jembatan Bale Binarum, Bogor, untuk menghindari debt collector.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Debt Collector Seenaknya Mau Tarik Motor padahal Dibeli Cash, Dikejar Polisi Kabur Terbirit-birit
Debt Collector Seenaknya Mau Tarik Motor padahal Dibeli Cash, Dikejar Polisi Kabur Terbirit-birit

Anggota Satlantas Polres Metro Depok menggagalkan aksi penipuan di jalan raya.

Baca Selengkapnya
Dijemput Paksa, 2 Debt Collector Pengeroyok Aiptu FN Jadi Tersangka
Dijemput Paksa, 2 Debt Collector Pengeroyok Aiptu FN Jadi Tersangka

Keduanya dilakukan penjemputan paksa di rumah masing-masing karena dua kali mangkir dari panggilan penyidik tanpa alasan.

Baca Selengkapnya
Tak Ingin Mobil Menunggak Ditarik Paksa, Polisi Aniaya 2 Debt Collector di Mall Palembang
Tak Ingin Mobil Menunggak Ditarik Paksa, Polisi Aniaya 2 Debt Collector di Mall Palembang

Pelaku lantas mengeluarkan senpi miliknya dan mengancam akan menembak korban lantaran cek-cok yang terjadi.

Baca Selengkapnya
Aiptu FN Kabur Setelah Menyerang Debt Collector di Palembang
Aiptu FN Kabur Setelah Menyerang Debt Collector di Palembang

Pemicunya diduga karena tak terima mobilnya yang menunggak dirampas korban.

Baca Selengkapnya
Pembelaan Pengacara Aiptu FN, Polisi Tusuk & Tembak Debt Collector: Tidak Kabur, Ingin Tenangkan Diri
Pembelaan Pengacara Aiptu FN, Polisi Tusuk & Tembak Debt Collector: Tidak Kabur, Ingin Tenangkan Diri

Keluarga juga diimbau dapat memberikan petunjuk tentang keberadaan pelaku

Baca Selengkapnya
VIDEO: Polisi Tembak dan Tusuk Debt Collector, Emosi Ditagih Cicilan Mobil
VIDEO: Polisi Tembak dan Tusuk Debt Collector, Emosi Ditagih Cicilan Mobil

Seorang polisi berpangkat Aiptu F menembak debt collector di Palembang, Sunatera Selatan, Sabtu (23/3).

Baca Selengkapnya