Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Terlilit Hutang, Vendor Smartphone Gionee Gulung Tikar

Terlilit Hutang, Vendor Smartphone Gionee Gulung Tikar Logo Gionee. ©2018 Android Authority

Merdeka.com - Salah satu vendor smartphone asal China, Gionee, kini nasibnya sudah di ujung tanduk. Pasalnya, pabrikan smartphone tersebut terlibat hutang di mana-mana. Tercatat, Gionee terjerat utang di institusi keuangan, pemasok hardware, agensi iklan dan agensi pemasaran.

Mengutip laman GSM Arena via Tekno Liputan6.com, Jumat (30/11/2018), total utang Gionee sebesar USD 2.45 miliar. Tak hanya itu, utang Gionee diperparah lantaran sang chairman Liu Lirong kalah judi sebesar USD 144 juta.

Dalam pertemuan antara perwakilan perusahaan dan para pemasok, Gionee dilaporkan mengadakan kesepakatan dengan 400 perusahaan pemasok kecil terkait dengan utang perusahaan smartphone tersebut. Jika nanti Gionee tak bisa melunasi utangnya, perusahaan tersebut bakal masuk dalam daftar likuidasi.

Media lokal melaporkan, pertemuan dengan para pemasok tersebut terjadi setelah 20 perusahaan pemasok utama Gionee mengajukan gugatan hukum di Shenzhen People Court gara-gara Gionee telat bayar utang. Para mitra Gionee kehilangan kepercayaan pada pembesut smartphone itu setelah ada laporan bahwa founder Gionee menderita kerugian 1-200 juta yuan per bulan.

Derita Kerugian Operasional

Dalam pembelaannya, Liu Lirong mengatakan, perusahaannya merupakan satu-satunya penghasil uang.

"Tak terelakkan nantinya akan ada aktivitas publik yang dibiayai oleh perusahaan," tuturnya.

Laporan lain dari media Tiongkok menyebut, Liu menderita kerugian hingga 100 miliar yuan, sementara 6 miliar yuan lainnya disalahgunakan. Selain itu, Gionee juga menderita kerugian operatif.

Meski perusahaan terjerat utang, sejumlah perangkat Gionee masih dijual di pasaran di Tiongkok. Para retailer mengatakan, Gionee M7 menjadi smartphone Gionee paling banyak dibeli. Oleh karenanya, perusahaan masih terus menjualnya disertai garansi hingga unit terjual habis.

Sempat Masuk Pasar Indonesia

Sebelum diberitakan mengalami kebangkrutan, Gionee sempat melebarkan sayapnya ke Indonesia pada akhir tahun 2017 lalu.

Saat itu, vendor Tiongkok tersebut mengumumkan akan menghadirkan produk besutannya ke pasar Indonesia. Sebagai langkah awal, perusahaan itu memboyong Gionee M7 Power.

Sesuai namanya, smartphone ini hadir dengan keunggulan dari sisi daya tahan baterai. Gionee membekali perangkat ini dengan baterai berkapasitas 5.000mAh yang diklaim mampu bertahan selama 2 hari.

"Baterai berkapasitas besar merupakan DNA Gionee. Karena itu, kami memperkenalkan M7 Power yang dibekali dengan baterai berkapasitas besar," ujar CEO Gionee Indonesia, David Yeung, saat perkenalan M7 Power di Indonesia, Jumat (8/12/2017).

Saat disinggung mengenai alasan Gionee hadir di pasar Indonesia, Yeung menuturkan Indonesia merupakan pasar yang sangat potensial. Ia mengatakan, Indonesia adalah pasar smartphone terbesar nomor tiga di Asia Pasifik.

"Selain itu, kami juga merasa sudah siap untuk pasar Indonesia, sehingga kami merasa waktunya tepat untuk menghadirkan produk di sini," ujarnya menjelaskan. Hal itu didukung pula dengan keunggulan produk dari Gionee yang dibanderol dengan harga terjangkau.

Sebenarnya, Gionee sudah memiliki pasar yang cukup stabil di Asia dan juga beberapa negara di Afrika. Negara tersebut di antaranya adalah Vietnam, Thailand, Filipina, serta Nigeria. Hal inilah yang membuat Gionee 'pede' untuk dibawa ke Indonesia.

Sumber: Liputan6.comReporter: Agustin Setyo Wardani

(mdk/idc)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Handphone Disita Penyidik, Aiman Ketar-Ketir Pemberi Info Netralitas Aparat Terbongkar

Handphone Disita Penyidik, Aiman Ketar-Ketir Pemberi Info Netralitas Aparat Terbongkar

Aiman menjalani pemeriksaan selama 12 jam sebagai saksi kasus dugaan penyebaran berita bohong.

Baca Selengkapnya
Terungkap Modus Pungli di Rutan KPK, Selundupkan Handphone Rp10 Juta, Nge-charge Rp300 Ribu

Terungkap Modus Pungli di Rutan KPK, Selundupkan Handphone Rp10 Juta, Nge-charge Rp300 Ribu

Uang itu didapat dari tahanan agar bisa menyelundupkan handphone ke rumah tahanan KPK.

Baca Selengkapnya
Ular Besar ini Tak Punya Harga Diri, Berkali-kali Dibanting & Diomeli Emak-emak karena Memakan Ayamnya

Ular Besar ini Tak Punya Harga Diri, Berkali-kali Dibanting & Diomeli Emak-emak karena Memakan Ayamnya

Aksi emak-emak tangkap ular dengan tangan kosong, lalu banting ke tanah lantaran kesal.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ada Aturannya, Pemilih Dilarang Gunakan Handphone saat di Bilik Suara

Ada Aturannya, Pemilih Dilarang Gunakan Handphone saat di Bilik Suara

Larangan penggunaan handphone merupakan upaya untuk meminimalisasi potensi kecurangan.

Baca Selengkapnya
Ngopi Bareng Supir Truk, Ganjar Terima Aduan soal Pungli

Ngopi Bareng Supir Truk, Ganjar Terima Aduan soal Pungli

Salah satunya adalah Pungli yang berada di jembatan timbang.

Baca Selengkapnya
Ular Piton Sembunyi dalam Mesin Cuci Bikin Ngeri IRT di Makassar, Petugas Kesulitan Evakuasi

Ular Piton Sembunyi dalam Mesin Cuci Bikin Ngeri IRT di Makassar, Petugas Kesulitan Evakuasi

Seorang ibu rumah tangga di Jalan Andi Pangeran Pettarani Lorong Bonto Cinde, Makassar dikejutkan dengan munculnya ular piton dalam mesin cucinya, Senin (29/1).

Baca Selengkapnya
Sita Handphone Aiman Witjaksono, Polisi Tegaskan Kantongi Izin Pengadilan

Sita Handphone Aiman Witjaksono, Polisi Tegaskan Kantongi Izin Pengadilan

Adapun, handphone tersebut akan dimasukan ke dalam daftar barang bukti.

Baca Selengkapnya
Wanita Ini Alami Kejadian Tak Terduga saat Ingin Ambil Pesanan Makanannya, Motor Tercebur ke Got

Wanita Ini Alami Kejadian Tak Terduga saat Ingin Ambil Pesanan Makanannya, Motor Tercebur ke Got

Ketika ingin mengambil pesanan risol, wanita ini mengalami kejadian tak terduga saat di perjalanan.

Baca Selengkapnya
Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan di Jawa Timur, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Baca Selengkapnya