Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Samsung Galaxy S20, S20 Plus, dan S20 Ultra Resmi Diperkenalkan, Ini Spesifikasinya!

Samsung Galaxy S20, S20 Plus, dan S20 Ultra Resmi Diperkenalkan, Ini Spesifikasinya! Samsung Galaxy S20 dan S20 Plus. ©2020 phonearena.com

Merdeka.com - Samsung akhirnya merilis smartphone flagship terbarunya, yaknni trio Galaxy S20, S20 Plus, dan yang paling pamungkas adalah S20 Ultra.

Raksasa teknologi Korea Selatan ini memberi beberapa peningkatan untung smartphone flagship terbarunya ini, mulai dari layar dengan kecepatan refresh 120Hz, kamera telefoto dengan kemampuan zoom, desain lebih cantik dan elegan, serta tentunya dukungan untuk 5G.

Namun di antara ketiga smartphone ini, terdapat beberapa perbedaan yang cukup fundamental, terutama soal ukuran, spesifikasi, juga harga. Mari kita bahas spesifikasinya satu persatu. Melansir Phone Arena, berikut ulasannya!

Desain dan Ukuran

Samsung Galaxy S20 dan S20 Plus secara kasat mata nampak sama. Yang membedakan adalah ukurannya dan jumlah kamera. Varian Plus punya ukuran yang lebih besar, serta sementara varian reguler punya tiga kamera, varian Plus punya empat kamera dan konfigurasi kamera ayang lebih lebar.

Soal ukuran ini jadi hal yang menarik, mengingat Samsung kali ini secara total mengusung ukuran besar. Jadi, kita tidak akan menemui smartphone ukuran compact seperti yang kita temui di Galaxy S10e tahun lalu.

Secara ukuran, Galaxy S20 mengusung 6,2 inci, S20 Plus 6,7 inci, serta S20 Ultra 6,9 inci. Ketiganya menggunakan panel Dynamic AMOLED.

Smartphone ini sangat premium, dengan paduan kaca dan metal yang elegan. Bezelnya sangat tipis, dengan sebuah lubang layar Infinity O yang berada di tengah atas perangkatnya.

Seperti lini Note 10, S20 Series tak memiliki headphone jack, namun pengguna akan mendapatkan sebuah headphone USB C langsung dari kotaknya.

Kecepatan Refresh 120Hz

Soal layar, ketiga trio S20 ini memiliki resolusi QuadHD yang hanya disetel default Full HD untuk optimasi ketajaman dan ketahanan baterai. Resolusi ini bisa dengan mudah dinaikkan di menu setelan.

Namun fitur terbaik di sektor layar adlaah kecepatan refresh yang tinggi, yakni 120Hz. Fitur ini membuat aktivitas di layar jadi makin mulus. Fitur ini hanya bisa diaktifkan jika layar berjalan di FullHD, dan tidak ada opsi 90Hz. Jika tak diaktifkan, layar akan kembali di kecepatan 60Hz.

Kamera

Sudah sejak lama Samsung menaruh perhatian lebih di sektor kamera. Tahun ini pun tak terkecuali. Terlihat dari adanya sistem kamera baru, yang sampai memberi sedikit benjolan (camera bump) di kameranya.

Kamera terbaik terpasang di Galaxy S20 Ultra, yang kamera utamanya mengusung sensor 108MP.

Namun untuk di Galaxy S20 dan S20 Plus, ini konfigurasi kameranya:

12MP kamera utama, bukaan f/1.8, OIS 12MP kamera ultra wide, f/2.2 64MP telefoto, f/2.0, OIS DepthVision (hanya di S20 Plus) 10MP kamera depan

Fitur terbaru terpasang di kamera telefoto yang kini mengusung sensor masif, 64MP. Terdapat fitur Hybrid Optic Zoom yang mampu nge-zoom 3x tanpa adanya penurunan kualitas gambar. Terdapat opsi hingga 30x kali, namun berupa zoom digital.

Untuk sensor 108MP sendiri, ini adalah sensor dengan teknologi pixel binning yang sudah kerap kita temui di banyak smartphone selama ini.

Bedanya, ketika biasanya pixel binning memadukan empat piksel menjadi satu, sensor 108 MP di S20 Ultra memadukan 9 piksel menjadi satu yang menghasilkan sebuah gambar dengan resolusi 12MP.

Deretan Fitur Baru Kamera S20 Series

Berikut deretan fitur baru untuk kamera di Galaxy S20 Series.

Single Take: Single Tak adalah fitur yang praktis, di mana Anda tinggal memencet tombol kamera, lalu smartphone akan secara otomatis mengambil foto dan video dan meletakkan hasil terbaiknya di sebuah album. Anda hanya tinggal membiarkan momennya berjalan tanpa perlu pose, dan Anda akan mendapatkan video pendek, GIF, foto yang stylish, dan juga berbagai konten lain. Ini akan didapat hanya dalam satu klik. Night Mode 2.0: Ini adalah versi lebih baik dari Night Mode yang ada di smartphone Samsung sebelumnya, di mana kecerahan akan makin naik meski kondisi cahaya jadi sangat redup. Night Hyperlapse: Dengan smartphone ini, Anda bisa melakukan hyperlapse meski di malam hari yang redup cahaya. 8K Video: Samsung S20 Series kini jadi yang terdepan dengan kemampuan mengambil video 8K. Meski demikian, ini bukan opsi default mengingat ukuran file yang sangat besar. Super Steady: Fitur ini sudah ada sebelumnya, namun kali ini kemampuan menghalau noise dan goyangan di video jadi makin baik. Samsung memadukan hardware dan AI untuk ini, di mana stabilisasi optikal dan crop dari kamera ultra wide jadi kunci video sama sekali tidak goyang. Pro Mode: Pro Mode untuk video memberi manual kontrol yang membuat Anda bisa memperlakukannya seperti DSLR seperti mengubah speed dan ISO.

Dapur Pacu

Soal dapur pacu, semua varian di S20 Series mengusung Snapdragon 865 untuk varian AS, serta Exynos 990 untuk varian internasional.

Kesemua varian akan memiliki konektivitas 5G, namun di pasar tertentu yang jaringannya belum siap akan hanya ada 4G dan mungkin dapat pengurangan harga.

Chipset ini akan dipadu RAM 8GB atau 12GB untuk S20 dan S20 Plus, sementara untuk S20 Ultra terdapat varian 12GB dan 16GB.

Soal storage, S20 dan S20 Ultra memiliki kapasitas 128GB hingga 512GB, sementara S20 Ultra terdapat tiga pilihan, yakni 128GB, 256GB, dan 512GB.

Baterai dan Pengecasan

Galaxy S20 dan S20 Plus akan membawa peningkatan di soal kapasitas baterai, yakni 4.000mAh untuk S20 dan 4.500mAh untuk S20 Plus. Hal ini dilakukan mengingat smartphone ini butuh menyuplai daya untuk layar 120Hz dan juga koneksi 5G.

Secara sdtandar, akan ada sebuah charger 25W berbasis fast charging yang akan ada dalam kotak. Pengguna S20 Ultra didukung pengecasan cepat yang lebih ngebut, namun harus membeli charger 45W secara terpisah.

Terdapat opsi pengecasan nirkabel dengan kecepatan yang lebih baik ketimbang yang ada di Galaxy S10 Series.

Apakah menarik? Bagaimana menurut Anda?

(mdk/idc)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Daftar Harga HP Samsung Galaxy S24 Series di Indonesia, Paling Murah Segini

Daftar Harga HP Samsung Galaxy S24 Series di Indonesia, Paling Murah Segini

Ini daftar lengkap harga Samsung Galaxy S24 di Indonesia. Berminat yang mana?

Baca Selengkapnya
Sehari Sebelum Dirilis, Segini Harga Samsung Galaxy S24?

Sehari Sebelum Dirilis, Segini Harga Samsung Galaxy S24?

Beragam informasi menyebut Samsung Galaxy S24 punya harga segini.

Baca Selengkapnya
Ini Bocoran Harga dan Spek Samsung Galaxy S24 Jelang Peluncuran

Ini Bocoran Harga dan Spek Samsung Galaxy S24 Jelang Peluncuran

Samsung Galaxy S24 dikabarkan akan segera meluncur di pertengahan Januari tahun ini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Diduga ini Deretan Warna Samsung Galaxy S24 Jelang Dirilis

Diduga ini Deretan Warna Samsung Galaxy S24 Jelang Dirilis

Samsung digadang-gadang akan memperkenalkan Galaxy S24 bulan ini.

Baca Selengkapnya
5 Alternatif HP yang Layak Dipertimbangkan selain Samsung Galaxy S24 Ultra

5 Alternatif HP yang Layak Dipertimbangkan selain Samsung Galaxy S24 Ultra

Berikut daftar HP yang layak dipertimbangkan selain Samsung Galaxy S24 Ultra.

Baca Selengkapnya
Segini Harga dan Spek yang Didapat jika Beli OPPO A79 5G yang Baru Dirilis

Segini Harga dan Spek yang Didapat jika Beli OPPO A79 5G yang Baru Dirilis

OPPO A79 5G resmi dijual di Indonesia. Berikut harga dan speknya.

Baca Selengkapnya
Sederet Fitur Pro di Redmi Note 13 dan Redmi Note 13 5G, Hadirkan Kamera 108 MP hingga Layar AMOLED FHD+

Sederet Fitur Pro di Redmi Note 13 dan Redmi Note 13 5G, Hadirkan Kamera 108 MP hingga Layar AMOLED FHD+

Nggak kalah dari Series Pro, ini ragam fitur canggih yang dipunya oleh Redmi Note 13 dan Redmi Note 13 5G.

Baca Selengkapnya
Promo Pesan Samsung Galaxy S24, Ada Cashback dan Bisa Tukar Tambah

Promo Pesan Samsung Galaxy S24, Ada Cashback dan Bisa Tukar Tambah

Pelanggan yang pre-order Galaxy S24 Series bisa mendapatkan Blibli Tiket Rewards hingga Rp400.000.

Baca Selengkapnya
Begini Hasil Jepretan Samsung Galaxy S24 Ultra dari “Luar Angkasa”

Begini Hasil Jepretan Samsung Galaxy S24 Ultra dari “Luar Angkasa”

Tujuan proyek yang ambisius ini adalah untuk mendorong batas-batas kemungkinan dalam penggunaan kamera ponsel pintar.

Baca Selengkapnya